10 Bahan Terunik yang Pernah Digunakan dalam Masker Produk Korea

Tapi bikin glowing...

Korea memang negara yang terdepan dalam urusan makeup serta skincare. Masyarakat Indonesia juga kerap tergila-gila dengan produk kecantikan dari negara itu. Salah satu skincare yang cukup terkenal dari sana adalah face mask alias masker wajah.

Selain kualitasnya yang oke punya, bahan yang digunakan dalam masker produk Korea juga ada yang cukup nyeleneh. Dilansir dari Koreaboo dan Soompi, inilah bahan terunik yang pernah digunakan dalam masker produk Korea.

1. Lendir siput

10 Bahan Terunik yang Pernah Digunakan dalam Masker Produk Koreaflipkart.com

Siput merupakan hewan yang meninggalkan jejak lendir ketika berjalan. Lendir ini bermanfaat untuk melindungi tubuhnya di tempat yang cukup kasar. Fungsi lendir ini, menginspirasi pembuatan masker berbahan dasar lendir siput.

Manfaat masker berbahan lendir siput ini adalah meningkatkan produksi kolagen, sehingga dapat mengurangi kerutan. Selain itu, ia dapat mengurangi bekas luka dan melembapkan wajah.

Poin plusnya adalah gak ada siput yang tersakiti dalam pembuatan masker ini!

2. Kolagen babi

10 Bahan Terunik yang Pernah Digunakan dalam Masker Produk Koreacreativelytragic.blogspot.com

Di Indonesia, kandungan ini tentu saja dianggap unik karena mayoritas masyarakat tanah air tidak menggunakan atau mengonsumsi babi. Di Korea, kolagen babi dipercaya mampu melembapkan, menghidrasi, dan mengencangkan kulit.

3. Sarang burung walet

10 Bahan Terunik yang Pernah Digunakan dalam Masker Produk Koreatokopedia.com/

Sarang dari burung walet diekstrak menjadi masker kecantikan karena kaya akan protein dan asam amino. Masker ini mampu membuat wajah tampak cerah, terasa lembap, dan bersifat anti-aging.

4. Susu keledai

10 Bahan Terunik yang Pernah Digunakan dalam Masker Produk Koreaaccordingtokaryi.com

Bahan masker dari susu, memang sudah sangat terkenal manfaatnya. Tapi, bagaimana jika susunya diambil dari hewan keledai? Ternyata, banyak manfaatnya juga, lho!

Buat kamu yang gak mau penuaan dini, bisa cobain masker ini karena bersifat anti-aging. Tahukah kamu jika Cleopatra dulunya rajin berendam dalam bak berisi susu keledai?

5. Volcanic scoria

10 Bahan Terunik yang Pernah Digunakan dalam Masker Produk Koreabukalapak.com

Volcanic scoria atau skoria adalah batuan vulkanik yang diproduksi oleh fragmentasi aliran lava. Dalam pembuatan masker, batuan itu dihancurkan menjadi berukuran lebih kecil.

dm-player

Setelah dihancurkan, teksturnya jadi sangat halus lho! Tujuannya adalah untuk membuat kulit kita jadi lebih bersih dan 'siap' menerima kosmetik berikutnya!

Baca Juga: 5 Cara Memakai Sheet Mask yang Benar Agar Hasilnya Maksimal

6. Sea cucumber alias teripang

10 Bahan Terunik yang Pernah Digunakan dalam Masker Produk Koreaaminoapps.com

Siapa yang mengira jika hewan laut ini, bermanfaat untuk perawatan wajah manusia? Teripang yang telah diesktrak, akan memunculkan ekstrak peptida. Konon, ekstrak ini bisa membantu pembentukan  kolagen sehingga kulit lebih sehat tanpa garis atau kerutan.

7. Plasenta

10 Bahan Terunik yang Pernah Digunakan dalam Masker Produk Koreaid.carousell.com

Plasenta adalah organ yang fungsinya menyalurkan makanan pada janin mamalia ketika di masih perut induknya. Konon, masker ini akan membuat pori-porimu mengecil atau  mengganti sel lama menjadi sel yang lebih sehat. Kamu berani mencobanya gak?

8. Kepompong ulat sutera

10 Bahan Terunik yang Pernah Digunakan dalam Masker Produk Koreaadoredee.com

Ada yang pernah cobain masker unik berbahan satu ini? Manfaatnya adalah mampu mengurangi tanda penuaan sehingga selalu terlihat awet muda. Salah satunya yang bisa kamu coba adalah masker dari Etude House.

9. Sengatan lebah

10 Bahan Terunik yang Pernah Digunakan dalam Masker Produk Koreaamazon.in

Disengat lebah adalah pengalaman yang tidak mengenakkan. Akan tetapi, pengalaman disengat lebah ini menginspirasi pembuat produk kecantikan Korea untuk menjadikannya masker.

Memanfaatkan zat yang terkandung dalam sengatan lebah, masker ini berfungsi untuk meningkatkan aliran darah ke wajah, mendorong produksi kolagen, sehingga menjadikan kulit elastis dan kencang.

10. Rumput laut

10 Bahan Terunik yang Pernah Digunakan dalam Masker Produk Koreakoreanqueens.com

Dengan kandungan vitamin serta mineral yang tinggi, membuat rumput laut bisa dimanfaatkan untuk membuat wajah menjadi lebih cerah. Semua jenis kulit bisa menjajalnya.

Itulah bahan terunik yang pernah digunakan dalam masker produk Korea. Tertarik mencoba?

Baca Juga: 5 Efek Samping Masker Spirulina, Masker Hijau yang Lagi Hype

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya