Hati-hati, 5 Kandungan Body Lotion Ini Sebaiknya Dihindari Saja!

Bahaya buat kulit!

Kulit membutuhkan kelembaban dari luar yang mana disinilah pentingnya menggunakan body lotion untuk tetap melembabkan kulit dan menutrisinya. Namun body lotion nyatanya tak melulu mengandung zat-zat yang bermanfaat bagi kulit karena beberapa zat berbahaya pun sering dimasukkan dalam komposisinya tetapi kita tak menyadarinya. Beberapa zat tersebut berbahaya dan bisa merusak struktur sel dan jaringan kulit. Berikut 5 zat berbahaya tersebut, yuk simak ulasannya!

1. DMD Hydantoin

Hati-hati, 5 Kandungan Body Lotion Ini Sebaiknya Dihindari Saja!elitedaily.com

Untuk kamu yang belum tahu, DMD hydantoin merupakan salah satu pengawet namun berbahan keras karena merupakan pengawet yang mengandung formalin. Senyawa ini sama sekali gak cocok digunakan pada kulit karena akan memicu berbagai reaksi seperti alergi, ruam pada kulit hingga kanker bila digunakan dalam jangka panjang.

Sayangnya pengawet ini tak hanya sering dimasukkan dalam body lotion tetapi juga kerap hadir dalam berbagai produk seperti lem bulu mata, cat kuku bahkan sabun mandi.

2. Butylated hydroxyanisole

Hati-hati, 5 Kandungan Body Lotion Ini Sebaiknya Dihindari Saja!zealforbeauty.com

Zat ini sering disingkat sebagai BHA dan kerap hadir dalam berbagai produk seperti produk kecantikan dan skin care seperti body lotion. Senyawa ini berfungsi sebagai pengawet sekaligus sebagai stabilizer.

Meskipun memiliki batas maksimal penggunaan yang sudah ditetapkan tetapi zat ini masih memungkinkan menyebabkan kanker seperti misalnya kanker kulit. Oleh karena itu lebih baik dibatasi saja penggunaan berbagai kosmetik dengan kandungan bahan ini.

Baca Juga: Tak Perlu Body Lotion, Gunakan 7 Bahan Ini Sebagai Pelembap Tubuh

3. Retinil palmitat

dm-player
Hati-hati, 5 Kandungan Body Lotion Ini Sebaiknya Dihindari Saja!freepik.com

Senyawa ini sebenarnya senyawa derivat atau turunan dari vitamin A. Senyawa ini sebenarnya memiliki banyak manfaat untuk kecantikan dan kerap hadir dalam berbagai produk kecantikan terutama sebagai antiaging dan sunscreen. Tentunya senyawa ini akan membantu kulitmu bebas dari keriput dan berbagai kondisi penuaan kulit lainnya dan melindungi kulit dari pengaruh buruk sinar matahari.

Namun sayangnya senyawa ini memiliki risiko terjadinya tumor pada tubuh bila selalu langsung terpapar matahari. Oleh karena itu lebih baik menggunakan produk yang mengandung zat ini pada malam hari saja untuk mencegah kemungkinan terburuk.

4. Diethyl phthalate

Hati-hati, 5 Kandungan Body Lotion Ini Sebaiknya Dihindari Saja!beautyandmakeuplove.com/

Dietil ftalat merupakan salah satu senyawa sintesis kimia dan berfungsi sebagai pewangi atau fragrance. Tentunya hal zat ini sering ditambahkan dalam body lotion karena akan memberikan aroma yang wangi dan menyegarkan.

Sayangnya senyawa ini memiliki sifat racun dan bila sering dihirup akan menyebabkan masalah pada kelenjar endokrin. Bahkan dietil ftalat merupakan salah satu volatil organic compound yang bisa menyebabkan berbagai masalah pernafasan seperti asma.

5. Triethanolamine

Hati-hati, 5 Kandungan Body Lotion Ini Sebaiknya Dihindari Saja!avoskinbeauty.com/

Memiliki sifat basa menyebabkan senyawa ini sering dijadikan sebagai penyeimbang pH pada skin care. Salah satu produk yang sering mengandung senyawa ini adalah body lotion. Sayangnya zat ini ternyata bisa meracuni sistem kekebalan tubuh bila digunakan dalam jangka panjang. Tak berhenti sampai di situ, bahan ini bisa juga menyebabkan masalah pada sistem pernafasan dan memicu asma.

Nah sebaiknya mulai saat ini lebih teliti dalam membeli body lotion ya dan kenali senyawa-senyawa berbahaya tersebut.

Baca Juga: Tetap Lembab, Ini 5 Rekomendasi Body Lotion Khusus untuk Kulit Kering

Indah Shaliha Photo Verified Writer Indah Shaliha

Someone who loves writing and pottery

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya