"STRONG" Diprediksi Jadi Konsep Tren Kecantikan 2023 di Indonesia

Setuju dengan hal ini?

Transformasi merupakan salah satu kunci dalam menghadapi perubahan dengan memanfaatkan setiap peluang yang ada. Salah satunya dengan menerapkan strategi transformasi berupa teknologi dan digitalisasi yang dapat memberikan penguatan pada industri kecantikan Indonesia menuju industri advanced.

COSMAX Indonesia sebagai nomor 1 perusahaan manufaktur kosmetik Korea di Indonesia, selalu berinovasi dalam menciptakan inovasi dan transformasi bagi industri kosmetika di Indonesia ke depannya dengan menghadirkan konsep Beauty Trend 2023 yaitu STRONG. Konsep ini dapat diterapkan oleh seluruh pelaku terkait, yang terdiri dari Stand Out, Techceptance, Reconnect, Opportunity, Natural, dan Glow-glazzy. 

1. Stand Out berfokus pada penggunaan makeup yang berani atau bold

STRONG Diprediksi Jadi Konsep Tren Kecantikan 2023 di Indonesiailustrasi sedang memakai makeup (pexels.com/MART PRODUCTION)

Setelah pandemik melanda, secara tidak langsung hal tersebut berdampak kepada perilaku konsumen secara keseluruhan. Hal ini termasuk perilaku konsumen dalam menggunakan produk kecantikan.

Pada tahun 2023, konsumen benar-benar mendefinisikan kembali mengenai fungsi dan kegunaan produk makeup dan  perawatan kulit. Menurut mereka, produk kecantikan tidak hanya sebagai kebutuhan bagi konsumen, tetapi juga hadir sebagai wadah dalam bentuk pengekspresian diri berupa Stand Out.

Oleh karena itu, tren ke depan akan diprediksi mulai banyak penggunaan makeup yang terlihat berani. Tampilan tersebut hadir melalui riasan dan warna yang disesuaikan dengan identitas setiap penggunanya.  

2. Techceptance berkaitan dengan teknologi tinggi yang digunakan pada suatu produk

STRONG Diprediksi Jadi Konsep Tren Kecantikan 2023 di Indonesiailustrasi produk skincare (unsplash.com/Poko Skincare)

Techceptance tidak hanya terfokus kepada produk yang dapat memberikan kesempatan untuk berekspresi saja. Akan tetapi, konsumen kini juga memerhatikan produk yang menggunakan teknologi sehingga dapat memberikan nilai tambah.

Selain itu, konsumen juga mulai sadar akan pemilihan ingredients produk yang sesuai dengan permasalahan kulit. Bahkan, mereka mulai menerima dan memilih produk yang memiliki nilai tambah akan teknologi untuk memberikan efektivitas dan efisiensi maksimal. 

3. Reconnect merupakan tingkatan koneksi secara imersif antara konsumen dan produk

STRONG Diprediksi Jadi Konsep Tren Kecantikan 2023 di Indonesiailustrasi teknologi dalam ranah kecantikan (pexels.com/EKATERINA BOLOVTSOVA)

Belakangan ini, industri kecantikan mulai kembali berinteraksi melalui dukungan teknologi. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya live feature, filter virtual, dan lainnya. Ini juga didukung dengan banyak hadirnya physical offline event yang menggabungkan teknologi untuk memberikan ikatan lebih bagi ekosistem industri kecantikan.

Interaksi gabungan secara offline dan online dengan fitur-fitur teknologi dapat meningkatkan koneksi antara konsumen dan pelaku industri kecantikan dengan pendekatan yang lebih imersif. Kamu setuju dengan hal ini?

dm-player

Baca Juga: 7 Pelajaran Bisnis Nurhayati Subakat, Pioner Kosmetik Halal Terbesar

4. Opportunity berarti adanya peluang menjangkau pasar yang lebih luas

STRONG Diprediksi Jadi Konsep Tren Kecantikan 2023 di Indonesiailustrasi perempuan menggunakan skincare (pexels.com/ Sora Shimazaki)

Opportunity berkaitan dengan meningkatnya industri kecantikan dan kosmetika di Indonesia. Artinya, langkah ini memberikan peluang yang sangat besar bagi pelaku industri untuk memberikan nilai tambah dan konsep unik demi menjangkau segmentasi pasar yang lebih luas.

Misalnya, hadir konsep-konsep produk baru yaitu clean beauty, hybrid cosmetic, dan conscious beauty. Bahkan, konsep unik lainnya diprediksi akan banyak bermunculan pada waktu mendatang.  

5. Natural jadi salah satu konsep pilihan alternatif atas kebutuhan konsumen terhadap produk dengan bahan alami

STRONG Diprediksi Jadi Konsep Tren Kecantikan 2023 di Indonesiailustrasi menggunakan serum dengan kandungan niacinamide (pexels.com/SHVETS production)

Dengan meningkatnya permintaan konsumen akan produk yang dapat menghasilkan proven-result, maka dari itu, konsumen mulai memperhatikan efisiensi, efikasi, dan juga nilai keberlanjutan pada suatu produk. Natural akan jadi salah satu konsep pilihan alternatif atas hal tersebut.

Terlebih, konsep ini didukung dengan peningkatan kesadaran konsumen akan ESG, yaitu Environmental Social Governance. Ada pula hadirnya persepsi konsumen akan bahan natural yang memiliki kandungan aman dan baik untuk kulit serta memiliki nilai ramah lingkungan, yang semakin mendorong hal ini.

6. Glow-Glazzy merupakan tampilan kulit sehat natural bercahaya dengan penggunaan riasan minimal

STRONG Diprediksi Jadi Konsep Tren Kecantikan 2023 di Indonesiatips agar kulit wajah lebih mulus dan glowing (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Natural beauty trend tersebut juga didukung dengan look trend pada 2023 mendatang, yaitu Glow-Glazzy. Look ini berupa tampilan kulit sehat natural bercahaya dengan penggunaan riasan minimal dan menunjukkan warna kulit natural.

Hal tersebut dapat didukung dengan penggunaan produk multifungsi atau hybrid yang  secara efektif dapat memberikan kulit sehat dan bercahaya secara maksimal. Kalau pada tahun sebelumnya, bisa dikatakan bila tren satu ini agak mirip antara kombinasi flawless makeup dengan glass skin untuk demand perawatan kulit wajah.

Itu dia prediksi konsep kecantikan di Indonesia untuk tahun 2023 mendatang. Silakan ikuti tren di atas biar kamu gak dianggap ketinggalan, ya!

Baca Juga: 7 Produk Kecantikan Milik Lesti Kejora, dari Bedak sampai Serum!

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya