6 Langkah Atasi Maskne, Jerawat yang Muncul karena Penggunaan Masker

Siapa yang jadi rentan berjerawat karena masker?

Pada pertengahan tahun 2020, selama pandemik, dunia kecantikan mulai mengenal istilah maskne, yaitu timbulnya jerawat akibat pemakaian masker yang terlalu lama. Pergesekan antara masker dengan kulit lembap akibat tertutup, menjadikan kulit rentan berjerawat.

Lantas, apa yang harus dilakukan untuk mengatasi maskne? Dilansir dari press release Derma Angel, berikut beberapa tips yang bisa kamu lakukan!

1. Pastikan wajah bersih tanpa pori-pori yang tersumbat

6 Langkah Atasi Maskne, Jerawat yang Muncul karena Penggunaan MaskerIDN Times/Rizka Yulita & Anjani Eka Lestari

Kebersihan adalah faktor utama untuk mencegah kondisi maskne bertambah parah. Yang perlu dilakukan adalah selalu memastikan wajah bersih tanpa kotoran yang menyumbat pori-pori. 

Bagi kamu yang menggunakan makeup, pastikan melakukan double cleansing agar wajah benar-benar bersih. Pastikan wajah bersih, baik sebelum maupun setelah melepas masker. 

2. Gunakan toner

6 Langkah Atasi Maskne, Jerawat yang Muncul karena Penggunaan MaskerIDN Times/Rizka Yulita & Anjani Eka Lestari

Toner berfungsi untuk mengangkat sisa kotoran dari kulit wajah. Tak hanya itu, toner juga mampu mengembalikan kondisi wajah pada pH yang seimbang setelah mencuci wajah.

Untuk itu, selalu gunakan toner setelah membersihkan wajah. Langkah ini juga berguna demi hasil penyerapan skincare yang lebih baik selanjutnya

3. Oleskan obat di bagian yang akan tumbuh jerawat, terdapat jerawat, atau bekas jerawat

6 Langkah Atasi Maskne, Jerawat yang Muncul karena Penggunaan MaskerIDN Times/Rizka Yulita & Anjani Eka Lestari

Untuk mengobati jerawat, kamu bisa menggunakan obat khusus jerawat. Biasanya, obat ini memiliki bahan aktif seperti salicylic acid atau sulfur yang mempercepat penyembuhan jerawat.

Gunakan jari telunjuk untuk mengaplikasikannya ke jerawat, bekas jerawat, hingga jerawat yang akan tumbuh. Tunggu obat mengering, baru kamu bisa melakukan langkah perawatan wajah selanjutnya.

dm-player

Baca Juga: Mengenal dan Mengatasi 'Maskne', Jerawat akibat Masker 

4. Tempel acne patch

6 Langkah Atasi Maskne, Jerawat yang Muncul karena Penggunaan Maskerinstagram.com/dermaangel_id

Acne patch atau bisa disebut juga sebagai pimple patch merupakan stiker bening yang dapat menghilangkan jerawat dengan cara ditempelkan pada permukaan kulit yang meradang. Stiker ini dapat menyamarkan jerawat yang muncul agar kita lebih percaya diri.

Penggunaan acne patch sangat disarankan untuk kamu yang memakai makeup sehari-hari. Dengan menempelkan acne patch, makeup wajah menjadi lebih rata dan tidak memperparah jerawat. 

5. Lanjutkan rangkaian perawatan wajah seperti biasa

6 Langkah Atasi Maskne, Jerawat yang Muncul karena Penggunaan MaskerIDN Times/Rizka Yulita & Anjani Eka Lestari

Setelah jerawat telah terlindungi, aplikasikan rangkaian perawatan wajah lainnya seperti biasa. Ingatlah untuk selalu menggunakan pelembap dan tabir surya kalau beraktivitas di luar rumah!

Untuk perawatan kulit malam hari, kamu bisa menggunakan serum atau essence yang membantu mempercepat penyembuhan jerawat. Pilih yang sesuai kondisi kulitmu, ya!

6. Gunakan masker yang bersih

6 Langkah Atasi Maskne, Jerawat yang Muncul karena Penggunaan Maskerunsplash.com/engin akyurt

Terakhir, tentunya kamu perlu selalu memastikan bahwa masker yang kamu gunakan bersih. Masker yang kotor malah bisa memperparah maskne.

Apabila kamu berpergian dalam waktu lama, kamu juga perlu membawa masker ganti. Hal ini karena masker sangat mudah kotor, sehingga tidak bisa terlalu lama dipakai.

Itu tadi langkah mengatasi maskne atau jerawat yang muncul karena penggunaan masker. Semoga bisa membantumu!

Baca Juga: 5 Bahan Alami yang Bisa Bantu Atasi Masalah Jerawat, Patut Dicoba Bro!

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya