5 Lip Velvet Brand Lokal Nuansa Nude Pink, Warnanya Kalem

Harganya mulai dari Rp75 ribuan

Saat ini, berbagai macam produk pewarna bibir semakin bervariasi, mulai dari lipstik, lip cream, lip tint hingga yang terbaru ialah lip velvetLip velvet merupakan jenis pewarna bibir yang memiliki formula lebih ringan dari lip cream dan melembutkan. 

Seperti halnya dengan lip product lainnya, lip velvet juga mempunyai banyak pilihan warna, salah satu yang populer ialah warna nude pink. Untuk itu, buat kamu yang sedang mencari lip velvet nuansa nude pink, berikut beberapa rekomendasi dari brand lokal yang bisa kamu pilih. 

1. Wardah Colorfit Velvet Matte Lip Mousse - 01 Brown Dreamer

5 Lip Velvet Brand Lokal Nuansa Nude Pink, Warnanya KalemWardah Colorfit Velvet Matte Lip Mousse - 01 Brown Dreamer (shopee.co.id/wardahofficial)

Lip velvet dari merek Wardah ini memiliki kemasan yang didesain minimalis. Teksturnya sangat lembut dengan hasil matte powdery yang super ringan dan tahan lama. 

Formulanya juga bebas alkohol, paraben, dan sulfate, sehingga mampu memberi rasa lembap dan nyaman di bibir selama seharian. Varian 01 Brown Dreamer bisa kamu pilih untuk mendapatkan warna nude pink yang kalem. Harganya cukup terjangkau, yaitu sebesar Rp79 ribuan. 

2. Rose All Day Lip Mousse Records - Rose Remix

5 Lip Velvet Brand Lokal Nuansa Nude Pink, Warnanya KalemRose All Day Lip Mousse Records - Rose Remix (instagram.com/roseallday.co)

Produk lip velvet nuansa nude pink selanjutnya datang dari brand Rose All Day, yaitu Rose All Day Lip Mousse Records varian Rose Remix. Mengandung bahan-bahan alami, seperti kakadu plum extract, jojoba oil, raspberry seed oil, dan Vitamin E, jadi kamu gak perlu khawatir bibir akan menjadi retak. 

Bukan hanya itu, lip velvet dari Rose All Day ini juga mempunyai formula transferproof yang terasa nyaman sepanjang hari. Bila tertarik, kamu bisa membelinya dengan harga berkisar Rp99 ribuan.

3. Luxcrime Ultra Creamy Lip Velvet - Sparkling Rose

5 Lip Velvet Brand Lokal Nuansa Nude Pink, Warnanya KalemLuxcrime Ultra Creamy Lip Velvet - Sparkling Rose (shopee.co.id/luxcrime)
dm-player

Brand lokal Luxcrime juga gak mau ketinggalan, lho. Ia mengeluarkan lip velvet dengan 8 shades yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Akan tetapi, bila kamu sedang mencari warna nuansa nude pink, shade Sparkling Rose akan cocok untukmu.

Brand yang identik dengan kemasan berwarna hijau tosca ini juga menawarkan beberapa kelebihan pada lip velvet buatannya, seperti formula yang sangat lembut, hasil akhir semi-matte yang tahan lama, dan bisa memberi efek natural di bibir. Harganya juga cukup terjangkau, yakni dibanderol sekitar Rp109 ribuan. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Lip Tint dengan Hasil Akhir Matte, Masker Friendly!

4. Somethinc Idol Blurry Lip Matte - Encore

5 Lip Velvet Brand Lokal Nuansa Nude Pink, Warnanya KalemSomethinc Idol Blurry Lip Matte - Encore (shopee.co.id/beautyhaulindo)

Produk lip velvet dari Somethinc varian Encore ini memiliki warna nude pink yang soft sekaligus menawan. Beberapa keunggulan yang bisa kamu dapatkan, seperti tekstur yang ringan, formula transferproof, dan cepat kering. 

Buat kamu yang bibirnya kering jangan khawatir karena di dalamnya terdapat hyaluronic acid, castor oil, dan Vitamin E untuk menjaga kelembapan bibir secara alami. Somethinc Idol Blurry Lip Matte bisa kamu dapatkan dengan merogoh kocek sebesar Rp75 ribuan. 

5. NAMA Stick with Me Velvet Matte Lipstick - 08 Joyful Heart

5 Lip Velvet Brand Lokal Nuansa Nude Pink, Warnanya KalemNAMA Stick with Me Velvet Matte Lipstick - 08 Joyful Heart (instagram.com/namabeauty.co)

NAMA Stick with Me Velvet Matte Lipstick  shade 08 Joyful Heart menjadi salah satu shade favorit karena bisa memberi warna nude pink yang manis di bibir. Memiliki keunggulan full coverage, sehingga dapat menutupi garis gelap di bibir dengan sempurna. 

Kemasannya berwarna putih bertuliskan NAMA di bagian depan, sangat minimalis, tapi juga trendi. Lip product ini juga diklaim tahan lama dan bisa mengurangi penuaan di bibir. Untuk harganya sendiri, NAMA Stick with Me Velvet Matte Lipstick dibanderol sekitar Rp119 ribuan. 

Lip velvet dengan warna nuansa nude pink banyak dipilih lantaran mampu menghasilkan tampilan bibir yang lebih soft nan kalem. Kelima lip velvet brand lokal tadi bisa menjadi pilihanmu, apalagi pencinta warna nude pink. Kira-kira kamu tertarik dengan merek yang mana?

Baca Juga: 5 Lipstik Sheer yang Bikin Bibir Lembap, Harga di Bawah Rp 50 Ribu!

Delvi Ayuning Photo Verified Writer Delvi Ayuning

Menulis bukan hanya menuangkan kata-kata lewat tulisan, tapi lebih dari itu.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya