5 Tips Gak Insecure ketika Lingkaran Pertemananmu Mengecil

Circle pertemananmu akan menyempit seiring bertambahnya usia

Tidak bisa dimungkiri bahwa sering bertambahnya umur, maka circle pertemanan akan semakin mengecil. Hal tersebut tentunya harus kamu antisipasi agar tidak kaget jika banyak orang yang berbondong-bondong menjauh. Apakah saat ini kamu mulai kehilangan teman-teman yang dulunya akrab?

Jangan terlalu memandang negatif hal tersebut karena semua itu wajar terjadi. Jika saat ini kamu merasakan hal tersebut, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan agar dapat bersikap lebih bijaksana dalam menghadapi kondisi itu. Simak pembahasan lengkapnya berikut ini, ya!

1. Jadilah orang yang fleksibel dalam kondisi tongkrongan apa pun

5 Tips Gak Insecure ketika Lingkaran Pertemananmu MengecilIlustrasi tongkrongan (pexels.com/clem onojeghuo)

Ketika circle pertemanan mulai menyempit, cobalah untuk menjadi orang yang lebih fleksibel terhadap siapa pun. Hal tersebut wajib dilakukan agar kamu mudah mendapatkan kenalan-kenalan baru yang bisa dijadikan teman. Cobalah untuk bisa menyesuaikan apa pun bahasan karena syarat utama biar akrab, kamu harus melebur dalam topik obrolan.

2. Pertahankan hubungan baik dengan teman-teman yang saat ini menemanimu

5 Tips Gak Insecure ketika Lingkaran Pertemananmu MengecilIlustrasi pertemanan (pexels.com/Bahaa A. Shawqi)

Keitka hal buruk itu terjadi, sebisa mungkin cobalah untuk mempertahankan orang-orang yang saat ini setia di sampingmu. Cobalah untuk meningkatkan kualitas pertemanan dengan senantiasa bersikap suportif ketika dia membutuhkanmu.

Hal tersebut wajib dilakukan agar teman-temanmu tidak hilang lagi. Lagipula semakin kecil lingkaran pertemanan, maka kamu mudah membangun hubungan baik karena orangnya sedikit. Jangan pernah bertengkar dengannya agar kehidupan sosialmu tidak terganggu.

Baca Juga: 7 Tips Membangun Circle Pertemanan yang Positif, Biar Gak Toxic!

3. Jadilah seseorang yang bermanfaat bagi orang lain

dm-player
5 Tips Gak Insecure ketika Lingkaran Pertemananmu MengecilIlustrasi membantu sesama (pexels.com/RODNAE Production)

Ketika teman-teman dekatmu mulai menjauh, coba deh untuk melakukan hal-hal positif yang bermanfaat bagi orang lain. Salah satunya dengan bersikap lebih peduli terhadap orang-orang yang membutuhkan bantuan. Meskipun temanmu berkurang, namun kamu gak boleh menghilangkan esensi hakikat manusia sebagai makhluk sosial.

Kebiasaan tolong menolong tetap wajib dilakukan karena hal tersebut merupakan tanggung jawabmu sebagai manusia seutuhnya. Oleh karena itu, mulai sekarang cobalah untuk tetap berusaha membantu siapapun meskipun kamu tidak mengenali orang tersebut.

4. Jangan malah menyendiri ketika banyak teman yang lambat laun pergi

5 Tips Gak Insecure ketika Lingkaran Pertemananmu MengecilIlustrasi menyendiri (pexels.com/Liza Summer)

Saat circle pertemanan mulai menyempit, satu hal yang gak boleh dilakukan adalah memilih untuk menyendiri. Hal tersebut tentunya akan membuat duniamu menjadi semakin sempit sehingga semuanya menjadi suram. Jika teman-teman lama mulai menjauh, tetaplah menjadi seseorang yang ceria. Hal itu karena banyak orang yang bisa menjadi temanmu, kok!

5. Jangan pernah membenci mereka yang mulai menjauhimu

5 Tips Gak Insecure ketika Lingkaran Pertemananmu MengecilIlustrasi tersenyum (pexels.com/Lina Kivaka)

Kamu pantang membenci orang-orang yang menjauhimu karena hal tersebut tidak ada gunanya. Hal itu karena mereka memang memiliki hak untuk memilih siapa yang akan menjadi temannya. Jika membenci mereka, percayalah bahwa yang ada di dalam hatimu hanyalah rasa dendam.

Biarkan mereka menikmati kehidupannya yang baru sebab kamu juga berhak melakukan hal serupa. Daripada waktumu dihabiskan untuk memendam rasa benci, coba deh tingaktkan kualitas diri agar kamu bisa menjadi orang yang lebih baik.

Merasa sakit hati ketika ditinggal teman-teman lama, sih boleh-boleh saja namun jangan berlebihan. Coba sikapi keadaan tersebut dengan kedewasaan agar tidak ada rasa dendam di dalam dirimu.

Baca Juga: 5 Tanda Kamu Suka Insecure dalam Circle Pertemananmu Sendiri

Hamas Nurhan R T Photo Verified Writer Hamas Nurhan R T

Find me on instagram as @hamasnurhan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya