5 Tips Menggunakan Micellar Water yang Tepat agar Gak Timbul Jerawat

Pakai micellar water gak boleh sembarangan

Micellar water merupakan salah satu produk skincare yang berfungsi untuk menghapus makeup dan membersihkan wajah dari kotoran. Gak heran kalau pembersih wajah satu ini selalu jadi andalan dan primadona bagi banyak orang.

Walau demikian, gak banyak yang tahu kalau penggunaan micellar water yang salah bisa menimbulkan munculnya jerawat di wajah. Supaya hal tersebut gak terjadi di kamu, ada baiknya untuk mengetahui sejumlah tips berikut.

1. Cek kandungan micellar water 

5 Tips Menggunakan  Micellar Water yang Tepat agar Gak Timbul Jerawatilustrasi membaca kandungan micellar water (pexels.com/SHVETS production)

Setiap produk micellar water pasti memiliki kandungan yang berbeda-beda. Meski sama-sama berbahan dasar air, ada pula beberapa campuran yang digunakan seperti wewangian hingga minyak.

Nah, kamu harus tahu terlebih dulu seperti apa kondisi kulit kamu. Kalau kamu termasuk pemilik kulit yang sensitif, baiknya hindari memakai micellar water yang mengandung wewangian. Begitu pun kalau kondisi kulit kamu berjerawat, supaya gak makin parah gunakan micellar water yang khusus ditujukan dengan formula untuk kulit wajah kamu.

2. Gunakan untuk menghapus makeup secara menyeluruh 

5 Tips Menggunakan  Micellar Water yang Tepat agar Gak Timbul Jerawatilustrasi menghapus makeup (freepik.com/freepik)

Kamu pasti pernah mendengar klaim micellar water yang mampu menghapus makeup dalam sekali usap bukan? Nyatanya, belum ada micellar water yang benar-benar bisa menghapus secara menyeluruh dalam sekali waktu.

Kamu tetap harus membersihkan wajahmu berkali-kali sampai sudah tidak ada lagi sisa makeup atau kotoran yang tertinggal. Sebab, membersihkan makeup hanya sekali berpotensi membuat sisa makeup masih menempel di wajah.

Meski sudah kamu cuci dengan sabun muka sekali pun kalau belum benar-benar bersih, kotoran tersebut akan mengendap dan menjadi jerawat. Kamu jelas gak ingin itu terjadi, dong?

Baca Juga: 5 Rekomendasi Micellar Water Murah, Harga di Bawah Rp30 Ribuan

3. Jangan diusap dengan kasar 

5 Tips Menggunakan  Micellar Water yang Tepat agar Gak Timbul Jerawatilustrasi mengusap dengan micellar water (pexels.com/cottonbro studio)
dm-player

Cara pemakaian micellar water adalah dengan menuangnya ke atas kapas lalu mengusapnya ke wajah. Untuk itu kamu juga harus memilih kapas yang lembut, nih.

Selanjutnya, jangan lupa untuk mengusap dengan perlahan jangan diusap dengan kasar. Selain, bisa membuat kulit iritasi juga bisa memicu timbulnya jerawat.

Gak kebayang dong, saat wajahmu sedang tumbuh jerawat, tapi kamu malah mengusap micellar water dengan kasar? Kalau jerawatmu pecah lalu tumbuh jerawat baru, bagaimana? Bakal lebih parah lagi, kan?

4. Gunakan micellar water setelah kamu memakai sunscreen 

5 Tips Menggunakan  Micellar Water yang Tepat agar Gak Timbul Jerawatilustrasi menggunakan sunscreen (vecteezy.com/timonko.com_366397)

Gak semua produk skincare bisa hilang hanya dengan mencuci muka, lho. Salah satunya adalah sunscreen. Kamu tetap harus membersihkan sunscreen menggunakan micellar water sebelum mencuci muka.

Bila kamu tetap nekat membersihkan sunscreen dengan cuci muka saja, yang ada di wajahmu bisa timbul jerawat esok harinya. Jadi, jangan abaikan penggunaan micellar water, ya!

5. Tetap gunakan toner setelah mencuci muka 

5 Tips Menggunakan  Micellar Water yang Tepat agar Gak Timbul Jerawatilustrasi menggunakan toner (pexels.com/Ron Lach)

Usai menangkat kotoran dan makeup dengan micellar water, kita harus segera mencuci muka agar wajah kita benar-benar bersih. Meski kini sudah banyak kandungan micellar water yang mencegah kulit kita menjadi kering, tetap saja kamu gak bisa untuk gak memakai skincare satu ini.

Yup, skincare yang dimaksud adalah toner. Setelah cuci muka pastikan kamu memakai toner sesuai jenis kulit agar kulitmu tetap terhidrasi setelahnya. Gak hanya itu biar gak timbul jerawat di wajah kamu.

 

Supaya gak muncul jerawat di wajah, memakai micellar water emang gak bisa asal. Semoga setelah membaca penjelasan di atas kamu jadi lebih berhati-hati lagi saat menggunakan micellar water, ya guys.

Baca Juga: 5 Fungsi Micellar Water Selain untuk Membersihkan Makeup, Sudah Tahu?

Annisa Nur Fitriani Photo Verified Writer Annisa Nur Fitriani

Don't sleep on me

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya