Jangan Melulu Cinta, Ini 5 Alasanmu Harus Serius dengan Cita-cita Girls

Jangan mau hanya dijadikan sebagai boneka ya, girls!

Melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi tidak hanya diperuntukkan bagi kaum Adam saja. Nyatanya perempuan juga memiliki hak setara untuk menuntut ilmu setinggi-tingginya. Entah dalam rangka sekadar gemar belajar atau ditujukan sebagai landasan untuk meraih cita-cita.

Nah, ini lho alasan walaupun sebagai individu yang terbilang lebih 'menggunakan perasaan daripada pikiran', sejatinya kamu juga harus serius dengan cita-citamu. Jangan melulu tenggelam dalam drama percintaan, ya.

1. Orangtuamu lebih berhak dibahagiakan daripada kekasihmu

Jangan Melulu Cinta, Ini 5 Alasanmu Harus Serius dengan Cita-cita Girlshttp://www.dramabeans.com

Hidupmu tak hanya tentang kekasihmu itu saja. Keluargamu pun punya hak untuk dibuat bangga olehmu melalui deretan prestasi. Walaupun tak melulu tentang tingkat pendidikan ataupun kemapanan dalam pekerjaan, akan tetapi merampungkan pendidikan tinggi dalam upaya meraih cita-cita memang bukanlah perkara remeh.

Perjuanganmu menggapai mimpi tersebut akan menggoreskan sumringah di wajah renta beliau. Berbaktilah pada orangtuamu terlebih dahulu sebelum mereka melepasmu menjadi isteri dari seorang pria yang kamu yakini akan mengarungi hidup hingga menua nanti.

Orangtuamu lebih berhak untuk dibahagiakan olehmu daripada dia. Tanamkan itu dalam dirimu.

2. Kamu tumbuh menjadi pribadi yang lebih tangguh

Jangan Melulu Cinta, Ini 5 Alasanmu Harus Serius dengan Cita-cita Girlswww.viki.com

Putri tersayang ayah dan ibumu tak lagi adalah gadis kecil yang merengek minta dibelikan boneka. Kamu sudah tumbuh menjadi wanita dewasa yang diharapkannya tidak akan dijadikan sebagai 'boneka' bagi pria yang hendak mempersuntingmu kelak.

Beliau mengharapkanmu menjadi sosok yang tangguh sebab beliau sadari betul bahwa akan tiba masanya kamu akan membangun keluargamu sendiri bersama pria yang kamu pilih. Nah, melihat perjuanganmu meraih cita-cita yang memang tidak instan tersebut telah membuat mereka merasa bahwa kamu sudah cukup kuat untuk melangkah ke tahap selanjutnya dalam hidupmu yakni gerbang pernikahan.

Jatuh-bangun yang telah kamu lalui akan memupukmu menjadi sosok yang tangguh sekaligus bekal bagimu untuk mengarungi bahtera rumah tangga yang sarat dengan ombang-ambing kelak.

3. Masa depanmu dan dia akan menjadi lebih kokoh

dm-player
Jangan Melulu Cinta, Ini 5 Alasanmu Harus Serius dengan Cita-cita Girlsid.pinterest.com

Tidak mendiskritkan seorang ibu rumah tangga, tidak pula menyepelekan perempuan yang belum beruntung mengecap pendidikan tinggi, akan tetapi hal itu menjadi dorongan bagi para kaum hawa yang tengah berusaha menemukan sebuah titik untuk mengokohkan hari-harinya melalui ranah pendidikan.

Bekal pendidikan yang kamu peroleh lengkap dengan ijazah atau sertifikat pelatihan dan semacamnya tentunya akan berpeluang untuk dipergunakan dalam rangka menopang ekonomi keluarga kecilmu kelak. Rezeki memang sudah ada yang mengatur dan maut juga tidak tahu kapan datangnya.

Oleh sebab itu, perjuanganmu meraih cita-cita tersebut dapat menjadi hal yang sekiranya meringankan tanggung jawab mencari nafkah oleh suamimu. Toh, menjadi seorang wanita karier bukan berarti keluargamu akan kocar-kacir. Pandai-pandailah memproporsikannya, ya.

4. Kamu memiliki bekal lebih untuk berumahtangga

Jangan Melulu Cinta, Ini 5 Alasanmu Harus Serius dengan Cita-cita Girlskpopchart.net

Lika-liku meraih mimpi yang sudah kamu lakukan selama sekian tahun pastinya menyumbang untuk pembentukan pribadimu. Ada banyak suka dan duka yang telah kamu cicipi. Ada beragam ilmu baik secara formal ataupun non-formal yang telah tertanam dalam dirimu. 

Hal tersebut yang kelak akan menjadi bekal bagimu dalam membangun rumah tangga. Pribadi tangguhmu akan mampu menghadapi gonjang-ganjing rumah tangga kelak. Termasuk dalam hal mendidik buah hati.

Semasa kuliah atau selama bekerja yang sekiranya pas dengan cita-citamu, kamu pasti telah menjalin relasi dengan beragam individu lengkap dengan segudang pengalamannya termasuk hal-hal sepele dalam berkeluarga. Kamu dapat belajar dari mereka, nih.

5. Kamu adalah contoh nyata bagi anak-anakmu

Jangan Melulu Cinta, Ini 5 Alasanmu Harus Serius dengan Cita-cita Girlsdramablooms.blogspot.co.id

Kamu tidak hanya berteori tentang pentingnya pendidikan dan semangat meraih cita-cita pada anak-anakmu. Kamu sudah melampaui hal-hal tersebut secara nyata. Perjuanganmu akan menjadi suatu contoh sejati bagi para buah hatimu. Kamu adalah sosok inspiratif yang senantiasa mengobarkan api semangat mereka untuk berjuang menggapai mimpinya.

Bahkan bagi suamimu, darimu dia bisa belajar bahwa perempuan yang disayanginya saja bisa setangguh itu. Kamu adalah sosok kuat yang mendorong masa depan kalian menjadi lebih baik. Wajar saja, sebab kamu tahu persis pahit-manitnya berjuang meraih mimpi.

 

Rahmadila Eka Putri Photo Verified Writer Rahmadila Eka Putri

Hai, salam kenal. Terima kasih sudah membaca tulisan saya. Mari terhubung melalui Facebook (Rahmadila Eka Putri), Instagram (@rahmadilaekaputri), ataupun Twitter (@ladilacious), kritik dan sarannya juga dipersilahkan, lho!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya