5 Rekomendasi Skincare dengan Alpha Arbutin untuk Mencerahkan Kulit

Harga terjangkau

Alpha Arbutin merupakan molekul yang diperoleh dari tanaman beri, seperti blueberry atau cranberry. Molekul ini dipercaya dapat mencegah produksi enzim tirosinase, sehingga dapat mengurangi produksi melanin untuk menghasilkan warna kulit yang lebih cerah. 

Apakah kamu tertarik untuk menggunakan skincare dengan alpha arbutin? Berikut kami berikan rekomendasi skincare yang mengandung alpha arbutin!

1. The Ordinary Alpha Arbutin 2% + HA

5 Rekomendasi Skincare dengan Alpha Arbutin untuk Mencerahkan Kulittheordinary.deciem.com

Salah satu skincare dengan alpha arbutin yang terkenal adalah The Ordinary Alpha Arbutin 2% + HA serum. Dari namanya, kita diberi gambaran bahwa produk ini mengandung alpha arbutin dan hyaluronic acid (HA) untuk melawan hiperpigmentasi serta menjaga kelembapan kulit.

Serum ini sangat cocok untukmu yang punya masalah bekas jerawat dan noda hitam. Aplikasikan secara rutin pagi dan malam untuk memudarkan hiperpigmentasi yang mengganggu wajah. 

Tertarik dengan serum ini? Satu botol The Ordinary Alpha Arbutin 2% + HA dibanderol seharga Rp230 ribuan.

2. Secret Key Starting Treatment Essence

5 Rekomendasi Skincare dengan Alpha Arbutin untuk Mencerahkan Kulitinstagram.com/secretkey_idn

Produk unggulan dari brand asal Korea Selatan ini, diklaim ampuh mengurangi munculnya garis-garis halus, kusam, dan warna kulit tak merata. Selain alpha arbutin, essence ini juga mengandung 90 persen Galactomyces, salah satu bahan hasil fermentasi ragi.

Bahan ini dipercaya mampu memberikan kelembapan untuk mempersiapkan kulit menerima produk perawatan kulit berikutnya. Kamu bisa mendapatkan essence ini dengan harga Rp360 ribuan dengan ukuran 150 ml. 

3. Hada Labo Shirojyun Ultimate Whitening Cream

5 Rekomendasi Skincare dengan Alpha Arbutin untuk Mencerahkan Kulitinstagram.com/hadalaboid
dm-player

Produk dari brand asal Jepang ini, juga dilengkapi dengan kandungan vitamin C dan B3 yang dapat meningkatkan antioksidan untuk mengatasi masalah kulit kusam. Pelembap ini memiliki tekstur lembut yang tak terlalu lengket sehingga muda meresap dalam kulit.

Produk pun dijual dengan harga sangat terjangkau, yakni Rp75 ribuan. Murah, kan?

Baca Juga: 10 Rekomendasi Skincare yang Bantu Samarkan Noda Hitam Bekas Jerawat

4. Some By Mi Yuja Niacin Brightening Sleeping Mask

5 Rekomendasi Skincare dengan Alpha Arbutin untuk Mencerahkan Kulitinstagram.com/somebymi

Apakah kamu suka menggunakan sleeping mask untuk melakukan perawatan kulit pada malam hari? Kamu bisa mencoba Some By Mi Yuja Niacin Brightening Sleeping Mask. Sesuai namanya, produk mengandung bahan utama dari Yuja yang kaya akan vitamin C.

Selain itu, sleeping mask ini juga mengandung alpha arbutin, glutathione, dan niacinamide yang efektif untuk mencerahkan wajah. Kamu bisa mendapatkannya dengan kisaran harga Rp312 ribuan.

5. White-Neng Cream Skin Whitening Cream

5 Rekomendasi Skincare dengan Alpha Arbutin untuk Mencerahkan Kulitinstagram.com/whiteneng

Produk ini merupakan spot cream atau krim yang ditargetkan untuk area spesifik. Produk unggulan White-Neng ini diklaim ampuh mencerahkan bagian kulit yang bermasalah, seperti noda bekas jerawat, bintik hitam, dan kemerahan.

White-Neng menggabungkan alpha arbutin, niacinamide, dan vitamin C sebagai trio andalan untuk mencerahkan wajah sekaligus mengatasi kemerahan di kulit. Produk ini pun dijual sangat terjangkau yakni sekitar Rp62 ribuan rupiah saja!

Itu tadi rekomendasi skincare yang mengandung alpha arbutin. Mana yang paling menarik untukmu?

Baca Juga: Murah Berkualitas, 8 Skincare Korea yang Harganya di Bawah Rp200 Ribu

Topik:

  • Febriyanti Revitasari
  • Septi Riyani

Berita Terkini Lainnya