5 Cara Mengubah Penampilan Tanpa Perlu Mengeluarkan Uang

Yuk, dicoba!

Makeover merupakan cara yang bisa dilakukan untuk memberikan kesan penampilan yang berbeda dan lebih fresh. Selama ini, makeover atau mengubah penampilan identik dengan sesuatu yang membutuhkan banyak biaya. Padahal, untuk mengubah penampilan, kita tidak harus selalu mengeluarkan banyak biaya, bahkan bisa dilakukan secara gratis tanpa mengeluarkan uang sama sekali. Penasaran bagaimana caranya? Yuk, baca sampai selesai untuk tahu jawabannya.

1. Coba tatanan rambut yang berbeda

5 Cara Mengubah Penampilan Tanpa Perlu Mengeluarkan Uangunsplash.com/Tamara Bellis

Menyanggul atau mengucir rambut mungkin merupakan hal yang paling mudah dilakukan, tetapi cara ini tidak memberikan perubahan dalam hal gaya dan penampilan jika kamu sudah terlalu sering menata rambut dengan gaya ini. Jadi, luangkanlah waktu untuk mencari gaya rambut yang baru. Begitu kamu menemukan gaya yang tepat, kamu akan langsung melihat perubahan besar dalam penampilanmu. 

Gaya rambut yang bagus dan sesuai dengan karaktermu dapat membantu mengubah dan memperbaiki penampilan secara signifikan. Tidak perlu belajar pada penata rambut profesional, cukup luangkan waktumu untuk melihat berbagai tutorial yang ada di YouTube dan cobalah berbagai gaya rambut yang baru sampai kamu menemukan yang pas untuk dipraktikkan sehari-hari dan acara formal.

2. Ubah tampilan eyeliner

5 Cara Mengubah Penampilan Tanpa Perlu Mengeluarkan Uangunsplash.com/Artem Labunsky

Hal sesederhana bagaimana kamu menggunakan eyeliner dapat memberikan pengaruh yang besar pada tampilan mata dan wajah secara keseluruhan. Jika biasanya kamu hanya menggunakan eyeliner tipis pada garis mata, cobalah membuat garis yang lebih besar pada kelopak mata. 

Kamu juga bisa menambahkan winged eyeliner atau cat eyeliner pada sisi kelopak mata. Teknik ini dapat menonjolkan tampilan mata, tetapi pastikan kamu memilih bentuk yang sesuai dengan karakter wajah kamu. Bisa juga, kalau kamu selalu memakai eyeliner, cobalah untuk menghentikan penggunaan eyeliner untuk memberikan kesan yang berbeda wajah.

Baca Juga: Agar Rambut Sehat, Ini 5 Makanan Enak untuk Tambah Produksi Keratin 

3. Bermain dengan lipstik

dm-player
5 Cara Mengubah Penampilan Tanpa Perlu Mengeluarkan Uangunsplash.com/Kamyab Lotfollahyan

Cara lain untuk memperbarui penampilan dengan mengubah bagaimana caramu menggunakan lipstik. Lipstik memiliki pengaruh paling besar dalam hal menentukan tampilan. Jadi, kamu bisa bermain dengan lipstik untuk mengubah penampilan, bahkan tanpa perlu membeli lipstik dengan warna yang baru.

Misalnya, jika biasanya menggunakan lipstik berwarna merah yang diaplikasikan secara penuh di bibir, sekarang kamu bisa mencoba menggunakan lipstik dengan teknik ombre. Ini akan memberikan kesan yang lebih manis. Jika biasanya menggunakan lipstik secara penuh dan tebal, kamu bisa coba mengaplikasikan lipstik tipis-tipis untuk memberikan kesan natural. Sebaliknya, jika biasanya kamu hanya mengaplikasikan sedikit lipstik, cobalah menggunakan lipstik dengan lebih tebal untuk memberikan kesan berani.

4. Rapikan rambut

5 Cara Mengubah Penampilan Tanpa Perlu Mengeluarkan Uangunsplash.com/Oladimeji Odunsi

Memotong rambut sudah tentu memberikan perubahan penampilan yang signifikan. Namun, jika kamu belum siap untuk membuat perubahan besar pada potongan rambut, merapikan satu atau dua inci ujung rambut sudah dapat memberikan gaya yang lebih segar. Tak hanya itu, memotong ujung rambut yang bercabang juga membuat rambut menjadi lebih sehat dan bahkan membuatnya lebih berkilau. 

5. Coba gaya rambut berponi

5 Cara Mengubah Penampilan Tanpa Perlu Mengeluarkan Uangpexels.com/Bernard Lee

Jika biasanya tidak terlalu menyukai potongan rambut berponi, sekarang kamu patut mempertimbangkan untuk memiliki poni. Sebab, umumnya poni mampu memberikan tampilan wajah yang imut, girly, bahkan lebih muda.

Karena poni memiliki pengaruh besar pada penampilan, pastikan kamu memilih bentuk poni yang sesuai. Tentukan apakah kamu lebih cocok dengan model poni yang lurus atau menyamping; panjang atau pendek; dan sesuaikan dengan kondisi rambut serta bentuk wajah.

Gimana? Sederhana sekali, bukan? Walaupun begitu, cara ini sudah mampu memberikan perubahan dalam penampilan dan membuat kamu tampak lebih fresh. Gak percaya? Yuk, langsung coba!

Baca Juga: 12 Style Rambut Dannia Salsabila, Cocok buat Penggemar Rambut Panjang

Eka Ami Photo Verified Writer Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya