Jakarta Fashion Week 2020 Resmi Dibuka Hari Ini

JFW 2020 jadi ajang kolaborasi antar desainer

Pekan mode terbesar Jakarta Fashion Week (JFW) 2020 resmi dibuka siang ini di Fashion Tent, Senayan City, Jakarta, Selasa (22/10). Ini menjadi tahun ke-12 atas terselenggaranya ajang fashion paling bergengsi di Indonesia.

Acara yang akan berlangsung dari 22-28 Oktober 2019 ini akan menghadirkan ribuan koleksi dari sederet desainer dalam dan luar negeri. Lalu apa saja sih yang akan dihadirkan Jakarta Fashion Week 2020 selama seminggu ke depan? Yuk kita cari tahu. 

1. Jakarta Fashion Week 2020 diharapkan bisa menjadi wadah pelaku industri fashion untuk berkolaborasi

Jakarta Fashion Week 2020 Resmi Dibuka Hari IniPembukaan Jakarta Fashion Week 2020. 22 Oktober 2019. IDN Times/Syarifah Noer Aulia

Terselenggaranya event tahunan ini diharapkan bisa menjadi wadah yang paling tepat bagi para insan pelaku maupun pecinta fashion tanah air. Di tahun ke-12 Jakarta Fashion Week 2020 mengajak desainer dalam dan luar negeri untuk bersama-sama memberikan inspirasi baru dalam dunia fashion.

Lebih dari 270 label yang akan memamerkan 2.800 koleksi dalam 75 show. Hal ini semakin menunjukkan bahwa JFW 2020 ingin menampilkan sebuah kolaborasi yang unik dan menarik yang dikemas dalam sebuah fashion. 

2. Jakarta Fashion Week 2020 turut #MerayakanIndonesia keindahan dan keunikan lengkap dengan segala esensinya

Jakarta Fashion Week 2020 Resmi Dibuka Hari IniPembukaan Jakarta Fashion Week 2020. 22 Oktober 2019. IDN Times/Syarifah Noer Aulia

"Jakarta Fashion Week 2020 bekerja sama dengan Indonesia Creative Week untuk mendorong dan menampilkan kreativitas, kemampuan, potensi, serta keberagaman talenta yang ada di Indonesia.Apalagi mengingat tren yang akan berkembang di tahun 2020 sangat banyak sehingga membutuhkan persiapan dan kekompakan dari seluruh kalangan. Oleh sebab itu, kehadiran Jakarta Fashion Week 2020 bisa menjadi wadah bagi para pelaku industri fashion guna membentuk ekosistem yang lebih luas," kata CEO GCM Group yang juga Ketua Umum Jakarta Fashion Week (JFW), Svida Alisjahbana, di Fashion tent, Senayan City, Selasa (22/10). 

Baca Juga: "Sisi Baru" dari Jakarta Fashion Week 2020

3. Pemrov DKI Jakarta mendukung penuh Jakarta Fashion Week 2020

dm-player
Jakarta Fashion Week 2020 Resmi Dibuka Hari IniPembukaan Jakarta Fashion Week 2020. 22 Oktober 2019. IDN Times/Syarifah Noer Aulia

Kehadiran Fery Farhati Ganis di pembukaan Jakarta Fashion Week 2020 semakin membuktikan bahwa pagelaran mode yang paling bergengsi di Indonesia ini mendapat dukungan penuh dari Pemprov DKI.

"Saya sangat mengapresiasi atas konsistensi dan kerja keras seluruh tim Jakarta Fashiom Week. Karena acara yang akan berlangsung selama satu pekan ini bisa menjaring berbagai lapisan masyarakat lintas profesi untuk bersama-sama menyukseskan JFW 2020. Lebih dari 300 model dan MUA yang turut bergabung dalam acara ini. Artinya, acara ini memiliki dampak positif yang luar biasa," ungkap Fery Farhati Ganis, istri Gubernur DKI Jakarta, saat ditemui IDN Times di acara yang sama. 

4. Fashion mampu menjadi produk yang paling potensial untuk meningkatkan devisa negara

Jakarta Fashion Week 2020 Resmi Dibuka Hari IniPembukaan Jakarta Fashion Week 2020. 22 Oktober 2019. IDN Times/Syarifah Noer Aulia

Tak bisa dimungkiri peranan fashion saat ini memiliki pengaruh yang luar biasa. Bahkan, fashion sudah bisa mendahului para pesaingnya yakni negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura. "Fashion menjadi urutan ke 3 sebagai penyumbang devisa di Indonesia. Oleh sebab itu, konsistensi Jakarta Fashion Week 2020 bisa menguangkatkan peranan fashion di Indonesia maupun dunia," tambah Staf Ahli Menteri Pariwisata dan Kebudayaan RI Bidang Multi Kultural Dra Esthy Reko Astuti, M.S. 

5. Sederet desainer siap menggebrak panggung Jakarta Fashion Week 2020

Jakarta Fashion Week 2020 Resmi Dibuka Hari IniPembukaan Jakarta Fashion Week 2020. 22 Oktober 2019. IDN Times/Syarifah Noer Aulia

Jakarta Fashion Week 2020 akan menghadirkan deretan desainer di antaranya Toton, Peggy Hartanto, BYO, Major Minor, Sean Sheila, Reves Studio, Danjyo Hiyoji, Rani Hatta, PVRA, Albert Yanuar, Novita Yunus, Friederich Herman, Bateeq, ATS The Label, Cotton Ink, Eri Dani, alex(a)lexa, Jenahara, dan masih banyak lagi. Beberapa desainer nasional lainnya adalah Oscar Lawalata, Sejauh Mata Memandang, dan Natalia Kiantoro.

Tunggu apalagi? Yuk, segera datang ke acara ini!

Baca Juga: 200 Desainer Siap Menggebrak Panggung Jakarta Fashion Week 2020

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya