Rekomendasi Sunscreen Halal untuk Wajah, Murah di Bawah Rp100 Ribuan

Sehat di kulit, sehat di kantong

Buat yang hidup di daerah tropis, penggunaan sunscreen dan sunblock itu penting. Sunblock adalah produk yang secara fisik menghalangi kulit dengan sinar UV. Sementara, sunscreen bekerja secara kimiawi dengan mencegah kerusakan jangka panjang akibat sinar matahari. Untuk kamu yang cocok dengan produk terakhir, ini rekomendasi sunscreen halal untuk wajah yang harganya di bawah Rp100 ribuan!

1. Wardah Sunscreen Gel SPF 30, Rp28 ribuan

Rekomendasi Sunscreen Halal untuk Wajah, Murah di Bawah Rp100 Ribuaninstagram.com/wardahbeauty

Buat semua jenis kulit, produk ini punya tekstur gel yang lembut. Kandungan SPF di dalamnya mencapai angka 30 sehingga perlindungan terhadap matahari pun lebih mantap. Selain itu, ada UV A, UV B, aloe vera, Vitamin E, dan Pro Vitamin B5. Asyiknya lagi, fomulanya noncomedogenic dan cocok buat semua jenis kulit.

2. Emina Sun Protection SPF 30 PA+++, Rp26 ribuan

Rekomendasi Sunscreen Halal untuk Wajah, Murah di Bawah Rp100 Ribuaninstagram.com/eminacosmetics

Bisa dipakai semua jenis kulit, pelindung dari matahari ini memiliki tekstur yang begitu ringan. Namun, kandungannya juga tidak main-main lantaran tingkat SPF yang mencapai 30 dan PA+++. Kandungan lainnya lagi, adalah ekstrak aloe vera serta emollient yang mampu melembapkan kulit.

3. Ristra Suncare SPF17, Rp83 ribuan

Rekomendasi Sunscreen Halal untuk Wajah, Murah di Bawah Rp100 Ribuaninstagram.com/ristra.id

Gak cuma melindungi dari matahari, sunscreen ini juga pH-balanced. Dengan angka SPF 17 serta total UV A dan UV B protection, kulit terlindung dari penghitaman sekaligus lembap. Sudah teruji secara dermatologis, cocok lagi buat semua jenis kulit!

Baca Juga: 5 Penyebab Kulit Tetap Terbakar Matahari Meski Sudah Gunakan Sunscreen

dm-player

4. Moksa Bali Alus Sunscreen Lotion, Rp45 ribuan

Rekomendasi Sunscreen Halal untuk Wajah, Murah di Bawah Rp100 Ribuaninstagram.com/moksa_balialus

Merupakan produk lokal dari Herborist, skincare ini dapat melindungi kulit dari sinar UV. Di dalamnya terdapat bahan-bahan alami, seperti madu, aloe vera, dan beberapa komposisi lain. Kulit pun lembap selain terlindung dari terik matahari. 

5. Bali Breeze Tropical Sunscreen, Rp80 ribuan

Rekomendasi Sunscreen Halal untuk Wajah, Murah di Bawah Rp100 Ribuaninstagram.com/balibreezeid

Yang menyenangkan dari produk ini adalah sifatnya yang water resistance selain ekstrak edelweiss dari Pegunungan Alpen. Ada juga kandungan repair complex supaya kulitmu tercegah dari kerusakan kulit oleh sinar UV. Daya tahannya mencapai 3 jam, lho!

6. Erha Acne Sun Friendly SPF 30, Rp90 ribuan

Rekomendasi Sunscreen Halal untuk Wajah, Murah di Bawah Rp100 Ribuaninstagram.com/erha.dermatology

Ada label "Acne", produk ini tentunya bersifat anti komedo dan jerawat. Tekstur ringan, tidak lengket, dan tidak meninggalkan bercak putih adalah keunggulannya. Kamu yang kulitnya berminyak tidak perlu ragu memakainya. 

Itu dia rekomendasi sunscreen halal untuk wajah dengan harga di bawah Rp100 ribuan. Mana dulu nih yang mau kamu pilih? 

Baca Juga: Riasan Flawless dengan Produk Makeup di Bawah Rp30 Ribu ala Fatya Biya

Topik:

  • Febriyanti Revitasari
  • Elfida

Berita Terkini Lainnya