5 Karakter Wanita Karier yang Didamba Para Pria Sebagai Pasangan Hidup

Apakah kamu salah satunya?

Menjadi sosok wanita tangguh yang bisa bekerja dan berkarya tentu menjadi impian banyak wanita. Terlebih bagi mereka yang sudah lulus dari bangku kuliah dan menuju ke gerbang kedewasaan, salah satu yang diimpikan adalah menjadi sosok wanita karir.

Dengan pekerjaan impian, di perusahaan ternama, jabatan dan posisi yang aman, serta gaji yang berlimpah. Sangat jarang mungkin bagi wanita jika bisa mendapatkan posisi seperti itu. Namun bukan tidak mungkin, sebab yang ada hanyalah kerja keras dan doa yang selalu diucapkan.

Tentu saja menjadi sosok wanita karir yang memiliki karakter kuat dan tangguh menjadi nilai tersendiri bagi laki-laki. Terlebih yang ingin menjadikan wanita ini sebagai pasangan hidupnya. Lalu karakter wanita karir apa saja yang memang diincar untuk dijadikan pendamping hidup?

1. Menjadi mandiri dan tidak manja dalam menghadapi kehidupan

5 Karakter Wanita Karier yang Didamba Para Pria Sebagai Pasangan HidupUnsplash/bruce mars

Wanita karier yang bekerja dan menghasilkan uang sendiri tentu saja adalah mereka yang mulai dan beranjak untuk menjadi pribadi yang mandiri. Dari banyak sisi, mulai dari kehidupan pribadi sampai dengan pekerjaannya.

Mereka yang memiliki untuk menjadi wanita karir memang memiliki kemandirian dan dianggap tidak manja dalam banyak situasi. Jarang bagi wanita karier yang mau bergantung kepada orang lain atau bahkan cenderung merepotkan. Mereka cenderung akan berusaha menyelesaikan masalah dan urusannya sendiri.

Nah, di sinilah pria akan tertarik bahkan terkesima dengan kemandirian yang jarang sekali dimiliki oleh wanita. Meski tidak semua wanita bersikap manja, tapi kemandirian yang ditunjukkan akan memberikan nilai plusnya.

2. Cerdas dan haus akan ilmu baru

5 Karakter Wanita Karier yang Didamba Para Pria Sebagai Pasangan HidupUnsplash/Nicole Honeywill

Tentu saja bagi mereka yang sudah bekerja dan mampu membangun karir dari bawah adalah mereka yang cerdas dan mau untuk terus belajar. Apa pun itu, mereka selalu haus akan ilmu baru. Mereka tidak segan mengeluarkan uang untuk membeli buku, mengikuti seminar, pelatihan dan berbagai sertifikasi untuk membantu meningkatkan kapasitas diri.

Nah, menjadi wanita cerdas adalah impian seorang pria sebagai calon pasangan hidup mereka. Bagaimana tidak, sosok wanita yang cerdas akan menjadi sekolah pertama bagi anak-anak mereka.

3. Mudah beradaptasi dan bersahabat

dm-player
5 Karakter Wanita Karier yang Didamba Para Pria Sebagai Pasangan HidupUnsplash/Annie Spratt

Mereka yang mampu beradaptasi dengan lingkungan kerja sudah pasti akan betah dan bahkan loyal terhadap pekerjaannya. Bukan berarti mereka berada dalam zona nyaman. Tapi menjadi bersahabat dengan lingkungan dan orang baru tentu tidak mudah, dan pastinya akan berpengaruh terhadap perjalanan karier seseorang.

Nah, di sini wanita yang memiliki sifat dan karakter yang bersahabat dan mudah beradaptasi akan sangat didamba pria. Bagaimana tidak, jika suatu saat mereka akan menikah, maka yang akan dibutuhkan tentu kemampuan beradaptasi dengan orang, lingkungan dan situasi yang baru.

4. Memiliki semangat yang besar untuk mencapai sesuatu

5 Karakter Wanita Karier yang Didamba Para Pria Sebagai Pasangan HidupUnsplash/London Scout

Yang satu ini memang tidak diragukan lagi. Ambisi atau memiliki semangat yang tinggi untuk mencapai sesuatu memang sangat didambakan oleh seorang pria kepada calon pasangan hidupnya.

Dari sinilah, wanita akan mau berjuang dan bahkan memberikan dorongan bagi perjuangan keluarga. Tidak mudah menyerah dan tidak mudah mengeluh juga akan sangat mendukung sang suami dan pertumbuhan anak menjadi lebih baik lagi.

5. Percaya diri dan mampu membawa aura positif untuk lingkungan

5 Karakter Wanita Karier yang Didamba Para Pria Sebagai Pasangan HidupUnsplash/Kinga Cichewicz

Percaya diri adalah karakter yang tidak bisa ditinggalkan dari mereka yang memang memilih menjadi wanita karir. Bagaimana karier bisa meningkat jika tidak ada rasa percaya diri terhadap kemampuan diri.

Begitupun kemampuan untuk membangun keluarga dan memberikan yang terbaik untuk keluarga. Jika ragu untuk melakukan sesuatu, maka tentu saja tidak akan membawa kita menjadi wanita yang lebih baik dan tentu saja keluarga pun akan ikut terpengaruh.

 

Apakah kamu punya salah satu sifat di atas?

Nelsi Islamiyati Photo Verified Writer Nelsi Islamiyati

Menulis adalah salah satu terapi terbaik saat kita mulai lelah berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya