Inspirasi Busana Muslim Bertema Minang Rancangan Laudya Cynthia Bella

Baru-baru ini, ia menggelar fashion show secara virtual

"L by Laudya Chintya Bella" jadi salah satu brand kenamaan yang ikut menghiasi rangkaian pagelaran busana Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) 2020 hari pertama pada Rabu (28/10/2020). Dalam kesempatan ini, merek milik artis Laudya Chintya Bella ini, menampilkan 6 koleksi dengan tema "Minang Series".

Koleksi bertema Minang ini sendiri, memvisualisasikan keindahan kain songket khas Minang dan juga kekuatan serta keberanian perempuan Minang. Lantas, seperti apa koleksi tersebut? Yuk, intip ulasannya di bawah ini!

1. Set bernama "Koto Gadang Dusty Pink" ini, terlihat sangat manis

Inspirasi Busana Muslim Bertema Minang Rancangan Laudya Cynthia BellaDoc. ISEF 2020

Tak hanya terkesan modern, look pertama yang ditampilkan "L by Laudya Chintya Bella" ini, terlihat sangat manis dan simpel. Terdiri dari outer, prairie skirt, dan hijab bermotif senada, gaya ini sangat cocok jika dipadukan dengan kemeja putih sebagai dalaman.

Untuk alas kakinya, indah bila kamu kenakan open toe heels berwarna cream. Selain itu, kamu juga bisa menambahkan sling bag cokelat muda sebagai pemanis.

2. Untuk tampilan yang sedikit berani, kamu bisa coba dress dan hijab full motif bernama "Pariaman Shirt Dress Walnut" berikut

Inspirasi Busana Muslim Bertema Minang Rancangan Laudya Cynthia BellaDoc. ISEF 2020

Tampilan dari outfit kedua ini juga tidak kalah menarik. Mengusung konsep full motif, long dress bermodel kemeja panjang dan berwarna walnut ini, cocok jika kamu pakai untuk acara semi-formal maupun formal.

Kesan edgy sekaligus modern pun sangat mencolok dari motif yang khas Minang yang ditonjolkan. Selain itu, jangan lupa untuk memadukan open toe heels berwarna cream dan sling bag cokelat untuk melengkapi tampilanmu.

3. Mewah! "Bukittinggi Kaftan Silver" ini cocok banget kamu pakai pada Hari Raya Idul Fitri

Inspirasi Busana Muslim Bertema Minang Rancangan Laudya Cynthia BellaDoc. ISEF 2020
dm-player

Selanjutnya, ada kaftan berwarna silver yang sangat mewah dan cocok banget untuk kamu gunakan dalam acara besar, seperti Hari Raya Idul Fitri. Tidak ketinggalan, sling bag berwarna hitam dan open toe heels untuk menambah kesan glamor pada penampilanmu.

Baca Juga: Angkat Tema Sabung Ayam, 20 Koleksi Spring/Summer Sapto Djojokartiko

4. Gak kalah indah, "Bukittinggi Kaftan Mahogany" berwarna merah ini juga bisa bikin tampilanmu jadi lebih stylish

Inspirasi Busana Muslim Bertema Minang Rancangan Laudya Cynthia BellaDoc. ISEF 2020

Untuk kamu yang lebih menyukai kaftan dengan warna yang bold, "L by Laudya Chintya Bella" juga menyediakannya dalam warna merah marun dengan motif songket khas Minang. Sama dengan sebelumnya, kamu bisa menambahkan sling bag hitam dan open toe heels untuk meningkatkan kesan stylish dan edgy.

5. "Pariaman Shirt Dress Black" dengan hijab bermotif senada, terlihat sangat simpel namun tetap edgy

Inspirasi Busana Muslim Bertema Minang Rancangan Laudya Cynthia BellaDoc. ISEF 2020

Paduan long dress hitam dengan hijab bermotif senada ini, bisa jadi pilihan tepat untuk kamu yang menyukai tampilan sederhana. Selain itu, padanan peep toe heels putih dengan kaus kaki hitam panjang, turut menambahkan kesan unik dan eksentrik. 

6. Kesan elegan dari set "Koto Gadang Sacramento" ini, cocok untuk kamu yang ingin tampil sedikit formal

Inspirasi Busana Muslim Bertema Minang Rancangan Laudya Cynthia BellaDoc. ISEF 2020

Untuk acara formal, kamu bisa menggunakan long dress berwarna hijau dengan padanan hijab bermotif senada yang satu ini. Tambahkan pula heels berwarna emas agar tampilanmu terlihat lebih elegan dan modis.

Itu dia koleksi terbaru "L by Laudya Chintya Bella" yang mengusung tema Minang dengan corak songket khas Minang, menjadi sebuah fashion yang memiliki penampilan modern dan edgy. Kira-kira, adakah tampilan yang menarik perhatianmu?

Baca Juga: ISEF 2020 Ubah Kain Batik dan Tradisional Jadi Modest Fashion Trendi

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto
  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya