5 Sampo Penambah Volume Rambut, anti Kempes, deh!

Siapa nih, yang tidak pede dengan rambut tipis?

Memiliki rambut tipis dan datar bisa membuat siapa saja kurang percaya diri. Namun, jangan khawatir karena ada beberapa sampo yang dapat membantu menambah volume rambut.

Lima rekomendasi sampo berikut disebut terbukti efektif dalam meningkatkan volume rambut. Dengan memilih sampo yang tepat, kamu bisa mendapatkan rambut yang lebih tebal dan bervolume dengan mudah. Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini!

1. YVES ROCHER Volumizing Shampoo 

5 Sampo Penambah Volume Rambut, anti Kempes, deh!YVES ROCHER Volumizing Shampoo (dok. Shopee/jesmimall)

Produk dari YVES ROCHER yang satu ini dipercaya menjadi salah satu sampo yang terkenal efektif dalam menambah volume rambut. Sampo ini memiliki tekstur quinoa dengan tekstur gel ringan berbahan 100% vegan.

Sampo ini dinilai mampu memberikan nutrisi pada rambut dan meningkatkan volume secara alami. Dengan harga Rp267 ribu, sampo ini diklaim bebas dari silikon dan paraben sehingga aman digunakan untuk semua jenis rambut, termasuk rambut yang diwarnai.

2. Batiste Benefit Dry Shampoo & Volume 

5 Sampo Penambah Volume Rambut, anti Kempes, deh!Batiste Benefit Dry Shampoo & Volume (dok. Shopee/mutouchindonesia)

Dry shampoo satu ini disebut dapat membantu menambah volume rambut dengan cepat dan praktis. Dengan kandungan formula yang mengandung kolagen, grapefruit, rose, dan amber, dry sampo ini akan membuat rambut lebih segar.

Tidak hanya itu, dry sampo ini juga dikatakan dapat membuat rambut terlihat lebih mengembang sehingga cocok digunakan untuk mengatasi masalah rambut lepek dan berminyak. Produk ini dapat dengan mudah ditemukan dengan harga sekitar Rp149 ribu.

3. Herbal Essences Bio Renew Volume White Grapefruit and Mosa Mint Shampoo 

dm-player
5 Sampo Penambah Volume Rambut, anti Kempes, deh!Herbal Essences Bio Renew Volume White Grapefruit and Mosa Mint Shampoo (dok. Shopee/pgofficialstore)

Produk sampo ini terkenal dengan kandungan bahan alami yang dinilai dapat membantu meningkatkan volume rambut. Dengan kandungan antioksidan lidah buaya, rumput laut, dan white grapefruit & mint, sampo ini mampu memberikan kehatuman tahan lama.

Sampo ini juga memberikan aroma yang segar dari jeruk segar, mint, dan persik. Herbal Essences Bio Renew Volume White Grapefruit and Mosa Mint Shampoo dapat ditemukan di berbagai toko online dengan harga sekitar Rp100 ribu.

4. Nik's Pick Volumizing Shampoo 

5 Sampo Penambah Volume Rambut, anti Kempes, deh!Nik's Pick Volumizing Shampoo (dok. Shopee/mikspickofficial)

Produk ini juga terkenal dengan kandungan bahan alami yang bisa digunakan oleh ibu hamil dan menyusui. Dengan kandungan lidah buayanya, sampo ini mampu menambah volume, menutrisi, dan mengurangi kulit kepala yang berminyak.

Sampo ini juga diklaim dapat meningkaylam pertumbuhan rambut sehingga rambut lebih tebal dan sehat. Nik's Pick Volumizing Shampoo dapat ditemukan di toko kosmetik dan online dengan harga sekitar Rp95 ribu.

5. Moist Diane Extra Volume & Scalp Shampoo 

5 Sampo Penambah Volume Rambut, anti Kempes, deh!Moist Diane Extra Volume & Scalp Shampoo (dok. Shopee/mutouchindonesia)

Moist Diane Extra Volume & Scalp Shampoo adalah sampo yang terkenal dengan kandungan bahan alami dalam merawat rambut. Dengan kandungan organic argan oil, sampo ini mampu menjaga kelembapan rambut dan merawat rambut tanpa membuatnya lepek.

Tidak hanya itu, sampo ini juga mengandung volumizing keratin yang membantu menjaga rambut agar tetap sehat, tampak lebih mengembang, menguatkan akar rambut, dan kerkilau. Botolnya yang sebesar 450 ml memiliki harga sekitar Rp136 ribu.

Dari kelima sampo yang telah dijelaskan di atas, masing-masing memiliki kelebihan dan keunikan tersendiri dalam meningkatkan volume rambut. Dari yang mengandung bahan alami hingga menggunakan teknologi terbaru, kamu bisa memilihnya sesuka hati.

Porcelain Photo Verified Writer Porcelain

꒰ঌ ig: nndf_prcl ໒꒱

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya