5 Tanda yang Ditunjukkan Perempuan saat Sudah Sayang, Rela Berkorban!

Gak cuma ke pasangan, tapi juga sahabat dan keluarga

Perasaan saling menyayangi merupakan bagian dari emosi manusia yang kerap dianggap sebagai sumber kebahagiaan. Namun, tak jarang juga rasa sayang tidak selalu mampu diekspresikan hingga tidak tersampaikan dengan baik pada orang yang dituju. Banyak orang justru menyimpan sendiri perasaannya dengan berbagai alasan, terlebih para perempuan.

Entah malu atau kesulitan berekspresi, beberapa perempuan lebih memilih memendam perasaannya, baik pada pasangan maupun sahabat dan keluarga. Namun, lewat tanda-tanda berikut ini kita jadi paham kalau perempuan memang benar-benar sayang.

1. Terbuka perihal emosinya

5 Tanda yang Ditunjukkan Perempuan saat Sudah Sayang, Rela Berkorban!ilustrasi teman curhat (unsplash.com/Kinga Cichewicz)

Terbuka atas semua emosi yang dirasakan juga jadi tanda yang ditunjukkan saat perempuan sudah benar-benar sayang. Dia gak akan ragu untuk menjadi lebih asertif dengan menyampaikan semua emosinya, mulai dari perasaan bahagia, sedih, malu, cemburu, hingga kecewa.

Menjadi "transparan" dihadapan orang yang disayangi sudah bukan hal tabu yang perlu pertimbangan lama. Justru dengan menjadi lebih terbuka atas semua emosi yang dirasakan adalah wujud kasih sayang yang tulus untuk orang-orang terkasih.

2. Gak ragu untuk bercerita tentang apa pun

5 Tanda yang Ditunjukkan Perempuan saat Sudah Sayang, Rela Berkorban!ilustrasi pertemanan (unsplash.com/Brooke Cagle)

Saat perempuan sudah gak canggung lagi bercerita tentang apa pun pada orang terdekat, itu tandanya dia sudah mulai percaya. Bukankah kepercayaan juga bagian dari kasih sayang? Jadi gak heran kalau sudah sayang, perempuan akan sukarela berbagi cerita, termasuk hal-hal remeh yang dialaminya.

Kalau gak sayang, dia pasti lebih memilih menyimpan ceritanya sendiri. Kasih sayang ini juga yang membuatnya yakin berbagi hal penting dalam hidup dengan orang terdekat. Berbagi cerita sederhana dalam keseharian sudah jadi rutinitas untuk mengisi momen bersama hingga komunikasi jadi makin berkualitas.

Baca Juga: 5 Batasan yang Wajib Dimiliki Perempuan, Tanda Makin Dewasa

3. Tidak gengsi untuk mengaku salah dan minta maaf 

dm-player
5 Tanda yang Ditunjukkan Perempuan saat Sudah Sayang, Rela Berkorban!ilustrasi perempuan (unsplash.com/Amos Bar-Zeev)

Gengsi sering jadi penghalang bagi sebagian besar perempuan untuk mengekspresikan perasaannya. Meski sayang, gak jarang perempuan memilih diam saat sebenarnya dia merasa harus meminta maaf. Namun, perempuan yang benar-benar sayang gak akan membiarkan gengsi berkuasa dalam situasi semacam ini.

Rasa bersalah tidak akan dibiarkan berlarut-larut demi menunggu orang lain yang minta maaf lebih dulu. Kalau sadar sudah berbuat salah, dia gak akan ragu minta maaf duluan agar hubungan kembali harmonis. Rasa sayang yang besar menjadi alasan utama sikapnya yang satu ini.

4. Siap memberi dukungan 

5 Tanda yang Ditunjukkan Perempuan saat Sudah Sayang, Rela Berkorban!ilustrasi pertemanan (unsplash.com/Omar Lopez)

Kalau sudah sayang, perempuan bakal jadi sosok pendukung nomor wahid. Dia gak ragu jadi yang terdepan dalam segala hal, terlebih soal dukungan. Mendukung pun gak sekadar memberi kalimat penyemangat tapi juga dukungan berupa tenaga dan materi.

Gak ada lagi hitung-hitungan untung rugi kalau buat orang yang disayangi. Selama dia mampu, pasti akan dengan sukarela mendukung hingga orang terkasih mendapatkan tujuannya. Bahkan sampai jadi pembela yang siap melindungi saat orang yang dia sayangi mendapat serangan atau komentar negatif, lho.

5. Rela berkorban demi kesayangan

5 Tanda yang Ditunjukkan Perempuan saat Sudah Sayang, Rela Berkorban!ilustrasi pertemanan (unsplash.com/Jon Meza)

Namanya juga sudah sayang, perhatian dan kasih sayang yang diberikan gak akan berhenti pada dukungan terbaik. Perempuan kalau sudah sayang akan rela berkorban apa pun demi membahagiakan orang terkasih.

Berkorban tenaga, waktu, bahkan materi bukan lagi hal yang tabu dilakukan kalau memang sudah sayang. Meski pada akhirnya jadi kesulitan sendiri, perempuan kalau terlanjur sayang gak akan merasa kesusahan kalau itu demi kebahagiaan orang yang disayang.

Kelima tanda di atas akan terlihat pada sosok perempuan saat sudah benar-benar sayang. Bukan hanya pada pasangan, tapi juga keluarga dan sahabat akan diperlakukan sama. Menariknya lagi, tanda kasih sayang akan makin terlihat saat perempuan sudah menjadi ibu.

Baca Juga: Punya Bahu Sekuat Baja, 5 Sifat yang Biasanya Dimiliki Anak Pertama  

T y a s Photo Verified Writer T y a s

menulis adalah satu dari sekian cara untuk menemui ketenangan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya