Kebun Bunga sampai Catwalk Bertabur Popcorn, 5 Konsep Unik NYFW 2018!

Unik banget!

Ajang bergengsi bagi para desainer, New York Fashion Week 2018 digelar dari tanggal 8 Februari 2018-16 Februari 2018 di New York, Amerika. Acara tahunan ini dihadiri oleh para desainer dan brand ternama di dunia. Sebut saja Calvin Klein, Philipp Plein, Coach, dan masih banyak lagi.

Tidak hanya desain busana yang ditampilkan yang membuat para penikmat fashion takjub, tema panggung yang disuguhkan pun sangat unik dan berbeda. Dari mulai hutan mistis, kebun bunga, catwalk bertabur popcorn, dan masih banyak lagi. Yuk, kita intip keseruan New York Fashion Week 2018 di artikel ini!

1. Calvin Klein, panggung bertabur popcorn

Kebun Bunga sampai Catwalk Bertabur Popcorn, 5 Konsep Unik NYFW 2018!instagram.com/calvinklein/

Raf Simons sebagai chief creative officer di Calvin Klein membuat gebrakan baru di tahun keduanya.Ia membawa ribuan popcorn di seluruh catwalk Calvin Klein. Tak cukup sampai disitu, papan besar yang menyerupai barn atau lumbung padi menjadi background besar tempat para model muncul sebelum berjalan ke catwalk.

Seragam astronot, sweater, kaus Western, dan seragam pemadam kebakaran yang menginspirasi pagelaran Calvin Klein tahun ini.

2. Coach mengadopsi tema hutan mistis ala Stranger Things

Kebun Bunga sampai Catwalk Bertabur Popcorn, 5 Konsep Unik NYFW 2018!Instagram.com/stuartvevers

Tak berhenti dengan tema hujan popcorn di catwalk, kali ini undangan yang hadir dibuat terkesima dengan tema mystical wood yang disuguhkan oleh Coach. Tema ini terinspirasi dari hutan dalam serial TV Netflix, Stranger Things.

Pohon-pohon besar yang menjulang tinggi dihiasi dengan banyak taburan daun kering yang menutupi seluruh area catwalk. Kesan mistis dan seram makin dikuatkan dengan penempatan lampu-lampu panggung yang berada di bagian bawah. Duh, jadi pengen lihat langsung gak sih?

3. Marvel turut unjuk gigi dengan membawa Black Panther ke panggung NYFW 2018

Kebun Bunga sampai Catwalk Bertabur Popcorn, 5 Konsep Unik NYFW 2018!yahoo.com/news
dm-player

Marvel studio dan 7 desainer bekerjasama dalam satu tim untuk membawa Wakanda ke dalam NYFW 2018. Kostum yang memikat dikombinasi dengan makeup yang eye-catching sukses menghadirkan kentalnya suasana Wakanda.

Outfit berwarna terang seperti jingga, biru, kuning, merah,  gold serta kombinasi warna gelap seperti hitam dan cokelat, mendominasi catwalk Black Panther. Selain busana bercorak unik, riasan yang dikenakan oleh para model juga terlihat beda.

Seperti dikutip dari usmagazine.com, makeup artist Nick Barose berkata bahwa dirinya ingin bermain dengan dot atau titik dan menghadirkannya dalam sapuan eyeliner,  eyeshadow, hingga bentuk rambut setiap modelnya.

4. Philip Plein memilih tema kapal pesawat terbang dan ufo dengan catwalk 'bersalju'

Kebun Bunga sampai Catwalk Bertabur Popcorn, 5 Konsep Unik NYFW 2018!vogue.com

Catwalk Philipp Plein juga terlihat megah dan beda dengan taburan salju buatan. Tema yang diangkat adalah robot dan ufo. Para model yang mengenakan baju yang didominasi warna hitam berlenggak-lenggok di catwalk dengan dikawal oleh robot berwarna hitam dan berukuran besar.

5. Runway bertabur kebun bunga di fashion show Tory Burch

Kebun Bunga sampai Catwalk Bertabur Popcorn, 5 Konsep Unik NYFW 2018!standard.co.uk

Dilansir dari standard.co.uk, Tory Burch memberi suguhan istimewa sekaligus romantis dengan pemilihan tema runway yang beda dari biasanya. Catwalknya bertransformasi menjadi taman bunga yang dihiasi ribuan bunga warna merah muda pucat.

Konsepnya ini terinspirasi dari teater tari Pina Bausch yang diadakan di tengah padang bunga. Uniknya, sebelum para model berjalan melewati taman, mereka akan menari bersama.

Di ajang NYFW kali ini Tory Burch menyuguhkan busana yang didominasi warna pink, putih, floral pattern, coat, sweater dan banyak lainnya untuk menyambut musim gugur dan musim dingin.

Wah, keren-keren ya! Jadi pengen hadir ke sana gak sih?

Nara Yana Photo Verified Writer Nara Yana

Dog lover

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya