10 Rekomendasi Kutek Halal yang Bikin Penampilan Kece di Hari Raya

#RamadanMasaKini Dipakai salat pun aman nih

Penampilan memang menjadi hal penting yang harus diperhatikan bagi perempuan. Gak tanggung-tanggung, mereka akan memerhatikan penampilannya dari ujung rambut hingga kuku. Gak heran jika mereka sering menghiasi kukunya dengan kuteks yang memiliki warna-warna indah.

Bagi perempuan muslim, menggunakan kutek ini mubah hukumnya. Artinya apabila dikerjakan gak berpahala dan gak berdosa. Namun, kutek ini dapat menghalangi jalannya air ketika berwudu, sehingga gak bisa melakukan wudu sesuai anjuran Islam. Oleh karena itu, perempuan yang mengenakan kutek diharuskan menghapusnya terlebih dahulu ketika hendak melakukan salat.

Namun, seiring berkembangnya zaman, muncul beberapa kutek berlabel halal. Kutek ini digadang dapat menembus air wudu, sehingga wudu yang dilakukan tetap sah meski mengggunakan kutek.

Buat kamu yang ingin mencobanya, IDN Times kasih beberapa rekomendasi kutek halal dari brand-brand ternama dibawah ini yang bisa jadi pilihanmu.

1. Maya Cosmetics melabeli dirinya sebagai produk kutek cruelty-free dan vegan friendly. Harganya dibanderol sekitar Rp190 ribu

10 Rekomendasi Kutek Halal yang Bikin Penampilan Kece di Hari Rayamuslimgirl.com

2. Memiliki kandungan polimer berteknologi khusus membuat kutek Inglot O2M mampu menembus air. Harganya sekitar Rp250 ribu untuk satu kutek

10 Rekomendasi Kutek Halal yang Bikin Penampilan Kece di Hari Rayasonailicious.com

3. Buat pecinta warna pastel, kutek Tuesday In Love yang mengandung water-permeable bisa menjadi pilihan. Kamu bisa mendapatkannya dengan harga Rp150 ribu

10 Rekomendasi Kutek Halal yang Bikin Penampilan Kece di Hari Rayarobinsans.com

4. Love Your Nails (LYN) memiliki bahan dasar air dan tekstur yang berpori. Ada banyak pilihan warna dengan harga mulai dari Rp180 ribu

10 Rekomendasi Kutek Halal yang Bikin Penampilan Kece di Hari Rayamintberrydubai.com

5. Digadang sebagai kutek halal pertama, kamu bisa coba H by BCI Halal Factory. Kutek yang dirilis di Timur Tengah ini memiliki harga mulai dari Rp200 ribu

dm-player
10 Rekomendasi Kutek Halal yang Bikin Penampilan Kece di Hari Rayashopback.co.id

Baca Juga: 5 Kuteks yang Lagi Hits di 2019, Biar Jemarimu Terkesan Lentik

6. Bukan hanya halal, Zoya Nail Polish juga bebas toksin yang mampu merusak pigmen kuku. Kamu bisa mendapatkannya dengan harga Rp140 ribu

10 Rekomendasi Kutek Halal yang Bikin Penampilan Kece di Hari Rayazoya.com

7. Orly Halal Paint memiliki kutek yang membuat oksigen dan air mampu terserap ke dalamnya. Gak heran jika harganya dibanderol cukup mahal yaitu sekitar Rp690 ribu

10 Rekomendasi Kutek Halal yang Bikin Penampilan Kece di Hari Rayatribu-te.com

8. Vivre Breathable Nail Polish dikenal sebagai kutek yang gak mengandung paraben ataupun bahan kimia lainnya. Kamu bisa mendapatkannya dengan harga mulai dari Rp160 ribu

10 Rekomendasi Kutek Halal yang Bikin Penampilan Kece di Hari Rayavivrecosmetics.com

9. Jika menyukai produk lokal, kamu bisa coba Mazaya Peel-off Nail Polish yang dapat dikelupas tanpa menggunakan aseton. Harganya pun cukup terjangkau mulai dari Rp60 ribu

10 Rekomendasi Kutek Halal yang Bikin Penampilan Kece di Hari Rayatutysaca.com

10. SOPHi merupakan kutek yang berlabel halal, non-toxic dan gak berbau. Kamu bisa mendapatkannya dengan menyiapkan uang sebesar Rp159 ribu

10 Rekomendasi Kutek Halal yang Bikin Penampilan Kece di Hari Rayainstagram.com/sophinailpolish

Nah, itu tadi beberapa pilihan rekomendasi kutek halal yang bisa kamu coba sesuai seleramu dan gayamu. Sudah punya yang mana nih?

Baca Juga: Hobi Pakai Kuteks? 6 Cara Ini Bikin Kukumu Tetap Sehat

Topik:

  • Pinka Wima
  • Wendy Novianto

Berita Terkini Lainnya