Lawan Kulit Kusam dengan 6 Body Scrub Lokal Bahan Bengkuang Ini!

Siap-siap checkout barang-barang ini!

Selain kulit wajah, kulit tubuh juga memerlukan proses eksfoliasi, lho! Agar terhindar dari kulit yang kusam dan kasar, kamu bisa menggunakan body scrub atau lulur badan berbahan bengkuang.

Simak artikel di bawah untuk tahu apa saja rekomendasinya!

1. Purbasari Lulur Mandi Bengkoang Double Whitening

Lawan Kulit Kusam dengan 6 Body Scrub Lokal Bahan Bengkuang Ini!instagram.com/purbasari_indonesia

Lulur mandi dari Purbasari ini dikemas dalam jar plastik putih dengan tutup bergerigi. Produk yang diklaim dapat mencerahkan ini berupa krim warna putih dengan buliran scrub yang besar dan agak kasar.

Aromanya cukup lembut dan menenangkan. Kalau kamu tertarik mencoba, produk ini bisa kamu beli dengan membayar seharga Rp17-19 ribuan.

2. Viva Lulur Mandi Bengkoang

Lawan Kulit Kusam dengan 6 Body Scrub Lokal Bahan Bengkuang Ini!vivacosmetic.com

Selain dapat membuat kulit tubuh menjadi lebih cerah dan lembut, body scrub dari Viva Cosmetics ini juga punya klaim dapat mengangkat sel kulit mati dan melembapkan kulit.

Tekstur produknya relatif lebih lembut dari lulur kebanyakan. Selain itu, isi produknya cukup banyak dan digunakan.

Produk ini dibanderol harga Rp12-14 ribu. Cocok buat kamu yang sedang ingin berhemat, nih!

3. Bali Alus Lulur Spa Cream Bengkuang

Lawan Kulit Kusam dengan 6 Body Scrub Lokal Bahan Bengkuang Ini!asmaraku.com

Selanjutnya, ada produk body scrub dari Bali Alus. Produk ini memiliki butiran scrub yang halus dan aroma yang cukup kuat.

dm-player

Kandungan VCO (Virgin Coconut Oil)-nya juga dapat menjaga kelembapan kulit tubuh. Kalau kamu pengen coba, produk ini bisa didapatkan di berbagai e-commerce dengan harga Rp15 ribuan.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Produk Body Scrub Lokal dengan Kandungan Madu

4. Vienna Body Scrub Bengkoang Milk

Lawan Kulit Kusam dengan 6 Body Scrub Lokal Bahan Bengkuang Ini!shopee.co.id

Produk berukuran 250 gr ini dikenakan harga Rp25-27 ribu. Dikemas dalam jar plastik dengan tutup warna kuning, body scrub dari Vienna Cosmetics ini mengandung ekstrak bengkuang dan susu yang dinilai ampuh mencerahkan kulit.

Aroma produknya lembut dan membuat relaks. Selain itu, tekstur buliran scrub-nya termasuk kecil dan halus sehingga gak membuat kulit iritasi.

5. Herborist Lulur Tradisional Bali Bengkoang

Lawan Kulit Kusam dengan 6 Body Scrub Lokal Bahan Bengkuang Ini!instagram.com/herboristnaturalcare

Dikemas dalam jar plastik mungil, produk dari Herborist ini bisa kamu beli dalam kisaran harga Rp16 ribuan. Klaim yang didapatkan dari produk ini adalah mencerahkan, mengangkat sel kulit mati, serta melembutkan tekstur permukaan kulit.

6. OVALE Lulur Bali Bengkoang

Lawan Kulit Kusam dengan 6 Body Scrub Lokal Bahan Bengkuang Ini!femaledaily.com

Produk terbaik adalah lulur mandi berbahan dasar bengkuang dari Ovale. Kemasan jar plastik warna cokelat ini terlihat simpel tapi tetap glamor.

Teskturnya gak terlalu kasar di kulit ketika dibalurkan, juga gak meninggalkan kesan licin setelah dibilas menggunakan air. Apabila kamu tertarik mencobanya, produk ini bisa kamu beli dalam range harga Rp23 ribuan.

Itu dia 6 rekomendasi body scrub berbahan dasar bengkuang. Semoga membantu, ya!

Baca Juga: 7 Rekomendasi Lip Scrub Lokal di Bawah 55 Ribuan & Bikin Bibir Merona

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya