5 Manfaat Toner Bagi Kecantikan, Udah Tahu Belum?

Mulai sekarang jadi rajin pakai toner deh!

Toner mungkin banyak dinilai sebagai tahapan yang kurang penting pada rutinitas perawatan kecantikan. Karena hanya dianggap sebagai pelengkap dari skincare yang ada. Kalo kalian punya pemikiran kaya gitu, kalian udah salah besar loh. Toner bukan hanya pelengkap dalam rangkaian perawatan kulit wajah kalian, toner memiliki fungsi penting dan juga memegang peranan besar dalam wajah kalian. Berikut 5 hal yang harus kalian ketahui tentang toner, catat ya!

1. Menghilangkan minyak pada wajah

5 Manfaat Toner Bagi Kecantikan, Udah Tahu Belum?vitamedica.com

Jika kalian memiliki kulit berminyak, wajib hukumnya memasukkan toner ke dalam rangkaian perawatan kulit kalian. Toner dapat membantu mengurangi minyak pada wajah sehingga akan membuat kulit kita terasa lebih baik dari yang sebelumnya. Minyak ini menyerap minyak dalam pori-pori kita sehingga wajah akan lebih bersih. Tidak hanya untuk kulit berminyak namun pada tipe kulit kering juga toner dibutuhkan setidaknya sekali dalam sehari, karena meskipun kulit kita kering terkadang terdapat kandungan minyak yang harus kita bersihkan.

2. Membantu mengembalikan pH pada kulit wajah

5 Manfaat Toner Bagi Kecantikan, Udah Tahu Belum?metdaan.com

Sabun cuci muka yang biasa kita gunakan akan merubah pH pada kulit wajah kita, dan jika tidak kita kembalikan berbagai masalah kulit akan timbul seperti kulit kering ataupun berminyak. Agar hal itu tidak terjadi penyelamat kita satu satunya adalah toner! Toner dapat membantu mengembalikan pH kulit wajah setelah cuci muka menjadi pH normal pada kulit. 

3. Mengecilkan pori-pori pada wajah

5 Manfaat Toner Bagi Kecantikan, Udah Tahu Belum?beautyhacked.com
dm-player

Toner dengan jenis apapun memiliki fungsi mengecilkan pori pori pada wajah kita lho! Hal ini sangat baik bagi kulit wajah karena dengan pori pori yang kecil bakteri penyebab jerawat akan sulit terbentuk. Selain itu juga jika kita ingin menggunakan makeup kita akan lebih mudah dan gampang dalam mengaplikasikan nya. 

4. Membuat serum dan pelembab lebih efektif

5 Manfaat Toner Bagi Kecantikan, Udah Tahu Belum?bokusuperfood.com

Ada alasan mengapa toner ditempatkan di posisi tengah diantara setelah mencuci muka dan sebelum menggunakan rangkaian skincareToner akan membuat pembersihan kulit wajah lebih efektif dari sabun cuci muka dan toner juga akan membantu produk skincare lebih mudah menyerap pada wajah. 

Rangkaian pembersihan sabun cuci muka, penggunaan toner, lalu pengaplikasian skincare dijamin akan menjadi rangkaian lengkap dan sempurna untuk kecantikan wajah kita!

5. Exfoliates yang sangat aman bagi wajah

5 Manfaat Toner Bagi Kecantikan, Udah Tahu Belum?wellnessindubai.com

Membersihkan wajah dari sel sel kulit mati merupakan hal yang sangat penting, namun menggunakan produk scrub wajah terlalu sering juga dapat membuat kulit sensitif dan iritasi. Untuk melakukan exfoliating yang aman bagi kulit wajah setiap hari toner bisa menjadi solusi kita semua. Toner dapat membantu mengangkat sel kulit mati di wajah tanpa menyakiti dan membuat kulit kita tersiksa, karena kandungan toner banyak mengandung air yang sangat aman bagi kulit wajah. 

Sekarang gak perlu ragu dan anggep sepele lagi deh tentang toner. Karena ternyata banyak manfaat penting dari toner yang mungkin selama ini kita belum tahu. Semoga informasi ini bermafaat ya!

Baca Juga: Apa Sih Bedanya Exfoliating Toner dan Hydrating Toner?

alys Photo Verified Writer alys

find your passion&love to life.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya