5 Rekomendasi Parfum Wangi Musk yang Perlu Dicoba, Aromanya Misterius!

Aromanya berbeda pada setiap orang!

Pada umumnya setiap orang menyukai wewangian karena ada sensasi menenangkan serta semangat saat mencium aroma wewangian. Oleh sebab itulah produk parfum muncul karena wangi memang lebih mengesankan daripada penampilan. Salah satu aroma yang muncul dan khas bagi setiap orang adalah aroma musk.

Hal ini karena musk bisa berikatan dengan bau tubuh asli dan menghasilkan wangi yang berbeda-beda setiap orang. Memberikan wangi yang khas, ini 5 produk parfum pilihan dengan aroma musk, mau coba?

1. Kiehl’s Original Musk

5 Rekomendasi Parfum Wangi Musk yang Perlu Dicoba, Aromanya Misterius!americanhistory.si.edu/

Produk satu ini sebenarnya ditujukan bagi pria maupun wanita. Parfum ini memiliki aroma citrus yang menyegarkan saat pertama kali disemprotkan. Setelahnya aroma musk bisa kamu rasakan dan diakhiri oleh aroma yang mendebarkan dari tonka nut dan white patchouli. Parfum ini diproduksi sejak tahun 1963 dan merupakan varian terbaik dari brand Kiehl's.

2. Lovely by Sarah Jessica Parker

5 Rekomendasi Parfum Wangi Musk yang Perlu Dicoba, Aromanya Misterius!instagram.com/afrinaparfume/

Sesuai namanya parfum ini memang dibuat oleh Sarah Jessica Parker dan bisa digunakan oleh remaja umur 17 sampai wanita dewasa. Aroma yang dihasilkan dari parfum ini cenderung sexy dan classy. Kombinasi dari aroma citrus, woody dan lavender membuat parfum ini terasa lembut pada awal pemakaian. Setelah itu aroma anggrek dan musk tercium pula sesaat setelahnya.

3. Wardah Scentsation Eau De Toilette ‘Bliss’

5 Rekomendasi Parfum Wangi Musk yang Perlu Dicoba, Aromanya Misterius!instagram.com/tiarashoppa6/

Parfum satu ini berasal dari brand lokal yang wanginya tahan lama serta lembut dan tidak kalah dari brand luar. Salah satu varian parfum Wardah memasukkan aroma musk yang lembut yaitu Bliss. Aromanya sendiri sebenarnya beragam yaitu terdiri dari aroma mawar, amber, musk, citrus bahkan raspberry.

dm-player

Kombinasi wangi yang beragam tersebut membuat parfum ini memiliki aroma lembut dan elegan dan yang pasti rasa percaya dirimu pun akan timbul.

Baca Juga: 5 Strategi yang Mesti Diterapkan Supaya Wanginya Parfum Lebih Awet!

4. BrunBrun Beau Garcon Eau De Toilette

5 Rekomendasi Parfum Wangi Musk yang Perlu Dicoba, Aromanya Misterius!brunbrunparis.com/

Parfum satu ini lebih terjangkau dari segi harga dibandingkan dengan yang lain. Selain itu kemasannya pun travel friendly sehingga kamu tetap akan merasa ringan saat membawanya. Aroma awal dari parfum ini adalah wangi cardamon, ozone dan patchouli.

Setelah beberapa saat kamu akan mencium aroma tonka musk yang wanginya khas bagi setiap orang. Parfum ini memang sangat mungil karena hanya sebanyak 9 ml saja per kemasannya. Meski begitu dari segi ketahanannya parfum ini tidak diragukan lagi.

5. The Body Shop White Musk

5 Rekomendasi Parfum Wangi Musk yang Perlu Dicoba, Aromanya Misterius!instagram.com/twentynine.perfume/

Parfum ini diluncurkan pada tahun 1981 dan merupakan parfum beraroma musk pertama yang memiliki label cruelty-free. Parfum ini memiliki aroma yang beragam mulai dari wangi lily, musk, mawar, melati bahkan ylang-ylang. Uniknya, setiap orang memiliki aroma tersendiri yang tidak dimiliki oleh orang lain.

Kamu bisa memakainya saat acara santai ataupun formal. Wanginya lembut dan tidak tajam saat digunakan sehingga setiap orang yang memakai parfum ini merasa nyaman dengan wanginya.

Gak usah bingung mau pilih yang mana, karena kamu bisa sesuaikan dengan harganya.

Baca Juga: Kami Tahu Parfum Apa yang Cocok Buatmu!

Indah Shaliha Photo Verified Writer Indah Shaliha

Someone who loves writing and pottery

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya