Biarpun Malas, Ini 5 Self-care yang Bisa Kamu Lakukan dengan Mudah

Gak pakai effort!

Merawat kesehatan tubuh dan kulit memang butuh effort yang lumayan besar. Bukan hanya harus sedia budget setiap bulannya, kamu para cewek yang pengin tampil glowing juga harus melawan rasa malas untuk melakukan treatment setiap harinya.

Nah, buat kamu yang mager dan sering banget skip skincare, ada beberapa tips biar kamu tetap bisa self-care tanpa usaha yang besar, lho. Dilansir Bright Side, berikut ini lima self-care yang gampang banget dilakukan buat kamu. Gak susah sama sekali. Meski effort kecil, kamu tetap bisa dapatkan hasil yang maksimal, lho!

1. Gunakan teh hijau dan kunyit untuk hilangkan mata panda

Biarpun Malas, Ini 5 Self-care yang Bisa Kamu Lakukan dengan Mudahunsplash.com/Alexandru Z

Buat kamu yang memiliki masalah dengan mata panda, cara ini bisa jadi ampuh untuk kamu coba. Gak pakai ribet, kamu tinggal mencampurkan teh hijau dan sedikit kunyit jadi satu. Aduk sampai rata.

Setelah itu, rendam kapas di dalamnya kemudian letakkan di bawah mata. Diamkan selama 30 menit dan bersihkan dengan menggunakan kapas lainnya yang masih bersih.

2. Mata panda belum hilang juga? Gunakan mentimun!

Biarpun Malas, Ini 5 Self-care yang Bisa Kamu Lakukan dengan Mudahunsplash.com/Michael Longmire

Kalau cara pertama di atas masih belum membuatmu puas, kamu tinggal mengiris tipis mentimun dan mengompreskannya pada mata. Cara ini sudah cukup banyak dilakukan dan gak butuh effort yang besar. Simpel dengan hasil yang nyata, coba aja, deh!

Baca Juga: Suka Duka Jadi Makeup Artis, 5 Alasan Wajib Nonton KDrama Touch

3. Gak perlu beli, masker rambut bikin sendiri saja!

dm-player
Biarpun Malas, Ini 5 Self-care yang Bisa Kamu Lakukan dengan Mudahunsplash.com/Averie Woodard

Buat kamu yang sudah terlalu banyak mengeluarkan budget untuk self-care, masalah masker rambut ini bisa kamu bikin sendiri di rumah. Tinggal campurkan saja minyak kelapa dan madu kemudian oleskan pada rambut yang basah.

Diamkan beberapa menit sebelum membilasnya dengan air dingin. Dijamin rambutmu akan tumbuh lembut dan kuat.

4. Masalah lipstik yang sering crack bisa diatasi, lho!

Biarpun Malas, Ini 5 Self-care yang Bisa Kamu Lakukan dengan Mudahunsplash.com/Luka David

Buat kamu yang punya masalah bibir kering sehingga lipstik sering crack, ada cara khusus untukmu. Sebelum pakai lipstik, pakai dulu lip balm untuk melembapkan bibirmu. Tergantung kenyamanan, kamu bisa menghapus lip balm sebelum menggunakan lipstik atau langsung menimpa lipstik di atas lip balm.

5. Curly rambut secara alami? Pakai aluminium foil!

Biarpun Malas, Ini 5 Self-care yang Bisa Kamu Lakukan dengan Mudahbrightside.me

Pengin dapat rambut ikal alami, tapi gak punya alatnya? Kamu bisa tetap menggunakan catokan lurus yang kamu punya, kok. Caranya dengan membungkus rambut menggunakan aluminium foil dan tentukan seberapa besar gelombang yang kamu inginkan.

Setelah membungkus bagian rambut yang ingin kamu ikal, tinggal catok dan diamkan sebentar. Saat dilepas, rambutmu pasti langsung ikal dengan sendirinya.

Itu dia tadi beberapa self-care mudah yang bisa kamu terapkan. Gak mahal dan butuh effort yang lebay, semuanya bisa dilakukan sekalipun kamu sedang malas. Selamat mencoba!

Baca Juga: Makeup 101: 5 Rekomendasi Cleansing Oil yang Cepat Bersihkan Makeup

Stella Azasya Photo Verified Writer Stella Azasya

A chronic daydreamer || IG: @stellaazasya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya