5 Masalah Kulit Ini Muncul Akibat Patah Hati, Seram Banget!

Jangan sampai patah hati berlarut-larut, ya

Patah hati rupanya tak hanya menyerang secara psikis saja, lho. Pasalnya, kesehatan fisik juga turut menjadi imbasnya. Termasuk soal kulit, yang menjadi lebih rentan bermasalah.

Nah, dilansir dari laman Boldsky, inilah yang akan terjadi pada kulitmu saat patah hati melanda. Jangan berlarut-larut dalam kesedihan, ya!

1. Wajah menjadi lebih berminyak

5 Masalah Kulit Ini Muncul Akibat Patah Hati, Seram Banget!everydayhealth.com

Patah hati dapat mengakibatkan stres yang lantas mendorong otak untuk mengirimkan sinyal negatif, sehingga terjadilah lonjakan hormon kortisol. Hormon tersebut lantas memicu produksi sebum yang signifikan. Imbasnya, wajah pun menjadi lebih berminyak.

2. Kulit menjadi mudah kusam

5 Masalah Kulit Ini Muncul Akibat Patah Hati, Seram Banget!fashionbeans.com

Selain memicu produksi sebum berlebihan, stres juga menghambat regenerasi kulit. Alhasil, kulit malah menjadi kusam sebab terganggunya proses peremajaan jaringan kulit yang baru. 

Baca Juga: Tanpa Disadari, 5 Tanda Kamu Mengalami Mati Rasa Karena Patah Hati

3. Wajah menjadi rentan berjerawat

dm-player
5 Masalah Kulit Ini Muncul Akibat Patah Hati, Seram Banget!miamiobgyns.com

Level stres yang tinggi akan berimbas pada peningkatan sensitivitas kulit. Hal tersebut lantas membuat wajah menjadi lebih rentan mengalami peradangan, seperti jerawat. Bahkan, kulit juga lebih berpotensi terjangkit eksim, rosacea, hingga psoriasis, lho. 

4. Kulit menjadi mudah keriput

5 Masalah Kulit Ini Muncul Akibat Patah Hati, Seram Banget!hellodoktor.com

Salah satu pelampiasan patah hati adalah 'makan besar', termasuk makanan cepat saji yang tinggi kandungan gula. Padahal, mengonsumsinya berlebihan justru akan melemahkan kekuatan kolagen. Imbasnya, garis halus hingga kerutan pun rentan muncul.

5. Rambut menjadi rontok parah

5 Masalah Kulit Ini Muncul Akibat Patah Hati, Seram Banget!momjunction.com

Selain disebabkan oleh gangguan hormon pada kulit kepala, rambut rontok juga dipicu oleh patah hati yang berlarut-larut. Adalah reaksi telogen effluvium yang terjadi akibat stres berat, dimana sebagian besar bagian rambut mengalami fase stagnan (berhenti berkembang) serta mudah terlepas dari kulit kepala. Kondisi ini berlangsung selama beberapa minggu, bahkan hitungan bulan.

Tuh, usahakan jangan sampai berlarut-larut dalam patah hati itu, ya. Selain bisa menurunkan kesehatan mental, juga akan berimbas pada kesehatan fisikmu. Oleh karena itu sedihlah secukupnya dan tetap semangat!

Baca Juga: 5 Alasan Diet Raw Food Bagus buat Cewek, Bikin Kulit Cantik Alami

Rahmadila Eka Putri Photo Verified Writer Rahmadila Eka Putri

Hai, salam kenal. Terima kasih sudah membaca tulisan saya. Mari terhubung melalui Facebook (Rahmadila Eka Putri), Instagram (@rahmadilaekaputri), ataupun Twitter (@ladilacious), kritik dan sarannya juga dipersilahkan, lho!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya