5 Tanda Bahwa Dia Hanya Mencari Pelampiasan Lewat Hubungan Kalian

Dia yang singgah, tapi tak sungguh

Banyak orang pasti setuju bahwa cinta itu sangatlah rumit. Ketika kamu mencintai seseorang dengan sepenuh hati, maka jangan terlalu banyak perasaanmu itu bisa terbalaskan. Jika telah siap untuk jatuh cinta, maka kamu juga harus mempersiapkan untuk kuat makan hati. Perihal masa lalu, setiap orang memang memiliki caranya masing-masing untuk melupakan.

Namun terkadang cara tersebut biasanya malah memberi dampak buruk terhadap kehidupan orang lain. Contoh konkritnya adalah mencari pelampiasan. Kamu harus memastikan apakah dia datang hanya sekadar melampiaskan kekesalan atau sebaliknya. Terkait apa saja tanda yang sangat nyata ketika dia melakukan hal buruk tersebut, coba simak penjelasan berikut ini.

1. Kamu selalu dibuat makan hati olehnya setiap hari

5 Tanda Bahwa Dia Hanya Mencari Pelampiasan Lewat Hubungan Kalianpexels.com/eric artunes

Jika hari-harimu dipenuhi oleh makan hati, bisa jadi kamu hanya dibuat sebagai pelampiasan olehnya. Ingatlah bahwa tujuan utamamu untuk membangun sebuah hubungan adalah untuk bahagia. Jika setiap hari itu tidak ada kebahagiaan yang dihasilkan, maka untuk apa kamu tetap bertahan?

Tanda ini sebenarnya cukup nyata dan jelas untuk dipertimbangkan. Mengingat dia itu masih belum lama putus dengan masa lalunya sebelum menjalin hubungan denganmu. Coba pikirkanlah lagi dengam bijak demi kebahagiaan dirimu sendiri. Jangan mau jika kamu hanya tersiksa secara terus menerus.

2. Dia masih suka "stalking" media sosial masa lalunya

5 Tanda Bahwa Dia Hanya Mencari Pelampiasan Lewat Hubungan Kalianpexels.com/gustavo fring

Tanda yang satu ini adalah yang paling nyata untuk dipercaya. Jika kamu terkadang memergoki dia sedang stalking media sosial masa lalunya, dapat dipastikan bahwa masih ada perasaan yang belum hilang. Namun sebenarnya kemungkinan kamu hanya dijadikan sebagai pelampiasan cukup kecil.

Tidak semua orang yang masih suka stalking mantannya itu ingin mengharapkan kembali. Setiap orang pasti akan merasakan rindu ketika orang terkasih telah lama pergi. Tetaplah berpikir positif selagi hal itu tidak menyakiti hatimu.

3. Terkadang, dia gak pernah bisa menjadi pendengar yang baik

5 Tanda Bahwa Dia Hanya Mencari Pelampiasan Lewat Hubungan Kalianpexels.com/burst
dm-player

Salah satu aspek yang harus ada dalam sebuah hubungan adalah kedua belah pihak harus bisa sama-sama menjadi pendengar yang baik. Semua orang pasti setuju bahwa permasalahan hidup memang tidak dapat dihindarkan. Pasangan adalah seseorang yang bisa menjadi tempat sambatmu ketika stres melanda.

Namun jika dia tidak pernah mendengarkan sedikitpun terkait ceritamu, dapat dipastikan bahwa perasaannya terhadapmu sangatlah kecil. Mungkin saja dia masih menaruh harapan besar kepada masa lalunya untuk kembali rujuk. Cobalah omongkan baik-baik kepadanya perihal kepastian perasaan.

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Melakukan Pelampiasan Merugikan Dirimu dan Pasangan 

4. Ketika sedang berjauhan, dia selalu meremehkan kerinduanmu

5 Tanda Bahwa Dia Hanya Mencari Pelampiasan Lewat Hubungan Kalianpexels.com/gustavo fring

Kerinduan merupakan salah satu hal yang pasti dirasakan setiap pasangan. Namun terkadang ada pula seseorang yang cenderung meremehkan kerinduan pasangannya. Hal-hal yang menyebabkan itu terjadi salah satunya adalah dia hanya mencari pelampiasan saja.

Tidak ada hati yang tulus diberikan olehnya kepadamu. Sekadar singgah tapi tak sungguh adalah motto hidupnya. Mau tidak mau kamu harus bisa terlepas dari hubungan buruk seperti itu. Egoislah kepada dirimu sendiri terkait kebahagiaan.

5. Jarang sekali mengapresiasi segala perjuangan yang telah kamu berikan kepadanya

5 Tanda Bahwa Dia Hanya Mencari Pelampiasan Lewat Hubungan Kalianpexels/jaspereology

Semua orang pasti setuju bahwa salah satu hal yang cukup menjengkelkan dalam hidup adalah ketika membantu orang lain dengan tulus namun tidak diapresiasi sama sekali. Hal tersebut jika terjadi dalam hubunganmu, dapat disimpulkan bahwa kemungkinan besar dia hanya mencari pelampiasan terkait rasa sayang yang tak terbalaskan.

Kamu harus bisa bangkit dari itu semua. Ingatlah bahwa semua perjuangan yang telah kamu berikan kepadanya bukanlah hal yang sepele. Kamu berhak untuk mendapatkan apresiasi karena pengorbanan yang begitu besar. Pikirkan baik-baik untuk menjaga jarak dengannya.

Itulah kelima tanda nyata dia hanya menjadikanmu sebagai pelampiasan saja. Jangan biarkan kamu terus-terusan makan hati karena cinta. Ingatlah bahwa cinta yang sebenarnya itu menghasilkan kebahagiaan, bukan rasa sakit.

Baca Juga: 7 Pelampiasan Stres Ini Hanya Akan Bikin Kamu Semakin Stres

Hamas Nurhan R T Photo Verified Writer Hamas Nurhan R T

Find me on instagram as @hamasnurhan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya