5 Fakta yang Kamu Harus Tahu tentang ERHA Age Corrector Serum

Punya klaim bisa mencegah penuaan dini

Memasuki usia 20-an, biasanya produksi kolagen dari dalam tubuh menurun. Oleh karena itu, ada baiknya kamu melakukan perawatan kulit yang bisa membantu menangani tanda-tanda penuaan dini!

Perubahan pada kulit, termasuk penuaan kulit prematur itu, bisa disebabkan oleh faktor internal dan eksternal tubuh. Tapi, yang pasti memilih produk skincare yang tepat bisa menjadi salah satu solusi untuk menanganinya.

Berikut ini adalah ulasan singkat dari produk terbaru ERHA yang bernama "Age Corrector Serum". Simak nih ulasannya!

1. Teksturnya gel yang ringan dan mudah menyerap

5 Fakta yang Kamu Harus Tahu tentang ERHA Age Corrector Serumshutterstock.com/ProStock Studio

Saat dipompa melalui botol aplikatornya, akan keluar cairan gel berwarna milky white. Tetapi, setelah dibaurkan di kulit wajah teksturnya akan berubah menjadi lebih cair dan transparan.

Sehabis didiamkan kurang lebih satu menit hingga bahan aktifnya terserap, kulit akan terasa lebih lembap dan kenyal tanpa sensasi lengket.

2. Gak mengandung parfum

5 Fakta yang Kamu Harus Tahu tentang ERHA Age Corrector Serumsheknows.com

Satu pompa yang keluar dari botol aplikator jenis airless pump ini, bisa dipakai untuk seluruh muka. Saat dipakai, produk ini gak mengeluarkan aroma yang mencolok. Pada daftar bahannya sendiri, gak ada kandungan parfum di dalam produk berukuran 20 ml ini. 

Baca Juga: Punya Khasiat Anti-Aging yang Dewa, Apa Manfaat dan Risiko Stem Cell?

3. Ada kandungan snail secretion filtrate di dalamnya

dm-player
5 Fakta yang Kamu Harus Tahu tentang ERHA Age Corrector SerumUnsplash/Park Street

Snail secretion filtrate adalah kandungan lendir yang dihasilkan siput yang telah disaring. Nutrisi di dalamnya dianggap mampu menyelesaikan banyak permasalahan kulit, seperti kulit kemerahan, jerawat, dan tanda-tanda penuaan dini.

Khusus buat tanda-tanda penuaan dini, kandungan snail secretion filtrate dapat memproduksi elastin dan kolagen pada kulit wajah.

4. Bisa mencerahkan kulit juga berkat kandungan hyaluronic acid di dalamnya

5 Fakta yang Kamu Harus Tahu tentang ERHA Age Corrector SerumPexels.com/bruce mars

Selain berfungsi untuk anti-aging, serum ini juga sedikit memberikan efek glowing pada kulit wajah. Hal ini disebabkan oleh kandungan produknya yang melembapkan.

Salah satunya adalah hyaluronic acid yang sudah gak asing berada pada produk perawatan kulit dengan fokus melembapkan dan mencerahkan.

5. Punya klaim mengurangi kerutan dan menjaga elastisitas kulit

5 Fakta yang Kamu Harus Tahu tentang ERHA Age Corrector Seruminstagram.com/erha.dermatology

Produk yang dipakai sebelum produk pelembap wajah ini, punya klaim merangsang pembentukan kolagen pada kulit wajah. Kolagen sendiri berfungsi sebagai pendukung proses regenerasi kulit dan menjaga kekenyalan kulit wajah.

Kalau kamu tertarik dengan ulasan di atas, kamu bisa membeli produk "Erha 21 Age Corrector Serum" ini pada gerai ERHA atau melalui situs resmi mereka.

Produk ini dapat dibeli dengan merogoh kocek Rp 178.500 saja. Semoga bisa membantu keresahanmu dalam menangani masalah penuaan kulit dini, ya!

Baca Juga: 5 Makanan untuk Anti Aging Alami, Ada Paprika yang Bikin Kulit Kencang

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya