Perempuan Millennials Harus Tahu Jadikan Hidup Lebih Bermakna

#HidupLebihBermakna menerima sisi negatif & positif hidup

Setiap perempuan memiliki ragam peran yang berbeda dan sangat istimewa. Bukan perkara yang mudah untuk mendalami karakter setiap perempuan dalam waktu yang singkat, butuh waktu untuk mendalami dan memahami apa yang sebenarnya terjadi.

Sebagai radio yang telah menemani perempuan selama 30 tahun, Female Radio mengajak sederet penyiarnya yang didominasi oleh perempuan untuk lebih mendalami apa sih makna hidup yang selama ini mereka jalani. Yuk, kita cari tahu lebih lanjut.

1. Perempuan itu makhluk sosial yang complicated

Perempuan Millennials Harus Tahu Jadikan Hidup Lebih BermaknaIDN Times/Syarifah Noer Aulia

Setiap perempuan memiliki problematika yang berbeda dalam hidupnya, baik itu seputar pasangan, rumah tangga, orangtua, anak, saudara, teman, sampai karier. Karena, tak sedikit dari perempuan yang menjadi multiperan di dalam kehidupannya. Semua disampaikan dengan pergulatan batin yang luar biasa menguras emosi dan air mata. Kadang perempuan merasa tertekan dan akhirnya membuat perempuan fokus di satu titik negatif. Bahkan, tak jarang perempuan merasa stres, depresi, dan kemudian jatuh sakit karena merasa terlalu lelah dengan apa yang dijalaninya. Oleh sebab itu, ada baiknya perempuan lebih dulu mengenal siapa dirinya, bagaimana dirinya, dan apa yang diinginkannya, sehingga bisa menemukan makna hidup yang sebenar-benarnya.

2. Psikolog: Perempuan harus tahu bagaimana cara menempatkan emosi di kehidupannya

Perempuan Millennials Harus Tahu Jadikan Hidup Lebih BermaknaIDN Times/Syarifah Noer Aulia

Jadi perempuan memang gak mudah, tapi bukan berarti perempuan harus memperlihatkan bahwa dirinya baik-baik saja. "Perempuan itu boleh marah, nangis, kesal, sedih, bahagia, tertawa, tapi ingat pahami situasi agar semua luapan emosi bisa sesuai porsi. Kamu gak perlu pura-pura terlihat hebat untuk bisa mendapat pujian dari orang lain. Tunjukkan apa pun yang ada dalam dirimu karena apresiasi untuk diri sendiri itu penting. Jadi, kamu tak hanya tahu tentang jatuh saja, melainkan tahu bagaimana caranya untuk bangkit lagi. Dengan begitu, kamu bisa menjadi perempuan kuat lahir dan batin," kata psikolog keluarga Retno Dewanti Purba saat ditemui dalam acara #30tahunFemale Radio di Veranda Hotel, Jakarta, Kamis (18/7).

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Perempuan Masif Bersuara di Women's March

3. Perempuan harus bisa mengenali kelebihan dan kelemahan dirinya sendiri

dm-player
Perempuan Millennials Harus Tahu Jadikan Hidup Lebih BermaknaIDN Times/Syarifah Noer Aulia

Mengenal diri sendiri akan kelebihan dan kelemahan tentu mempermudah kamu dalam melakukan interaksi dengan orang lain. Misalnya, ketika kamu bahagia menjadi seorang ibu, jadilah ibu yang bahagia, ibu yang joyful sehingga mampu menemani tumbuh kembang anak. Ketahuilah hidup itu perlu tujuan dan target, tapi ingat hidup juga perlu realistis, agar tidak membebani fisik maupun psikis diri sendiri. Perempuan juga harus sadar bahwa hidup tidak sendiri, jalinlah hubungan yang baik dengan teman-teman.

4. Peluncuran logo baru Female Radio sebagai bentuk dukungan untuk perempuan lebih dalam lagi

Perempuan Millennials Harus Tahu Jadikan Hidup Lebih BermaknaIDN Times/Syarifah Noer Aulia

Logo baru yang digunakan Female Radio semakin menunjukkan bahwa kepedulian dan perhatian untuk seluruh perempuan selalu ada, bahkan akan jauh lebih intensif. Logo baru seakan merepresentasikan identitas Female yang lebih fresh dan berjiwa muda. Hal ini terlihat dari deretan penyiar millennials, di antaranya Rizky Kinos dan Sissy Prescillia untuk siaran di pagi hari, Irina Dewi dan Imelia untuk siaran di siang hari, serta Nina Tamam, Enno Lerian, dan Poppy Sovia untuk siaran di sore hari.

5. Mengubah stigma negatif tentang hidup perempuan dengan memahami dan mengenalnya lebih dalam lagi

Perempuan Millennials Harus Tahu Jadikan Hidup Lebih BermaknaIDN Times/Syarifah Noer Aulia

"Kita semua pasti pernah mendengar bahwa perempuan itu susah banget dipahami karena banyak mau ini dan itu. Bawel, cerewet, doyan belanja, dan lainnya. Tapi menurut saya sebagai laki-laki, suami, sekaligus ayah, saya menyadari bahwa apa jadinya hidup ini tanpa perempuan. Memahami dan mengenalnya lebih dalam sepertinya bukan perkara susah. Maka makna hidup buat saya adalah ketika saya bisa menjadi penyempurna bagi keluarga kecil saya," kata Rizky Kinos saat ditemui dalam acara yang sama.

Nah, itulah keseruan acara #30TahunFemale. Kalau menurut kamu, makna terpenting dalam hidupmu apa, sih? 

Baca Juga: 8 Perempuan Multitalenta Berbagi Spirit Self Love Bersama Sariayu

Topik:

  • Elfida

Berita Terkini Lainnya