7 Style Anggota Kerajaan Inggris dari Masa ke Masa, Selalu Elegan!

Yang mana style favoritmu?

Para perempuan anggota keluarga kerajaan Inggris memang sejatinya tak pernah luput dari sorotan awak media. Selalu tertangkap kamera saat sedang melakukan berbagai macam aktivitas, mau tak mau membuat mereka harus selalu siap untuk tampil anggun bak seorang bangsawan di dalam berbagai kesempatan.

Mulai dari Ratu Elizabeth hingga Princess Eugenie, lebih baik kita liat yuk bagaimana sih perbedaan style dari masa ke masa para anggota keluarga kerajaan berikut ini!

1. Ratu Elizabeth II

7 Style Anggota Kerajaan Inggris dari Masa ke Masa, Selalu Elegan!insider.com

Dikenal sebagai sosok yang sangat memesona dan tampak selalu elegan dalam balutan busana yang dikenakan. Semasa mudanya, Ratu Elizabeth II kerap terlihat mengenakan floral dress lengkap dengan sarung tangan, topi, dan juga hand bag.

Setelah menikah, sang Ratu lebih banyak terlihat mengenakan gown yang membuatnya terlihat tampak sangat anggun nan elegan. Namun, semenjak tahun 90-an sang Ratu lebih memilih untuk mengenakan long coat atau skirt suit dengan warna-warna yang cerah.

2. Diana Spencer

7 Style Anggota Kerajaan Inggris dari Masa ke Masa, Selalu Elegan!Berbagai Sumber

Princess Diana, dikenal sebagai salah satu sosok yang sangat berpengaruh di dunia. Bukan hanya karena perilakunya, namun gaya berpakaiannya pun juga kerap kali menjadi tren di kalangan masyarakat.

Kerap tampil anggun dengan balutan pink button down dress, Princess Diana juga nyatanya tak takut untuk tampil seksi dengan mengenakan short light blue dress. Selain itu, Princess Diana juga lebih memilih untuk tampil kasual dalam balutan t-shirt dan mom jeans saat sedang mengantar pangeran William pergi ke sekolah.

3. Camilla Rosemary Shand

7 Style Anggota Kerajaan Inggris dari Masa ke Masa, Selalu Elegan!goodhousekeeping.com

Camilla merupakan istri kedua dari pangeran Charles yang juga dikenal memiliki gaya berbusana yang trendi sama seperti anggota kerajaan yang lain. Camilla pernah tampil anggun dalam balutan velvet off shoulder dress saat tengah berkencan dengan pangeran Charles.

Selain itu, Camila juga bisa tampil formal dan elegan dalam balutan soft blue dress saat tengah menghadiri acara pernikahan putra kandungnya. Dan yang terakhir, pada tahun 2018 silam Camilla tampak sangat memesona dengan mengenakan evening gowns lengkap dengan clutch yang dibawanya.

4. Kate Middleton

7 Style Anggota Kerajaan Inggris dari Masa ke Masa, Selalu Elegan!instyle.com/
dm-player

Kate Middleton dikenal sebagai salah satu anggota kerajaan yang kerap kali tampil anggun dan feminin. Misalnya saja pada tahun 2017 silam saat dirinya tengah mengunjungi Princess Diana's Memorial Garden, Kate memilih tampil anggun dengan balutan long sleeve floral dress. Selain itu, pink dress dan polkadot midi dress juga pernah menjadi salah satu busana pilihan Kate saat tengah menghadiri acara-acara kerajaan.

Baca Juga: 8 Gaya Putri Diana Vs Meghan Markle Pakai Outfit Kembar, Kece Siapa?

5. Meghan Markle

7 Style Anggota Kerajaan Inggris dari Masa ke Masa, Selalu Elegan!insider.com

Menikah dengan pangeran Harry pada tanggal 19 Mei 2018 silam, mau tak mau juga harus membuat Meghan Markle merubah tata cara berbusananya. Belted olive green midi dress menjadi outfit pilihannya untuk hadir bak seorang bangsawan pada acara kerajaan.

Selain itu, green silk blouse dan green leather skirt juga menjadi salah satu kombinasi outfit pilihan Meghan saat sedang menemani sang suami bepergian. Meski sering kali terlihat mengenakan dress dan skirt, namun Meghan juga pernah terlihat mengenakan pantsuit dalam kunjungannya ke Irlandia bersama Prince Harry.

6. Princess Beatrice of York

7 Style Anggota Kerajaan Inggris dari Masa ke Masa, Selalu Elegan!standard.co.uk

Princess Beatrice merupakan seorang putri sulung dari Pangeran Andrew, putra ketiga dari Ratu Elizabeth II. Sama seperti para anggota kerajaan yang lain, Princess Beatrice juga lebih memilih memakai blue knee length dress lengkap dengan statement hat untuk acara-acara kerajaan.

Untuk tampilan yang lebih kasual saat sedang menghadiri acara di luar kerajaan, Princess Beatrice memilih mengenakan wrap dress lengkap dengan clutch di tangannya. Selain itu, Princess Beatrice juga kerap tampil edgy dengan memadukan print dress dan leather jacket.

7. Princess Eugenie of York

7 Style Anggota Kerajaan Inggris dari Masa ke Masa, Selalu Elegan!townandcountrymag.com

Princess Eugenie merupakan seorang adik dari Princess Beatrice, dan juga sekaligus putri bungsu dari Prince Andrew. Dirinya kerap tampil elegan dengan balutan busana yang sederhana. Misalnya saat menghadiri acara Royal Ascot, dirinya terlihat anggun dengan memakai turquoise dress.

Suka mengenakan busana dengan warna cerah, Princess Eugenie juga tampak memesona dalam balutan light blue dress saat menghadiri acara pernikahan Prince Harry dan Meghan Markle. Selain itu, dirinya lebih memilih untuk mengenakan blue gradient dress dengan aksen metallic saat tengah menghadiri pameran seni.

Nah, jadi itu dia tujuh style anggota kerajaan Inggris dari masa ke masa. Jadi, kira-kira syle siapa nih yang jadi favoritmu?

Baca Juga: Timeless, Intip 10 Inspirasi Gaya Vintage Ikonik ala Putri Diana

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya