5 Produk Velvet Tint dengan Efek Blur Pada Bibir

Cocok bikin riasan semakin menawan

Velvet tint adalah variasi kosmetik bibir berupa lipstik cair yang hadir dengan tampilan velvet finish. Tipe produk seperti ini cocok untuk memberi kesan halus dan lembut pada bibir, sehingga tampilan akan terus menawan sepanjang hari.

Jika kamu ingin memaksimalkan riasan dengan efek blur di bibir, maka lima produk velvet tint ini bisa dijadikan pertimbangan untuk dimiliki.

1. Masami Cosmetics Powder Puff Velvet Tint

5 Produk Velvet Tint dengan Efek Blur Pada BibirMasami Cosmetics Powder Puff Velvet Tint (dok. Shopee/masamiofficial)

Masami Cosmetics Powder Puff Velvet Tint adalah produk yang mampu memberi riasan bibir maksimal. Formulanya ringan, waterproof, dan minimal transfer. Cocok untuk menyamarkan garis bibir karena dilengkapi dengan aplikator puff yang unik.

Di samping itu, Masami Cosmetics Powder Puff Velvet Tint ini dapat memberi efek soft blur powdery finish dengan total lima warna pilihan. Produk tidak membuat bibir kering karena terdapat pelembap di dalamnya. Untuk mendapat produk ini, kamu bisa membelinya mulai dari Rp50 ribuan.

2. DEAR ME BEAUTY Velvet Lip Tint

5 Produk Velvet Tint dengan Efek Blur Pada BibirDEAR ME BEAUTY Velvet Lip Tint (instagram.com/dearmebeauty)

DEAR ME BEAUTY Velvet Lip Tint cocok dipakai sehari-hari untuk menunjang tampilan full lips maupun ombre lips. Pada produk ini terdapat lima pilihan shades yang bisa disesuaikan dengan warna bibir. Selain itu, produk cocok dipakai untuk area bibir serta dapat digunakan untuk pipi sebagai blush.

Produk dari DEAR ME BEAUTY Velvet Lip Tint ini akan memberi sensasi yang lembut dan ringan, serta mampu memberi soft blurring effect yang membuat riasan semakin menawan. Sementara itu, harga DEAR ME BEAUTY Velvet Lip Tint ini dipatok sekitar Rp79 ribuan.

Baca Juga: 6 DIY Lip Tint dari Bahan Alami, Mudah dan Murah

3. Holika Holika Heart Crush Jelly Velvet Tint 

dm-player
5 Produk Velvet Tint dengan Efek Blur Pada BibirHolika Holika Heart Crush Jelly Velvet Tint (dok. Holika Holika)

Holika Holika Heart Crush Jelly Velvet Tint dapat digunakan untuk menunjang riasan agar tampak bergaya setiap waktu. Produk bibir ini akan memberi warna menawan sekaligus efek sejuk dan lembap di bibir. Sehingga kamu gak perlu khawatir kalau produk akan membuat bibir menjadi kering.

Produk dari Holika Holika Heart Crush Jelly Velvet Tint ini memiliki hasil finish velvet dengan efek blur yang kece. Selain itu, produk juga diklaim tahan lama, cocok untuk teman aktivitas seharian. Nah, terdapat sekitar lima warna pilihan dengan harga jual mulai dari Rp120 ribuan.

4. SAAT INSIGHT All Time Mood Velvet Tint

5 Produk Velvet Tint dengan Efek Blur Pada BibirSAAT INSIGHT All Time Mood Velvet Tint (dok. SOCO/SAAT INSIGHT)

SAAT INSIGHT All Time Mood Velvet Tint merupakan produk bibir yang hadir dalam lima warna pilihan. Kamu bisa memilih shade mulai dari varian rose hingga orange red. Lip product ini pas digunakan sebelum beraktivitas biar bibir tampak menawan.

Selain itu, SAAT INSIGHT All Time Mood Velvet Tint ini diperkaya dengan perlindungan pada bibir yang akan mencegah iritasi dan membantu mempertahankan kelembapan. Efeknya ialah smooth velvet tekstur dengan filter blur yang menarik. Sementara harga produk tersebut bisa kamu miliki mulai dari Rp125 ribuan.

5. ROMAND Zero Velvet Tint

5 Produk Velvet Tint dengan Efek Blur Pada BibirROMAND Zero Velvet Tint (dok. Shopee/romandindonesia)

ROMAND Zero Velvet Tint ialah produk bibir yang dikemas untuk mempercantik riasan sehari-hari. Ada belasan warna yang bisa kamu pilih agar lebih cocok dengan warna bibir. Formulanya yang ringan bikin nyaman saat dipakai.

Keunggulan lain dari produk ROMAND Zero Velvet Tint ini adalah tidak lengket serta mampu memberikan penampilan blur dan smudging efek. Produk bisa kamu pakai untuk mempertegas penampilan dengan harga mulai dari Rp165 ribuan.

Velvet tint adalah lip product yang sukses memberi tampilan khas pada riasan. Oleh sebab itu, lima produk di atas cocok sekali digunakan untuk kamu yang senang dengan efek blur pada bibir.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Lip Tint Murah Under Rp25 Ribu, Ramah di Kantong

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya