Bukan Formalitas, 7 Alasan Kenapa Pendidikan itu Penting bagi Wanita

Masa depan dunia juga ada di pundakmu lho, ladies!

Kesetaraan gender menuntut setiap wanita untuk dapat meningkatkan kualitas dirinya agar mampu bersaing dengan laki-laki.

Salah satu cara untuk meningkatkan kualitas diri adalah dengan mengenyam pendidikan. Namun, tidak sedikit orang yang menganggapnya sebagai sebuah formalitas, dan bahkan tidak terlalu penting untuk dimiliki wanita.

Padahal, semua pandangan miring itu adalah salah besar. Pendidikan justru sangat dibutuhkan oleh setiap wanita karena akan memberikan banyak manfaat yang jauh lebih berharga dari sekadar formalitas, seperti 5 hal ini.

1. Membentuk pola pikir yang kritis

Bukan Formalitas, 7 Alasan Kenapa Pendidikan itu Penting bagi WanitaPexels/Adrienn

Salah satu alasan utama kenapa pendidikan itu sangat penting adalah karena pola pikir seseorang akan terbentuk melalui pendidikan.

Pola pikir yang baik akan membuat wanita dapat berpikir kritis terhadap sesuatu dari berbagai sudut pandang, sehingga mampu memutuskan segala sesuatu dengan pemikiran yang matang tanpa mudah terpengaruh oleh hal-hal yang negatif.

2. Memiliki wawasan dan pengetahuan yang luas

Bukan Formalitas, 7 Alasan Kenapa Pendidikan itu Penting bagi WanitaPexels/Brandi Ama Doyal

Manfaat memperoleh pendidikan yang lain adalah untuk memperluas wawasan dan pengetahuan seseorang, tak terkecuali untuk para wanita.

Wawasan yang luas mampu menjadikan seorang wanita menjadi pribadi yang aktif, kreatif, dan inovatif dalam melakukan segala sesuatu.

3. Berkesempatan memiliki karier yang lebih baik

Bukan Formalitas, 7 Alasan Kenapa Pendidikan itu Penting bagi WanitaPexels/bruce mars

Pendidikan juga merupakan salah satu kunci keberhasilan dari kesetaraan gender. Melalui pendidikan, seorang wanita dapat memiliki kesempatan untuk memperoleh karier yang lebih baik.

Melalui pendidikan pula seorang wanita dapat menghapus segala bentuk diskriminasi yang selama ini telah membatasi wanita untuk dapat berkarya dan berprestasi.

Baca Juga: Pendidikannya Terbaik, Yuk Intip 5 Gaya Belajar di Berbagai Negara Ini

4. Wujud bakti kepada orangtua

dm-player
Bukan Formalitas, 7 Alasan Kenapa Pendidikan itu Penting bagi WanitaPexels/Kalm Visual

Sejalan dengan alasan sebelumnya, pendidikan juga dapat menjadi wujud bakti seseorang terhadap orangtuanya, salah satunya dengan membanggakan mereka.

Dengan wawasan dan karier yang baik, setiap wanita tentu akan memiliki kesempatan untuk mengangkat derajat orangtua maupun keluarganya, sehingga bisa menjadi penopang kehidupan orangtuanya di masa depan.

5. Membantu finansial keluarganya di masa depan

Bukan Formalitas, 7 Alasan Kenapa Pendidikan itu Penting bagi WanitaUnsplash/rawpixel

Dalam keluarga, suami memang menjadi tulung punggung bagi keluarganya.

Namun, ada kalanya jika suami mengalami kesulitan finansial di waktu yang bahkan tak terduga.

Pendidikan yang dimiliki wanita tentu akan sangat berguna di saat-saat seperti itu, baik untuk dapat bekerja maupun dengan berbisnis secara mandiri. Jadi selain menjadi ibu rumah tangga, setiap wanita pun akan mampu berkontribusi untuk membantu suami menopang kehidupan keluarganya kelak.

6. Sebagai bekal untuk mendidik anak-anaknya kelak

Bukan Formalitas, 7 Alasan Kenapa Pendidikan itu Penting bagi WanitaUnsplash/Alexander Dummer

Menjadi seorang ibu di kemudian hari menuntut setiap wanita untuk dapat mendidik anaknya dengan baik. Apalagi, seorang anak tentu akan mencontoh ibunya.

Nah, di sinilah pendidikan yang diperoleh wanita akan menjadi sarana positif untuk dapat mendidik dan berkontribusi bagi tumbuh kembang anak-anaknya kelak.

7. Menjadi bukti bahwa wanita adalah sosok yang hebat

Bukan Formalitas, 7 Alasan Kenapa Pendidikan itu Penting bagi WanitaPixabay/trevoykellyphotography

Terakhir namun tidak kalah penting. Pendidikan yang dimiliki wanita akan mencerminkan bahwa wanita merupakan figur yang hebat, karena mampu berkontribusi bagi masa depan dunia dengan mendidik calon-calon generasi yang akan memimpin dunia kelak.

Nah, itulah beberapa alasan kenapa pendidikan itu sangat penting bagi wanita, bahkan dunia. Satu hal yang juga harus diingat, pendidikan mampu memutus rantai kemiskinan banyak orang dan menjadi sarana untuk memiliki kehidupan yang lebih baik. So, masa depan dunia juga ada di pundakmu lho, ladies!

Baca Juga: Ternyata 5 Idol Ganteng Ini Punya Pendidikan Tinggi Lho, Siapa Saja?

Martaria Yohana Photo Verified Writer Martaria Yohana

a journey of a thousand miles begins with a single step :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya