Girls, Lakukan 5 Hal Ini Agar Tak Terbiasa Komen Bernada Menghina

Cantik tak hanya tentang wajah, tapi juga lisan

Dibandingkan cowok, cewek memiliki kemampuan linguistik yang lebih pada aspek produksi kosakata. Bahkan, riset-riset menyatakan bahwa perempuan mampu mengeluarkan puluhan ribu kata dalam sehari dibandingkan laki-laki yang hanya mencapai lima hingga 6000an. Tidak mengherankan jika perempuan dikenal sebagai karakter yang cerewet.

Potensi cewek dalam aspek linguistik itu bisa berdampak positif dan negatif bagi mereka dan orang lain. Kontrol diri dan wawasan penting dimiliki agar kemampuan tersebut dapat mengalir ke tempat yang baik seperti ceramah, vlogging, jadi pembicara di seminar, memberi saran untuk anak dan pasangan dan sejenisnya. 

Jika tidak disertai edukasi dan kontrol diri yang kuat, maka potensi tersebut bisa menjadi masalah dan bencana sewaktu-waktu seperti menyakiti hati orang lain, dendam, hubungan pertemanan yang buruk, keharmonisan yang minim dan membuat anak tidak betah di rumah.

Satu di antara penggunaan linguistik yang negatif adalah kebiasaan memberi komentar bernada menghina. Arahnya bisa ke fisik, karakter, barang, ruangan, situasi dan kondisi. Parahnya, si pelaku sering tidak menyadari komentarnya bisa dimaknai berbeda oleh pihak bersangkutan.

Nah, itu sebabnya para cewek sangat perlu mengetahui cara agar tidak terbiasa mencela berbungkus komen. Yuk, simak trik-trik berikut!

1. Bangun sensitivitas dalam komunikasi

Girls, Lakukan 5 Hal Ini Agar Tak Terbiasa Komen Bernada Menghinaunsplash/KalisaVeer

Sensitivitas dalam komunikasi perlu diasah oleh para cewek. Perhatikanlah kata-katamu dengan teliti, apabila itu ditujukan kepadamu, tidakkah hatimu tersinggung? Berkacalah terlebih dahulu sebelum melontarkannya kepada teman atau saudaramu. Kamu harus mampu mengukur tingkat kebaikan dari makna komentar atau saran yang akan diucapkan. 

Jika terlanjur terucap dan kamu baru menyadari bicaramu bisa menimbulkan hard feeling, cepat-cepatlah meminta maaf dan jelaskan maksud baik yang sebenarnya. Sebab, itu bisa mencegah tumbuhnya kebencian yang perlahan hadir. Janganlah kamu mengabaikan perasaan orang lain dengan sikap acuh atas kejelekan lisanmu.

2. Berpikirlah sebelum bicara

Girls, Lakukan 5 Hal Ini Agar Tak Terbiasa Komen Bernada Menghinaunsplash/GonzaloArnaiz

Sensitivitas akan membuatmu lebih banyak berpikir sebelum salah bicara. Dengan berpikir terlebih dulu akan membuat kualitas bicaramu lebih bernas dan enak didengar. Belajarlah untuk bicara teratur. Dahulukanlah latar belakangnya baru kamu sampaikan kesimpulannya. 

Jika kamu menyampaikan kesimpulan terlebih dahulu tanpa disertai kalimat pengantar dan kebetulan maksud yang hendak kamu lontarkan adalah saran dan kritikan akan membuat lawan bicara kita mudah tersinggung.

Baca Juga: Harus Sabar, Ini 5 Kesalahpahaman Orang tentang Cewek Cuek! 

dm-player

3. Terbuka akan kritik dan saran

Girls, Lakukan 5 Hal Ini Agar Tak Terbiasa Komen Bernada Menghinaunsplash/DaigaEllaby

"Aku ada salah ngomong gak ya tadi sama kamu?"

"Maaf ya kalo ada salah kata!"

Ini adalah contoh kalimat self awareness yang perlu kamu biasakan ketika usai bicara dengan siapapun. Sejak awal, jadilah orang yang rendah hati saat berkomunikasi dengan sikap mau menerima kritikan dan saran.

Dengan demikian, orang lain akan merasa nyaman saat berkomunikasi denganmu. Saran dan kritikan yang sampai juga justru menguntungkanmu. Pribadimu menjadi semakin baik dan memesona dari hari ke hari.

4. Pahamilah bahwa komen negatif itu menyakitkan untuk didengar

Girls, Lakukan 5 Hal Ini Agar Tak Terbiasa Komen Bernada Menghinaunsplash/ArickaLewis

Pemahaman adalah hal mendasar dalam berpikir. Saat kamu berpikir sebelum bicara, pahamilah jika komentar negatif itu tertuju kepadamu, hatimu akan sakit sebagaimana yang orang lain rasakan. Bahkan, bisa dipastikan sebagian besar orang tidak suka mendapat komen bernada mencela. 

Hanya saja, tanggapan mereka tentu berbeda-beda. Ada yang memilih untuk dendam, ada juga yang mengabaikan. Tapi, tetap saja komen negatif bisa diingat sampai kapan pun.

5. Rutin melakukan kontemplasi

Girls, Lakukan 5 Hal Ini Agar Tak Terbiasa Komen Bernada Menghinaunsplash/TamaraMenzi

Nah, cara terakhir adalah kamu harus sering melakukan kontemplasi atau perenungan untuk evaluasi diri. Ingatlah kembali segala ucapan dan tindakanmu yang berlalu selama sehari atau beberapa jam, apakah ada orang yang tersinggung atau tersakiti akibat lisan kita? Jadikanlah kontemplasi sebagai bagian dari habit yang melekat dalam jati diri kita.

Yuk, jaga lisan bersama, Girls!

Baca Juga: Kalem, Ini 5 Karakter Cewek Penyuka Lipstik Bernuansa Nude

Uswatun Niswi Photo Verified Writer Uswatun Niswi

Penyuka fiksi dan animasi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya