9 Inspirasi Makeup Natural ala Han Yoo Ra, Bikin Mata Lebih Besar!
Riasan mata selalu jadi fokusnya!

Han Yoo Ra atau yang kerap disapa eonni cetar ini merupakan Youtuber dan pemain sitkom asal Korea Selatan yang cukup eksis di Indonesia. Selain karena sangat fasih berbahasa Indonesia Yoo Ra pun terkenal dengan gaya makeupnya yang natural banget, khas perempuan Korea.
Seperti apa makeup Yoo Ra? Berikut merupakan 9 inspirasi makeup natural ala Han Yoo Ra!
1. Dalam tampilan ini, Yoo Ra menggunakan eyeshadow dan blush on tipis berwarna peach, eyeliner dan coral peach lipstick
2. Untuk tampil lebih berwarna wanita asal Korea Selatan ini menggunakan eyeshadow peach kecokelatan, dark brown eyebrow, dan coral lipstick
3. Agar mata terlihat lebih besar dan natural bisa aplikasikan eye shadow cokelat pada bagian bawah kelopak mata dan bagian bawah mata
4. Makeup natural ala orang Korea identik dengan warna soft pink untuk lipstik yang memberi efek segar pada wajah
5. Terlihat lebih dewasa dengan makeup tone kecokelatan. Kali ini eonni cetar menggunakan caramel nude lipstick
Lanjutkan membaca artikel di bawah
Editor’s picks
Baca Juga: 7 Alat Makeup yang Diperlukan untuk Tampilan Wajah "Makeup No Makeup"
6. Kalau tampilan ini bernama Pinky Daily Korean Makeup. Untuk eyeshadow, blush, dan bibir ia hanya menggunakan satu produk lip tint saja lho
7. Untuk pemilik mata kecil, kamu bisa bikin mata terlihat lebih panjang dengan membentuk segitiga pada bagian ujung mata dengan eyeshadow
8. Meniru karakter komik, Yoora membentuk alisnya menjadi lurus, & menggunakan eyeliner pada waterline bagian sudut depan mata agar terlihat lebih tajam
9. Untuk daily look beauty youtuber ini menggunakan warm tone eyeshadow dengan sentuhan peach, gliter pada bagian bawah mata, & lip tint
Nah itu dia 9 Inspirasi makeup natural ala Han Yoo Ra, mana tampilan kesukaanmu?
Baca Juga: 9 Style & Makeup Pernikahan Vebby Palwinta, Kental Nuansa Putih!
Editorial Team
Show All