5 Bahan Alami Ini Efektif Hilangkan Bintik Matahari di Wajah

Wajah menjadi lebih memesona

Seiring berjalannya waktu, kulit terkena sinar matahari, sehingga meningkatkan produksi sel melanosit. Pada gilirannya, komponen melanosit yang ada di kulit cenderung meningkatkan jumlah melanin, yang pada akhirnya membuat kulit tampak lebih cokelat atau gelap. Bintik-bintik aneh ini disebut sebagai bintik matahari.

Selain paparan sinar matahari, ada banyak faktor lain yang menjadi penyebab utama munculnya bintik matahari pada kulit. Beberapa faktor yang menonjol yakni kekurangan vitamin, penuaan, kehamilan, genetika atau masalah hati yang lemah. Meskipun demikian, bintik matahari tidak menyebabkan kerusakan tetapi menurunkan kualitas kulit.

Seringkali, kamu menggunakan produk kosmetik untuk menyembunyikan bintik matahari tetapi dapat menyebabkan berbagai kerusakan kulit yang serius. Maka kamu perlu mengikuti beberapa solusi alami untuk menghilangkan bintik matahari. Apa saja bahan alami yang bisa dipakai? Berikut beberapa bahan alami yang dapat membantu kamu menghilangkan bintik matahari.

1. Susu mentega

5 Bahan Alami Ini Efektif Hilangkan Bintik Matahari di Wajahdairyindustries.com

Susu mentega terkenal untuk menghindari masalah bintik matahari. Sifat pengelupasan sel kulit mati yang diperoleh dari susu mentega dapat membuat kulit menjadi lembut, lentur, dan sangat efektif memberantas semua noda yang ada di kulit, tanpa membuat kulit kasar dan kering.

Untuk mengggunakan bahan alami ini, cukup rendam bola kapas dalam beberapa tetes susu mentega dan oleskan langsung pada kulit. Biarkan selama sekitar 20-25 menit dan kemudian bilas wajah dengan air hangat. Ulangi langkah ini setidaknya selama sebulan untuk mendapatkan hasil yang optimal.

2. Minyak jarak

5 Bahan Alami Ini Efektif Hilangkan Bintik Matahari di Wajahyoubeli.com

Minyak jarak cukup mudah didapatkan. Selain menggunakannya dalam produk kecantikan, minyak ini telah digunakan secara optimal untuk keperluan memasak. Minyak jarak banyak digunakan sebagai pencahar dan cenderung memberikan manfaat luar biasa pada kulit wajah yang halus dan lembut. Selain bermanfaat untuk masalah kulit kering, minyak ini dapat digunakan untuk membersihkan dan mendetoksifikasi kulit wajah.

Untuk menggunakan bahan alami ini, cukup usapkan bola kapas ke dalam minyak jarak dan kemudian oleskan langsung ke bintik matahari yang ada di wajah. Kemudian pijat wajah dengan perlahan selama sekitar 1 menit dan biarkan di kulit selama sekitar 15-20 menit. Lalu, lanjutkan dan cuci muka dengan air hangat.

Untuk mendapatkan lebih banyak manfaat, kamu dapat menuangkan beberapa tetes minyak almond, minyak kelapa, atau minyak zaitun ke minyak jarak dan mengoleskannya dengan tepat di wajah. Gunakan bahan alami ini setidaknya dua kali sehari untuk manfaat yang nyata.

Baca Juga: 7 Bahan Alami Ini Ampuh Atasi Penyakit Gondong, Mudah Didapatkan Lho!

dm-player

3. Lidah buaya

5 Bahan Alami Ini Efektif Hilangkan Bintik Matahari di Wajahtezdeporcelana.com

Gel lidah buaya adalah bahan yang luar biasa dan sumber utama pencahar yang memiliki sifat anti-inflamasi maupun anti-bakteri serta tidak diragukan lagi penggunaannya mengatasi bintik matahari. Selain itu, lidah buaya juga memiliki beberapa manfaatu ntuk menghilangkan faktor penuaan.

Untuk menggunakan bahan alami ini, ambil saja selembar lidah buaya, potong dari bagian dalam dan kemudian ambil gelnya lalu oleskan langsung ke bintik matahari dengan perlahan. Agar mendapatkan manfaat lebih besar, coba gunakan setidaknya 5-6 kali sehari.

4. Cuka sari apel

5 Bahan Alami Ini Efektif Hilangkan Bintik Matahari di Wajahqueminhngaymoi.vn

Cuka sari apel biasanya dikategorikan sebagai salah satu bahan alami yang paling luar biasa dan efektif untuk mengatasi bintik matahari. Selain itu, penggunaan reguler pada kulit akan membuat kamu terbebas dari kerusakan kulit yang tak terhitung banyaknya.

Untuk menggunakan bahan alami ini, ambil saja bejana kecil dan tambahkan 2-3 sendok makan cuka sari apel bersama dengan 2 sendok teh air di dalamnya. Lalu tambahkan beberapa tetes madu untuk membuat pasta cuka sari apel. Oleskan dengan perlahan pada wajah, sehingga menutupi seluruh area yang berbintik. Pertahankan selama sekitar 10-15 menit lalu basuh wajah dengan air biasa. Untuk manfaat yang lebih besar, oleskan bahan alami ini minimal 2 minggu di bintik matahari.

5. Pasta cendana

5 Bahan Alami Ini Efektif Hilangkan Bintik Matahari di Wajahthecorrespondent.in

Pasta cendana adalah obat khas alami untuk bintik matahari. Diperkaya dengan berbagai sifat anti-penuaan dan anti-septik, bahan alami yang luar biasa ini membantu dalam menghilangkan hiper-pigmentasi serta bintik matahari dengan cara ajaib dari kulit. Selain itu, bahan ini dilengkapi dengan efek pendinginan, itulah sebabnya ketika dioleskan dengan perlahan pada kulit, akan membantu menghilangkan rasa gatal dan sensasi terbakar dari kulit.

Untuk menggunakan bahan alami ini, siapkan pasta serbuk cendana, air mawar, gliserin, dan jus lemon. Gabungkan semua bahan tersebut secara efektif dan kemudian oleskan dengan perlahan pada wajah. Pertahankan selama 15 menit dan kemudian basuh wajah dengan air biasa. Untuk mendapatkan hasil yang optimal, aplikasikan pasta cendana ini pada bintik-bintik matahari selama setidaknya satu bulan.

Baca Juga: 7 Bahan Alami yang Efektif untuk Menghilangkan Bekas Luka Eksim

Ronggo Dhewangkoso Photo Verified Writer Ronggo Dhewangkoso

Workhard, Playhard, Istirahard..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Efendi Ari Wibowo

Berita Terkini Lainnya