5 Hal yang Akan Kamu Petik Setelah Keluar dari Hubungan Tidak Sehat

Anggap semuanya menjadi sebuah pelajaran yang berharga

Semua orang pasti ingin hubungannya bisa berakhir bahagia. Namun hal tersebut sangat susah untuk direalisasikan karena menyatukan dua hati dan otak secara bersamaan itu tidak mudah. Terkadang kamu juga akan menemukan yang hanya ingin bermain saja. Hal tersebut dapat membuat hati terasa sangat sakit sehingga kamu akan terus-terusan tersiksa.

Meskipun melepaskan orang yang dicintai itu susah, tetapi mau tidak mau kamu wajib keluar dari hal tersebut demi kebaikan diri. Namun gak semua hubungan tidak sehat itu senantiasa berdanpak negatif. Kamu bisa memilah beberapa hal positif yang dapat menunjang keberlangsungan hidupmu. Untuk penjelasan lebih lanjut mengenai hal itu, simaklah pembahasan ini.

1. Kamu bisa paham terkait apa definisi sebenarnya dari "mengikhlaskan"

5 Hal yang Akan Kamu Petik Setelah Keluar dari Hubungan Tidak Sehatpexels.com/cottonbro

Ditinggal atau meninggalkan seseorang yang pernah mengisi hati adalah hal berat untuk dilakukan. Namun hal tersebut mau tidak mau perlu dilakukan agar hidup menjadi lebih baik lagi. Ketika meninggalkan sang mantan, kamu bisa belajar arti dari mengikhlaskan yang sebenarnya.

Meskipun hubunganmu itu sangatlah tidak sehat, namun semua kesalahan tersebut dapat tertutupi oleh rasa sayang yang menggebu-gebu. Maka dari itu kamu dapat belajar untuk terbiasa mengikhlaskan apapun yang telah pergi meskipun itu hal buruk.

2. Kamu akan paham ciri orang yang hanya ingin bermain-main saja

5 Hal yang Akan Kamu Petik Setelah Keluar dari Hubungan Tidak Sehatpexels.com/carol wd

Seseorang yang cenderung toxic dalam menjalani hubungan itu kebanyakan tidak serius. Dia hanya ingin bermain-main saja demi kebahagiaan dirinya sendiri. Dengan terlepas dari hubungan seperti itu, kamu bisa belajar bagaimana ciri orang yang hanya ingin bermain.

Kamu tidak akan menemukan orang yang seperti itu lagi di hidupmu karena telah mengetahui apa tanda-tandanya. Maka dari itu mulai sekarang cobalah untuk sedikit bersyukur terhadap apa yang telah terjadi. Meskipun masa lalumu buruk, tetapi banyak hikmah yang bisa dipetik.

3. Hatimu sudah terlatih menjadi lebih kuat dari sebelumnya

5 Hal yang Akan Kamu Petik Setelah Keluar dari Hubungan Tidak Sehatpexels.com/elina sazonova
dm-player

Pada saat menjalani hubungan tidak sehat, kamu pasti terbiasa dengan yang namanya makan hati. Kamu rela bertahan deni kebahagiaannya meskipun tidak ada rasa sayang yang tulus di dalam dirinya. Dengan terbiasa melakulan hal itu, kamu pasti akan tumbuh menjadi seseorang yang lebih kuat.

Segalanya telah kamu pelajari terutama tentang lermasalahan hati. Hal tersebut akan sangat berguna untuk keberlangsungan hidupmu karena seiring berjalannya waktu, cobaan berat pasti terus melanda.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Hilangkan Rasa Menyesal Usai Tinggalkan Hubungan Toksik

4. Kamu pasti belajar bahwa memilih pasangan memang harus selektif

5 Hal yang Akan Kamu Petik Setelah Keluar dari Hubungan Tidak Sehatpexels.com/carlos bunyuls

Pilih-pilih dalam mencari pasangan adalah hal yang wajib dilakukan. Namun terkadang hal tersebut senantiasa dikesamlingkan hanya karena banyak orang yang melihat dari parasnya saja. Kamu juga seperti itu 'kan? Alhasil kamu menemukan orang yang tidak tepat untukmu.

Dengan pernah terjebak dalam hubungan tidak sehat seperti itu kamu dapat belajar bahwa segala sesuatu memang harus pilih-pilih. Bersyukurlah karena kamu sudah dibukakan mata batin perihal hal tersebut agar tidak salah dalam memilih lagi.

5. Kamu akan belajar bahwa cinta itu tidak selamanya selalu membahagiakan

5 Hal yang Akan Kamu Petik Setelah Keluar dari Hubungan Tidak Sehatpexels.com/pixabay

Sebelumnya telah disebutkan bahwa tidak ada orang yang gak menginginkan hubungan asmaranya bisa berjalan mulus. Namun pada realitanya, cinta adalah sesuatu yang cukup fleksibel. Terkadang cinta itu dapat membuatmu bahagia namun juga sebaliknya.

Kamu pasti telah mengetahui hak tersebut setelah berhasil terlepas dari hubungan yang tidak sehat itu, bukan? Kamu juga akan belajar bahwa mencintai itu harus sewajarnya. Dengan adanya hal tersebut kamu pasti akan berpikiran lebih realistis, terutama dalam hal cinta.

Mulai sekarang cobalah untuk lebih menghargai diri sendiri agar kamu tidak terjebak lagi dalam toxic relationship yang merugikan.

Hamas Nurhan R T Photo Verified Writer Hamas Nurhan R T

Find me on instagram as @hamasnurhan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya