5 Bodycare Pencerah Ketiak Lokal, Goodbye Kulit Menghitam

Bisa bikin kamu makin percaya diri, nih

Kamu sadar gak kalau sebenarnya bukan wajah saja yang perlu dirawat? Ketiak menjadi bagian tubuh yang perlu kamu perhatikan juga, lho. Seringkali tekstur ketiak menjadi kasar dan menghitam akibat terlalu sering dicukur.

Nah, ketiak yang menghitam bisa saja membuat kepercayaan diri berkurang. Untuk itu, banyak brand lokal yang kini mengeluarkan bodycare pencerah ketiak, lho. Bahan-bahan yang digunakan memang bertujuan untuk mencerahkan kulit ketiak yang hitam.

Penasaran gak ada produk apa saja yang bisa membuat ketiak lebih cerah? Yuk, simak list-nya berikut ini.

1. Brighty Glowing Underarm Scrub

5 Bodycare Pencerah Ketiak Lokal, Goodbye Kulit MenghitamBrighty Glowing Underarm Scrub (instagram.com/brighty_id)

Saat ini, brand Brighty khusus mengeluarkan produk perawatan tubuh yang fokus pada area ketiak. Salah satunya adalah Brighty Glowing Underarm, yaitu gel yang berfungsi mencerahkan lipitan gelap seperti ketiak.

Dalam tube ukuran 30ml ini terdapat kandungan niacinamide yang bisa menyamarkan noda hitam dan pencegah kanker kulit melanoma, lho. Selain itu ada vitamin E dan vitamin C yang bermanfaat melembapkan hingga mengurangi tanda penuaan dini. Sisihkan Rp100 ribu saja untuk mendapatkan produk ini.

2. LooLoo Asiatica Brightening Serum

5 Bodycare Pencerah Ketiak Lokal, Goodbye Kulit MenghitamLooloo Asiatica Brightening Serum (instagram.com/looloo.id)

Produk pencerah ketiak keluaran brand LooLoo ini dikemas dalam packaging yang estetik. Perpaduan warna tosca dan putih bak air laut. Bernama Asiatica Brightening Serum, produk ini bisa meredakan kulit kemerahan dengan efek soothing. Selain itu, kandungan centella asiatica, vitamin E, vitamin B3, dan grape seed oil-nya merupakan kombinasi yang tepat untuk memperbaiki tekstur kulit ketiak kamu, lho.

Kamu gak perlu takut lagi dengan kulit ketiak yang menggelap, lho. Ada kandungan ekstrak mulberry dan licorice yang jadi booster untuk mencerahkan kulit dan memperbaiki tekstur kulit. Dibanderol seharga Rp85 ribu, produk ini juga bisa kamu pakai untuk area lipatan tubuh lain yang kasar dan belang.

3. Roceo Ligtening and Smoothing - Underarm and Skin Fold Serum

5 Bodycare Pencerah Ketiak Lokal, Goodbye Kulit MenghitamRoceo Ligtening and Smoothing - Underarm and Skin Fold Serum (instagram.com/roceo.id)
dm-player

Siapa nih yang sering insecure karena ketiak atau area lipatan tubuh lain yang menggelap? Untuk mendapatkan produk dengan packaging yang menggemaskan ini, kamu bisa merogoh kocek sebesar Rp95 ribu untuk ukuran 15ml lewat website atau e-commerce.

Botol pump berwarna peach ini merupakan serum dengan kandungan daily flowers, glutathione, dan niacinamade. Ampuh nih untuk mengurangi garis halus, memperbaiki kerusakan kulit, dan ada antioksidan yang akan mencerahkan kulit.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Serum Ketiak, Ampuh Menghaluskan dan Mencerahkan Kulit

4. Whitelab Niacinamide + Collagen Underarm Cream

5 Bodycare Pencerah Ketiak Lokal, Goodbye Kulit MenghitamWhitelab Niacinamide + Collagen Underarm Cream (instagram.com/whitelab_id)

Kamu udah familier dengan brand yang menjadikan Sehun EXO sebagai brand ambassador ini, belum? Selain mengeluarkan produk perawatan kulit wajah, Whitelab juga memiliki underarm cream, lho.

Diperkaya dengan kandungan utama niacinamide dan kolagen, produk yang dikemas dalam wadah kecil ini mampu mencerahkan dan menghaluskan lipatan kulit. Bisa untuk area ketiak, siku, lutut, dan bikini area. Kamu bisa menemukan produk ini di e-commerce dengan harga kisaran Rp69 ribuan.

5. Everwhite Axillary Cream

5 Bodycare Pencerah Ketiak Lokal, Goodbye Kulit MenghitamEverwhite Axillary Cream (instagram.com/everwhiteid)

Everwhite juga mengeluarkan produk yang bisa mencerahkan ketiak dalam kemasan kecil berwarna biru. Disebut dengan axillary cream, produk ini memiliki tekstur krim warna putih yang lembut untuk dipakai ke ketiak hingga lutut. Harganya kisaran Rp76 ribuan untuk ukuran 15gr dan Rp96 ribuan untuk ukuran 30gr.

Menariknya, ada kandungan ceramide yang biasanya kamu temukan di pelembap atau serum, nih. Fungsinya untuk memperbaiki skin barier agar tetap halus dan ternutrisi. Selain itu juga ada booster yang terdiri dari chromabright, niacinamide, dan licorice extract untuk menjadikan area lipatan kulit terlihat lebih cerah.

Itu dia 5 rekomendasi produk pencerah ketiak dari brand lokal yang bisa kamu coba. Gimana nih, tertarik gak?

Baca Juga: 7 Cara Memutihkan Ketiak yang Manjur Banget, Yuk Dicoba!

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya