Merona Sepanjang Hari, Ini 5 Cara Gunakan Blush On Agar Tahan Lama

Tampil segar dan berseri-seri seharian 

Banyak cewek mengaku menggunakan blush on untuk membuat wajahnya terlihat lebih berseri dan merona. Banyak juga yang merasa kesal karena blush on yang gak awet seharian. Alhasil, blush on yang capek-capek diaplikasikan dari pagi, baru beberapa jam sudah buyar gak bersisa.

Buat kamu yang ingin tampil merona seharian dengan blush on yang awet selama berjam-jam, beberapa tips berikut bisa banget nih kamu ikuti.

1. Gunakan cream blush setelah foundation dan sebelum bedak

Merona Sepanjang Hari, Ini 5 Cara Gunakan Blush On Agar Tahan Lamapreview.ph

Langkah awal untuk membuat blush on lebih awet sepanjang hari adalah dengan menggunakan cream blush setelah foundation. Tekstur cream blush yang creamy memang lebih menempel di wajah. Tapi ingat, jangan mengaplikasikannya di atas bedak karena akan percuma dan hasilnya malah merusak complexion-mu.

2. Timpa dengan bedak tabur dan bedak padat

Merona Sepanjang Hari, Ini 5 Cara Gunakan Blush On Agar Tahan Lamahellogiggles.com

Setelah cream blush digunakan, barulah kamu timpa dengan bedak tabur atau bedak padat. Fungsinya yaitu agar foundation dan cream blush yg tadi sudah kamu gunakan, akan nge-set dengan baik dan gak mudah bergeser dan hilang. Jangan khawatir kalau cream blush-mu warnanya akan tertutupi oleh bedak ya.

Baca Juga: Inilah 12 Urutan Makeup untuk Pemula Biar Kamu Gak Bingung

3. Aplikasikan powder blush di atas bedak

dm-player
Merona Sepanjang Hari, Ini 5 Cara Gunakan Blush On Agar Tahan Lamabeautyglimpse.com

Cream blush yang sebelumnya sudah ditimpa bedak, pasti warnanya gak akan begitu nampak kan? Nah, waktunya kamu mengaplikasikan powder blush agar warnanya kembali tampak. Kamu boleh menggunakan produk apapun, yang penting ingat untuk selalu diblend dengan rapi agar tidak terlihat menor ya.

4. Semprotkan setting spray

Merona Sepanjang Hari, Ini 5 Cara Gunakan Blush On Agar Tahan Lamalorealparisusa.com

Kunci ketahanan makeup tidak bisa terlepas dari yang namanya setting spray. Jenis setting spray sendiri ada bermacam ragamnya dan bisa disesuaikan dengan jenis kulitmu. Gunanya, yaitu agar makeup-mu lebih menyatu serta lebih bertahan lama dan mengunci semua yang sudah kamu aplikasikan untuk waktu beberapa jam.

5. Sedia selalu kertas penyerap minyak wajah

Merona Sepanjang Hari, Ini 5 Cara Gunakan Blush On Agar Tahan Lamabaomoi.com

Setelah semua makeup selesai, tugasmu selanjutnya adalah untuk menjaga semua produk tersebut tetap stay di wajahmu. Menggunakan tisu untuk mengelap keringat harus hati-hati, ya. Dan bagi pemilik kulit berminyak, selalu sedia kertas penyerap minyak di wajah ya.

Blush on memang selalu berhasil membuat siapapun yang menggunakannya terlihat berseri-seri ya. Tapi ingat, penggunaannya harus di-blend dengan baik agar gak terlalu medok ataupun menor. Untuk ketahanan sendiri, blush on memerlukan trik khusus agar bertahan lebih lama di wajahmu.

Lima cara yang tadi sudah dijelaskan, cukup mudah kan untuk kamu praktikkan? Selamat mencoba, girls.

Baca Juga: 8 Inspirasi Party Makeup Look Simple yang Bikin Penampilanmu Cetar

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya