5 Style Kebaya Marshanda, Bisa untuk Acara Kasual hingga Formal!

Pilihan warnanya bagus-bagus nih

Barangkali sudah tidak asing bagimu nama Marshanda, aktris cilik yang sekarang sudah menjadi Ibu dari Sienna ini tetap eksis di dunia hiburan hingga sekarang. Wajahnya masih menghiasi layar kaca dan acara-acara talkshow di TV. Marshanda juga beberapa kali tampak membagikan style busana di media sosial, termasuk beberapa koleksi kebaya miliknya.

Dirangkum dari instagram dan berbagai sumber, inilah beberapa style kebaya milik Marshanda yang dapat kamu jadikan referensi. Seperti apa saja? Yuk, simak dibawah ini!

1. Kebaya full payet dan bordir dengan perpaduan warna hijau kuning, krem, dan hitam

5 Style Kebaya Marshanda, Bisa untuk Acara Kasual hingga Formal!instagram.com/marshanda99

Salah satu kebaya yang pernah dikenakan oleh Marshanda adalah kebaya dengan hiasan full payet serta bordir bernuansa floral. Perpaduan warna hijau, krem, dan hitam membuat tampilan kebayanya tampak elegan. Tatanan makeup natural ditambah earrings warna senada dengan kebaya membuatnya terlihat lebih anggun.

2. Kebaya kutubaru warna mint dengan tambahan necklace dari manik-manik

5 Style Kebaya Marshanda, Bisa untuk Acara Kasual hingga Formal!instagram.com/marshanda99

Pada kesempatan yang lain, Marshanda tampak manis mengenakan kebaya kutu baru berbahan brukat warna mint yang kompak dikenakan dengan salah seorang rekan. Tambahan necklace berupa manik-manik dan tatanan sanggul melengkapi kebaya yang dikenakan. 

3. Kebaya kutu baru warna soft pink yang dipadukan dengan rok batik lilit

5 Style Kebaya Marshanda, Bisa untuk Acara Kasual hingga Formal!instagram.com/marshanda99
dm-player

Pilihan kebaya kutu baru berbahan kain lace dengan nuansa floral warna soft pink ini bisa jadi referensi buat kamu. Padukan dengan rok batik lilit serta heels dengan warna senada untuk menyempurnakan tampilan kebayanya. 

Baca Juga: Style Kebaya Anggun ala Raisa, Bikin Aura Makin Terpancar!

4. Aplikasikan kebaya panjang full payet warna kuning berpadu krem yang dipadukan rok satin warna senada

5 Style Kebaya Marshanda, Bisa untuk Acara Kasual hingga Formal!selingkaran.com

Buat kamu yang mengenakan hijab, kamu bisa sontek kebaya Marshanda dengan desain panjang warna kuning dan krem yang dipadukan dengan rok satin warna senada. Veil dengan bordir yang sama membuat tampilannya tampak serasi dengan kebaya yang dikenakan.

5. Kebaya warna salem yang dipadukan dengan pants warna senada bisa kamu pilih untuk gaya kasual

5 Style Kebaya Marshanda, Bisa untuk Acara Kasual hingga Formal!instagram.com/marshanda99

Untuk tampilan yang lebih kasual, kamu bisa pilih kebaya warna salem seperti Marshanda ini. Bordir dan perpaduan bawahan dengan pants warna senada bisa jadi pilihan yang yang tepat untuk acara semi formal. 

Itulah tadi beberapa style kebaya milik Marshanda yang bisa kamu jadikan referensi. 

Baca Juga: Style Kebaya Selvi Ananda, Rahasia Tampil Elegan Tanpa Berlebihan

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya