Macam-macam Makeup Brush & Fungsinya, Wajib Paham Biar Gak Salah Pakai

Jangan salah pakai ya, ladies

Ladies, kalian tentu tahu kan kalau mengaplikasikan makeup itu butuh brush yang sesuai dengan kegunaannya? Memang sih, sebenarnya kalian bisa saja pakai satu atau dua brush buat seluruh bagian wajah, tapi percaya deh, hasilnya gak semaksimal kalau kalian pakai brush sesuai dengan fungsinya.

Nah, biar kalian gak bingung mau pakai brush apa buat bagian wajah mana, IDN Times akan mengupasnya satu per satu nih. Yuk simak!

1. Powder brush

Macam-macam Makeup Brush & Fungsinya, Wajib Paham Biar Gak Salah PakaiBlankcanvascosmetics.com

Kalian tentu akan mengenali brush ini karena ukurannya yang paling besar dibanding brush lainnya. Sesuai dengan namanya, brush yang satu ini digunakan untuk mengaplikasikan bedak ke seluruh wajah. Gunakan dengan gerakan sweeping ataupun melingkar dan bedak akan teraplikasikan secara merata di wajah kalian.

2. Blush brush

Macam-macam Makeup Brush & Fungsinya, Wajib Paham Biar Gak Salah PakaiMecca.com.au

Sedikit lebih kecil dibandingkan powder brush, blush brush (agak ribet sih ya bacanya) biasanya digunakan untuk mengaplikasikan blush on. Cukup senyum di depan cermin sambil mengaplikasikan blush dengan brush ini dan pipi kalian akan langsung merona deh.

3. Concealer brush

Macam-macam Makeup Brush & Fungsinya, Wajib Paham Biar Gak Salah PakaiMecca.com.au

Ukurannya lebih kecil lagi jika dibandingkan dengan blush brush, namun fungsi dari brush ini penting banget lho. Brush ini bekerja secara detail untuk mengaplikasikan concealer guna menyembunyikan noda-noda pada wajah serta warna kulit wajah yang tidak rata.

4. Kabuki brush

Macam-macam Makeup Brush & Fungsinya, Wajib Paham Biar Gak Salah PakaiSephora.sg

Kabuki brush dapat dikenali melalui bentuknya yang bulat dan permukaannya yang rata. Brush yang satu ini sebenarnya multifungsi ya ladies, karena selain dapat digunakan untuk mengaplikasikan bronzer, brush ini juga dapat dipakai untuk bedak dan blending warna.

5. Fan Brush

Macam-macam Makeup Brush & Fungsinya, Wajib Paham Biar Gak Salah PakaiKyliecosmetics.com

dm-player

Kalian mungkin akan menyadari bahwa brush ini memiliki bentuk yang paling berbeda dibanding brush lainnya, yaitu seperti kipas. Fan brush memiliki bulu-bulu yang lembut namun tipis dan biasanya digunakan untuk pemakaian highlight. Sapukan dengan lembut di bagian tulang pipi kalian, dan kalian akan menghasilkan warna highlight yang cantik namun tidak terlalu tebal. 

6. Flat Eye Shadow Brush

Macam-macam Makeup Brush & Fungsinya, Wajib Paham Biar Gak Salah PakaiUrbandecay.ca

Brush yang satu ini tentu saja digunakan untuk mengaplikasikan eye shadow pada kelopak mata kalian. Susunan bulunya yang sedikit melengkung ini akan memudahkan dalam pemakaian eye shadow. Dengan brush ini, kalian akan menghasilkan eye shadow yang rata dan rapi pada kelopak mata kalian. Dijamin akan semakin cantik deh!

7. Crease brush

Macam-macam Makeup Brush & Fungsinya, Wajib Paham Biar Gak Salah PakaiMorphebrushes.com

Nah, brush ini merupakan kunci dari pemakaian eye shadow nih, ladies, karena crease brush berfungsi untuk mem-blend warna eye shadow kalian. Cukup gunakan dengan gerakan melingkar atau bolak balik pada kelopak mata setelah mengaplikasikan eye shadow dan warnanya akan semakin tercampur deh. Kayak menciptakan gradasi warna gitu lho pada kelopak mata kalian.

8. Eyeliner brush

Macam-macam Makeup Brush & Fungsinya, Wajib Paham Biar Gak Salah PakaiAmazon.com

Eyeliner brush biasanya memiliki susunan bulu yang pipih dengan ujung yang asimetris guna mengaplikasikan eyeliner dengan rapi pada lash line kalian. Brush ini juga akan memudahkan kalian untuk melukis garis eyeliner yang tipis dan precise. Oh ya, gunakan ujung brush ini untuk menghasilkan cat eye yang menawan ya!

9. Brow brush

Macam-macam Makeup Brush & Fungsinya, Wajib Paham Biar Gak Salah PakaiSephora Australia

Beberapa tahun belakangan ini, alis menjadi aset paling penting pada wajah. Betul kan? Nah, agar kalian dapat menghasilkan alis yang on fleek, kalian wajib menggunakan brow brush ini nih. Ujung dengan bulu seperti sikatnya itu berfungsi untuk menyisir alis agar lebih rapi dan ujung lainnya yang mirip seperti eyeliner brush itu berfungsi untuk mengaplikasikan berbagai macam brow product seperti brow gel, pomade, dll. 

10. Lip brush

Macam-macam Makeup Brush & Fungsinya, Wajib Paham Biar Gak Salah PakaiSephora Australia

Terakhir adalah lip brush, yang tentu saja digunakan untuk mengaplikasikan lipstik. Sebenarnya kalian bisa saja sih memakai lipstik secara langsung. Namun, dengan brush ini, kalian akan menghasilkan lipstick yang lebih rapi pada bibir, terutama pada bagian cupid's bow. Itu lho, bagian yang agak cekung pada bibir. Selain itu, penggunaan lip brush juga akan mempermudah untuk melakukan gradasi warna lipstik.

 

Nah, sekarang kalian sudah gak bingung lagi kan?

V Hendardy Photo Verified Writer V Hendardy

"You can make anything by writing" - C.S Lewis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya