5 Kebiasaan Salah yang Membuat Kulit Wajahmu Jadi Makin Berminyak

Itu muka atau minyak goreng?

Kamu yang bermasalah dengan kulit berminyak pasti akrab dengan yang namanya jerawat. Bikin stres karena repot pilih produk, kamu harus ekstra sabar dan benar-benar memperhatikan apa yang kamu gunakan. Penting juga kamu mengetahui apa saja yang boleh dan gak boleh dilakukan untuk kulit berminyak ini.

Penting disimak, berikut ini lima kebiasaan salah yang bisa membuat kulitmu makin berminyak. Buat kamu yang sering melakukannya, mending setop, deh!

1. Menggunakan produk tanpa label oil-free

5 Kebiasaan Salah yang Membuat Kulit Wajahmu Jadi Makin Berminyakinstagram.com/yukikt

Hal paling utama yang perlu kamu perhatikan ialah kamu pakai produk apa. Harus selektif, jangan sampai kamu pakai produk tanpa label oil-free karena itu hanya akan membuat minyak di wajahmu jadi semakin banyak.

2. Terlalu sering menggunakan kertas minyak

5 Kebiasaan Salah yang Membuat Kulit Wajahmu Jadi Makin Berminyakinstagram.com/yukikt

Bukannya menyerap minyak, proses penggunaan kertas minyak ini malah akan menekan minyak masuk semakin dalam di pori-pori wajahmu. Makanya, sangat tidak dianjurkan terlalu sering menggunakannya karena bisa mempercepat proses tumbuhnya jerawat. Mau?

Baca Juga: Bikin Pangling! 5 Cara Segarkan Kembali Wajah yang Terlihat Lelah

3. Terlalu sering cuci muka

dm-player
5 Kebiasaan Salah yang Membuat Kulit Wajahmu Jadi Makin Berminyakinstagram.com/yukikt

Pada dasarnya, memang semua hal yang dilakukan secara berlebihan akan gak bagus hasilnya. Kalau kamu pikir terlalu sering cuci muka bisa membuat kadar minyak di kulitmu jadi berkurang, kamu salah. Justru, kamu akan merusak kulit karena terkena terlalu banyak produk.

4. Terlalu keras dan sering melakukan eksfoliasi

5 Kebiasaan Salah yang Membuat Kulit Wajahmu Jadi Makin Berminyakinstagram.com/yukikt

Eksfoliasi atau scrub wajah memang sangat tidak dianjurkan untuk dilakukan terlalu sering atau terlalu keras. Itu karena bisa menyebabkan berbagai masalah yang lebih parah dari sebelumnya. Kamu yang punya kulit berminyak pada akhirnya akan mengalami produksi minyak yang jauh lebih banyak kalau terus melakukan ini.

5. Sering stres

5 Kebiasaan Salah yang Membuat Kulit Wajahmu Jadi Makin Berminyakinstagram.com/yukikt

Semua produk skincare yang kamu gunakan akan percuma saja kalau kamu sering stres. Kulitmu yang berminyak juga bakalan makin tambah parah kalau kamu terus melakukan kebiasaan satu ini. Cobalah untuk relaks dan tenang supaya kesehatan kulitmu juga bisa terjaga.

Ada baiknya, kamu selektif dalam memilih produk maupun tools yang digunakan. Kalau sering melakukan kebiasaan di atas, bukannya dapat kulit sehat, kamu malah akan tersiksa dengan timbunan minyak yang melimpah ruah dan akhirnya bisa menimbulkan jerawat. Semangat mencari produk yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu, ya!

Baca Juga: Kulit Ketarik Setelah Cuci Muka? Lakukan 5 Hal Ini untuk Mengatasinya

Stella Azasya Photo Verified Writer Stella Azasya

A chronic daydreamer || IG: @stellaazasya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya