Jangan Takut Dijauhi Cowok, Ini 5 Keuntungan Menjadi Perempuan Mandiri

Banyak keistimewaannya

Menjadi perempuan yang mandiri bukan berarti kita bersikap seolah tidak membutuhkan laki-laki atau orang lain dalam hidup. Sebab, bagaimanapun juga, baik laki-laki maupun perempuan memiliki perannya masing-masing yang saling melengkapi satu sama lain.

Sayangnya, tak sedikit perempuan yang percaya bahwa laki-laki cenderung enggan mendekati perempuan yang terlalu mandiri. Padahal, sebenarnya, selera orang tidak bisa dipukul rata, bahkan tidak sedikit laki-laki yang lebih mengagumi perempuan mandiri yang tidak banyak bergantung pada orang lain.

Selain itu, dengan menjadi mandiri, hal ini sebenarnya akan membawa keuntungan bagi dirimu sendiri. Berikut beberapa keuntungan yang dimiliki perempuan mandiri.

1. Terbiasa menghadapi tantangan

Jangan Takut Dijauhi Cowok, Ini 5 Keuntungan Menjadi Perempuan Mandiriunsplash.com/Melody Jacob

Terbiasa dengan kesibukan dan kehidupan yang dinamis membuat perempuan mandiri tahu betul bagaimana cara mengatasi kesulitan dalam hidup. Kemandirian mengajarkan kamu untuk menyelesaikan berbagai masalah sendirian. Karena sudah terbiasa, beragam kegagalan dan masalah juga tidak akan merusak harimu atau mengacaukan emosimu.

Setiap harinya, perempuan mandiri belajar hal-hal baru dan terus melangkah demi mencapai tujuan. Baginya, rintangan seperti kerikil yang selalu menyertai perjalanan dan bukanlah alasan untuk berhenti melangkah.

2. Tidak bergantung pada orang lain

Jangan Takut Dijauhi Cowok, Ini 5 Keuntungan Menjadi Perempuan MandiriUnsplash.com/Hian Oliveira

Saat masih anak-anak, kita semua sangat bergantung pada keberadaan orangtua. Setelah menjadi dewasa, tentunya kamu harus bisa melepaskan ketergantunganmu kepada orangtua dan orang lain di hidupmu.

Walaupun kamu perempuan, seiring bertambahnya usia, jauh lebih baik kalau kamu menjadi perempuan mandiri yang nyaman menjadi diri sendiri, mampu mengambil keputusan, menghidupi diri sendiri, dan menjaga diri.

Baca Juga: 5 Polemik Khas pada Anak Sulung Perempuan, Bijaklah dalam Mendidiknya!

3. Bisa fokus mengejar tujuan hidup

dm-player
Jangan Takut Dijauhi Cowok, Ini 5 Keuntungan Menjadi Perempuan Mandiriunsplash/Kyle Gregory Devaras

Terbiasa mengandalkan diri sendiri membuat kamu tahu bagaimana cara membuat perencanaan masa depan, menyusun skala prioritas, dan menetapkan tujuan yang perlu dikejar.

Dengan begitu, kamu akan lebih fokus dalam mengejar karier yang kamu inginkan. Kamu akan tahu tujuan kariermu apakah untuk mendapatkan penghasilan besar, mendapatkan jabatan, mengubah tatanan sosial, atau berkontribusi dalam bidang sosial. Kamu paham betul cara mengubah energi menjadi sesuatu yang positif dan baik untukmu.

4. Terlatih berpikir rasional

Jangan Takut Dijauhi Cowok, Ini 5 Keuntungan Menjadi Perempuan Mandiriunsplash.com/Sonnie Hiles

Kadang-kadang, akan menjadi lebih sulit untuk memperhatikan hal-hal penting ketika kamu selalu berada dalam kelompok. Untuk itu, sesekali kamu perlu menyendiri dan menikmati kesunyian.

Hal ini akan memungkinkan kamu terhindar dari pendapat orang lain yang tidak kamu butuhkan. Dengan menyendiri, kamu bebas menganalisis situasi terlebih dahulu baru kemudian menarik kesimpulan dan membuat keputusan. Dengan berusaha membuat pikiran tetap sadar dan jernih, kamu bisa melakukan segala sesuatu dengan benar.

5. Pandai mengendalikan situasi

Jangan Takut Dijauhi Cowok, Ini 5 Keuntungan Menjadi Perempuan MandiriUnsplash.com/Mimi Thian

Setelah terbiasa menjadi individu yang siaga setiap saat dan percaya diri dalam mengambil setiap tindakan, perempuan mandiri tahu bagaimana cara memegang kendali.

Tak mengherankan jika sering kali perempuan yang mandiri menjadi individu yang dominan yang siap bertindak dan membentuk hidup sendiri sesuai dengan keinginan diri sendiri.

Menjadi perempuan mandiri bukan berarti sok kuat dan tidak membutuhkan peran laki-laki. Hanya saja, dengan menjadi mandiri, perempuan belajar untuk tetap kuat sebagai individu dan menguatkan sebagai pasangan.

Baca Juga: Punya Daya Pikat, 7 Tanda Inner Beauty yang Jarang Disadari Perempuan

Eka Ami Photo Verified Writer Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya