5 Merek Creambath buat Rambut Kering, Serasa Pergi ke Salon Tiap Hari!

Rambut kembali sehat

Melakukan styling pada rambut seperti menggunakan catok, hair dryer yang panas, atau terlalu sering gonta-ganti warna, membuat rambut jadi rusak. Salah satu tanda kerusakannya adalah rambut jadi kering dan mengembang. Tentu itu bisa mengganggu penampilanmu.

Nah, jika kamu sedang mengalami masalah serupa, jangan dibiarkan saja, ya! Harus segera diperbaiki biar rambutmu terlihat sehat dan mudah diatur lagi. Kamu bisa melakukan perawatan rambut di rumah dengan menggunakan creambath. Berikut, 5 rekomendasi creambath yang dipercaya ampuh mengatasi rambut kering dan mengembang.

1. Makarizo Hair Energi Fibertherapy Royal Jelly Extract

5 Merek Creambath buat Rambut Kering, Serasa Pergi ke Salon Tiap Hari!Rekomendasi creambath (instagram.com/makarizo.hairenergy)

Makarizo menyediakan produk creambath dengan berbagai varian yang bisa disesuaikan sama kebutuhan rambutmu. Seperti untuk rambut kering, bercabang, dan mengembang, bisa pakai Makarizo Hair Energi Fibertherapy Royal Jelly Extract.

Kandungan passiflora dan royal jelly extract mampu menutrisi rambut agar tidak kering, multivitamin dan biotin tinggi meningkatkan produksi keratin yang bikin rambut lembut, halus, dan sehat. Formula pH Balanced mencegah iritasi, karena kadar pH disesuaikan dengan kulit kepalamu.

Terdapat beberapa kemasan yang mudah kamu temukan di pasaran dengan harga yang bervariasi. Mulai dari Rp3 ribuan untuk kemasan saset 15 ml, hingga Rp70 ribuan untuk kemasan 500 ml.

2. Matrix Sensoria Creambath Mask

5 Merek Creambath buat Rambut Kering, Serasa Pergi ke Salon Tiap Hari!Rekomendasi creambath (shopee.co.id/matrixindonesia)

Produk creambath dari Matrix ini memang ditujukan untuk semua jenis kulit, termasuk buat kamu yang bermasalah sama rambut kering dan mengembang. Diperkaya Apricot dan Gandum yang dipercaya dapat menutrisi kulit kepala dan akar rambut sehingga, membuatnya lebih sehat, ternutrisi, dan mudah diatur.

Dengan aroma yang menyegarkan, bakal membuat rambutmu harum sepanjang hari. Untuk membuktikan sendiri manfaat dari creambath ini, sediakan bujet sekitar Rp100 ribuan dalam kemasan 500 ml.

3. Bali Alus Botanical Creambath

5 Merek Creambath buat Rambut Kering, Serasa Pergi ke Salon Tiap Hari!Rekomendasi creambath (shopee.co.id/balialus.id)

Bali Alus Botanical Creambath memiliki 5 varian yang semuanya bermanfaat untuk menjaga kesehatan rambut dengan mengandalkan bahan-bahan alami seperti, lidah buaya, alpukat, ginseng, rumput laut, dan susu. Kamu bisa mencoba semua variannya secara bergantian untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

dm-player

Seperti varian Ginseng yang dikenal mampu memperkuat akar rambut, menjadikan helai rambut lebih sehat dan tidak kering, serta membuat rambut jadi mudah diatur kembali. Dalam kemasan tube 125 gram, produk creambath ini dibanderol dengan harga sekitar Rp20 ribuan saja.

Baca Juga: Yuk, Cari Tahu Perbedaan Creambath, Hair Spa dan Hair Mask!

4. NR Soft Treatment

5 Merek Creambath buat Rambut Kering, Serasa Pergi ke Salon Tiap Hari!Rekomendasi creambath (shopee.co.id/nr_official_store)

NR Soft Treatment dibuat khusus untuk kamu yang memiliki masalah rambut kering, kusut, atau mengembang dan sulit diatur. Produk creambath ini akan menutrisi batang rambut agar sehat berkilau alami, sekaligus merevitalisasi kulit kepala.

Mengandung hydrolized silk protein yang membantu menutrisi dan memperbaiki kutikula rambut kering, sehingga rambut terasa lebih lembut dan berkilau. Protein dalam avocado oil membantu memberikan perlindungan ekstra pada rambut yang terlalu banyak di-styling dan kena bahan kimia saat pewarnaan. Terakhir ada birkin leaf extract mempu meningkatkan kesehatan kulit kepala dan elastisitas rambut.

Kamu bisa membuktikan manfaat dari creambath ini dengan menyediakan dana sekitar Rp90 ribuan, untuk kemasan 500 gram. Tertarik?

5. Viva Creambath with Aloe Vera Extract

5 Merek Creambath buat Rambut Kering, Serasa Pergi ke Salon Tiap Hari!Rekomendasi creambath (shopee.co.id/indocostique)

Viva Creambath with Aloe Vera Extract bisa dipakai untuk semua permasalahan rambut, tak terkecuali rambut yang kering dan mengembang akibat tanda-tanda kerusakan. Produk ini mengandung sheabutter, ekstra kondisioner, dan Pro Vitamin B5 yang berfungsi melembapkan, melembutkan, dan mencegah rambut jadi kering.

Penggunaannya pun mudah, tinggal aplikasikan produk pada rambut dan kulit kepala setelah keramas. Pastikan rambutmu dalam kondisi setengah kering, ya! Untuk hasil yang maksimal, gunakan secara teratur 1-2 kali sebulan untuk menjadikan rambutmu mudah diatur, sehat, dan indah.

Dalam kemasan cepuk 550 gram, produk dari Viva ini dibanderol dengan harga sekitar Rp50 ribuan.

Itu tadi 5 rekomendasi creambath untuk mengatasi masalah rambut kering dan mengembang. Untuk hasil yang optimal, selain rutin memakai creambath, kamu juga harus mengurangi aktivitas yang dapat merusak kesehatan rambut. Seperti styling dan berada di bawah sinar matahari terlalu lama. Semoga bisa membantu, ya!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Hair Creambath, Bisa Perawatan Rambut Sendiri di Rumah!

Topik:

  • Angel Rose
  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya