5 Tips yang Bisa Diterapkan Jika Merasa Tak Nyaman Saat Menstruasi

Gampang kok!

Menstruasi atau datang bulan merupakan proses yang wajar yang tentunya akan dialami oleh perempuan yang telah beranjak dewasa. Menstruasi merupakan peluruhan dinding rahim akibat tak adanya pembuahan. Darah menstruasi harus dikeluarkan karena akan menyebabkan penyakit bila dibiarkan begitu saja. 

Sayangnya saat menstruasi kita kadang tak merasa nyaman diakibatkan karena adanya kontraksi dinding rahim dan kadang kita merasa pusing karena kurang darah. Agar sealalu merasa nyaman saat menstruasi, yuk terapkan 5 tips berikut ini!

1. Kompres perut bagian bawah dengan air hangat

5 Tips yang Bisa Diterapkan Jika Merasa Tak Nyaman Saat MenstruasiPexels/Rawpixels

Saat nyeri haid akibat dari kontraksi dinding rahim, kompreslah perut bagian bawah dengan heating compress atau boleh juga dengan menggunakan air hangat. Biasanya nyeri haid diakibatkan oleh darah yang membeku dan kurang lancar, oleh karena itu saat menstruasi kompres selalu perutmu. Jangan lupa juga untuk minum air putih untuk melancarkan peredaran darah!

2. Mengurangi asupan lemak jenuh

5 Tips yang Bisa Diterapkan Jika Merasa Tak Nyaman Saat MenstruasiPexels/Robin Stickel

Makanan yang mengandung lemak jenuh misalnya burger atau kentang goreng, keduanya sangat tak dianjurkan untuk dimakan saat sedang menstruasi. Lemak jenuh akan membuat perut bagian bawahmu sakit saat sedang haid. Oleh karena itu lebih baik hindari makanan seperti ini agar rasa sakit perut bagian bawah akibat kontraksi dinding rahim bisa diminimalisir.

3. Gunakan busana yang nyaman digunakan

5 Tips yang Bisa Diterapkan Jika Merasa Tak Nyaman Saat MenstruasiPexels/Rawpixel
dm-player

Saat sedang haid, dianjurkan untuk mengenakan busana yang nyaman dan sebisa mungkin hindari pakaian ketat. Karena saat haid biasanya kita akan mengalami keringat berlebih dan akan sangat tidak nyaman bila kita menggunakan pakaian yang ketat. Selain itu pakaian ketat akan membuat posisi pembalutmu serasa tidak nyaman dan kamu pun akan merasa sulit bergerak bebas.

Baca Juga: Girls, 5 Mitos tentang Menstruasi yang Ternyata Salah Lho

4. Hindari menggunakan busana warna putih

5 Tips yang Bisa Diterapkan Jika Merasa Tak Nyaman Saat MenstruasiPexels/quang ahn ha nguyen

Sebenarnya menghindari busana warna putih pada saat haid bertujuan untuk menyamarkan apabila menstruasi meluber sampai ke rok atau pants. Saat haid sedang banyak-banyaknya lebih baik hindari pemakaian busana warna putih. Namun apabila darah haid sudah sedikit, tentunya tak mengapa menggunakan jenis busana apapun karena yang paling tahu tentang dirimu sendiri ya kamu!

5. Sediakan pembalut

5 Tips yang Bisa Diterapkan Jika Merasa Tak Nyaman Saat Menstruasicbc.bb/

Terakhir, usahakan untuk membawa stok pembalut kapanpun saat sedang menstruasi untuk meminimalisir darah haid menembus ke bagian rok atau celana. Apalagi ketika menstruasi berjalan pada hari pertama dan kedua, tentunya kamu harus antisipasi agar kejadian yang tak diinginkan tidak terjadi. Lebih baik mencegah daripada mengobati kan?

Simple kan?

Baca Juga: Girls, Benarkah 'Ngidam' Menjelang Menstruasi Merupakan Hal Normal?

Indah Shaliha Photo Verified Writer Indah Shaliha

Someone who loves writing and pottery

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya