5 Tanda Nyata Temanmu Hanya Memanfaatkan Kebaikanmu, Wajib Cek!

Hati-hati, ya

Semua orang pasti setuju bahwa manusia adalah makhluk sosial yang tidak bisa hidup tanpa bantuan orang lain. Namun dalan kehidupan pertemanan, kamu pasti pernah mendapati seseorang yang hanya memanfaatkan kebaikanmu bukan? Hal tersebut bukanlah menjadi rahasia umum karena banyak orang yang pernah merasakannya.

Dengan adanya hal itu, kamu harus bisa pintar-pintar dalam memilih teman. Ada beberapa tanda yang mungkin bisa membantumu untuk melihat temanmu itu memang benar-benar baik atau tidak. Untuk penjelasan lebih lanjut mengenai hal tersebut, coba simak pembahasannya berikut ini.

1. Selalu menghilang ketika kamu meminta bantuan

5 Tanda Nyata Temanmu Hanya Memanfaatkan Kebaikanmu, Wajib Cek!unsplash.com/stefan spassov

Setiap orang pasti pernah dan akan merasakan masa-masa sulit dalam hidupnya. Ketika terjebak dalam situasi itu, kamu pasti membutuhkan teman untuk meminta tolong agar bebanmu bisa teringankan. Namun jika temanmu itu tiba-tiba menghilang di saat kamu butuh, maka dapat dipastikan bahwa dia hanya memanfaatkanmu.

Semua kebaikan yang telah kamu kasihkan kepadanya hanyalah sia-sia. Tidak ada timbal balik dari dia adalah sesuatu yang cukup menjengkelkan. Oleh karena itu, kamu wajib menjauhi tipe seseorang yang seperti itu karena dia hanya akan menyengsarakanmu.

2. Senantiasa muncul secara tiba-tiba jika kamu sedang ada rezeki

5 Tanda Nyata Temanmu Hanya Memanfaatkan Kebaikanmu, Wajib Cek!unsplash.com/priscilla du preez

Jika pada saat kamu memiliki materi yang banyak tiba-tiba dia muncul, maka dapat dipastikan bahwa temanmu itu hanya mencari kebaikanmu saja. Ingatlah bahwa di kala susah, dia tidak pernah membantumu sama sekali meskilun hanya sekadar menanyakan kabar.

Orang seperti itu sebaiknya dibuang saja karena hanya akan menjadi parasit bagi hidupmu. Jangan takut kehilangan satu teman yang menurutmu itu sangat toksik. Di luar sana masih banyak orang baik yang mungkin akan selalu menghargai keberadaan temannya di segala kondisi.

3. Tidak pernah menjadi pendengar yang baik di saat kamu butuh tempat bercerita

5 Tanda Nyata Temanmu Hanya Memanfaatkan Kebaikanmu, Wajib Cek!pexels.com/Elijah O'Donnel
dm-player

Pada saat berada dalam masa susah, satu-satunya hal yang pasti kamu butuhkan adalah tempat untuk bercerita. Seseorang yang benar-benar bisa dikatakan sebagai teman sejati adalah dia di pendengar yang baik. Dia yang selalu berada di sampingmu ketika butuh adalah seorang teman yang wajib dipertahankan.

Namun terkadang kamu pasti menjumpai seseorang yang tidak pernah mau diajak berkeluh kesah. Di dalam dirinya pasti ada tanda-tanda bahwa dia hanya ingin memanfaatkan kebaikanmu saja. Dia hanya akan datang kepadamu pada saat dirimu dalam keadaan bahagia.

Baca Juga: Tanda-tanda Kamu Hanya Dimanfaatkan Teman

4. Selalu berusaha menjatuhkanmu dengan cara meremehkan kemampuanmu

5 Tanda Nyata Temanmu Hanya Memanfaatkan Kebaikanmu, Wajib Cek!pexels.com/brett sayles

Banyak orang yang tidak menyadari bahwa meremehkan kemampuan teman sendiri adalah sesuatu yang berdampak buruk. Hal tersebut karena terkadang seseorang akan cenderung baper dengan adanya perkataan tak mengenakan itu. Seseorang yang cenderung meremehkan, bisa saja dia disebut sebagai bukan teman sejati.

Dia mungkin hanya ingin membuatmu tidak berhasil dalam meraih mimpi karena ada rasa dengki di dalam hatinya. Mau tidak mau kamu harus menjauhi orang seperti itu karena suatu saat bisa saja dia menjadi bumerang untukmu. Hiraukan saja semua perkataan buruknya dan segera jauhi dia.

5. Tidak pernah mau berkorban untukmu meskipun itu hal kecil

5 Tanda Nyata Temanmu Hanya Memanfaatkan Kebaikanmu, Wajib Cek!pexels.com/polina zimmerman

Sebelumnya telah disebutkan bahwa pada hakikatnya manusia itu harus saling tolong menolong antar sesama. Meskipun itu hal kecil, seorang teman sejati pasti tidak akan merasa keberatan jika dia harus berkorban untuk kebaikanmu. Meskipun terdengar cukup buruk, tetapi hal tersebut memang dapat dibenarkan dalam kehidupan sehari-hari.

Jika kamu memiliki teman yang tak mau berkorban sama sekali padahal dia mampu, alangkah lebih baik jika meninggalkannya sendirian. Dia adalah tipe orang yang tidak mau ikut menolong jika temannya sedang berada di titik terendah. Jangan ragu untuk mengambil keputusan yang berpengaruh bagi kehidupanmu sehari-hari.

Itulah kelima tanda nyata seorang teman yang hanya memanfaatkan kebaikan saja. Semoga kamu dihindarkan dari orang-orang yang seperti itu.

Baca Juga: 5 Manfaat yang Bisa Kamu Dapat Jika Akrab dengan Teman-teman Pasangan

Hamas Nurhan R T Photo Verified Writer Hamas Nurhan R T

Find me on instagram as @hamasnurhan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya