Micellar Water Vs Cleansing Oil, Mana yang Cocok untuk Wajahmu?

Cari tahu mana yang cocok dengan kebutuhanmu!

Kamu mungkin sudah gak begitu asing lagi dengan micellar water? Yup, pembersih make-up yang lagi hits ini adalah kombinasi dari air murni, bahan-bahan pelembab, dan surfaktan ringan yang bergerombol menjadi bola-bola kecil yang disebut micellar. Namun dibandingkan dengan cleansing oil, apakah micellar water sudah sesuai kebutuhanmu? Yuk, simak penjelasannya!

1. Micellar water menarik kotoran seperti magnet

Micellar Water Vs Cleansing Oil, Mana yang Cocok untuk Wajahmu?andiaani.net

Micellar water telah digunakan di Perancis selama beberapa dekade. Ternyata dahulu orang Perancis gak mencuci muka pakai air biasa karena kotor, jadi mereka menggunakan micellar water yang saat ini dijual di apotek untuk membersihkan muka. Cara kerja micellar water yaitu seperti magnet yang menarik kotoran dan minyak di wajah. Micellar water mudah digunakan dan cepat menghilangkan semua sisa make-up. Formulanya yang ringan membuat micellar water tidak perlu dibilas lagi.

Namun untuk membersihkan foundation, pensil alis, eyeliner, mascara, lipstick, bronzer dan lainnya butuh kapas yang banyak karena harus dilakukan berulang kali sampai wajah bersih. Dilansir dari Refinery29.com, Julia T. Hunter, MD, ahli dermatologi dan pendiri Wholistic Dermatology, mengatakan bahwa micellar water tidak efektif menghilangkan semua kotoran dari kulit. Setelah pemakaian, kulit masih perlu dibersihkan secara menyeluruh untuk melembabkan dan merawat kulit.

Baca Juga: Girls, Ini 6 Alasan Micellar Water Wajib Ada di Meja Riasmu

2. Cleansing oil membersihkan sekaligus melembabkan

Micellar Water Vs Cleansing Oil, Mana yang Cocok untuk Wajahmu?allyoung.co.id
dm-player

Berbeda dengan cleansing oil, setelah membersihkan noda make-up, wajah harus dibilas dengan air hangat. Cara kerja cleansing oil yaitu melawan ‘minyak buruk’ yang diproduksi kulit, dengan ‘minyak baik’ dari pembersih. Minyak dalam cleansing oil dapat melembabkan kulit, juga berfungsi sebagai pelarut karena bersifat lipofilik.

Sifat ini berarti minyak pembersih secara alami tertarik pada minyak lain, termasuk sebum yang diproduksi oleh kulit dan bahan-bahan seperti minyak dalam make-up. Karena itulah minyak dalam cleansing oil dengan cepat melarutkan make-up dan minyak berlebih sambil melembutkan kulit pada saat yang bersamaan.

Penggunaan cleansing oil juga tidak perlu menggunakan kapas, bisa langsung diusapkan ke wajah sampai make-up luruh. Cleansing oil juga dapat digunakan segala jenis kulit kering, berjerawat, kusam dan lainnya.

3. Lalu pilih yang mana? Micellar water atau cleansing oil?

Micellar Water Vs Cleansing Oil, Mana yang Cocok untuk Wajahmu?dailystar.co.uk

Nah, kamu tinggal gunakan sesuai kebutuhanmu. Micellar water dapat digunakan untuk menghapus make-up ringan sedangkan cleansing oil dapat digunakan untuk menghapus make-up berat maupun waterproof. Micellar water juga dapat digunakan pada saat memperbaiki make-up yang berantakan dan lebih nyaman saat dibawa travelling.

Harga micellar water juga lebih murah dibanding cleansing oil, karena cleansing oil dapat dipakai juga sebagai tambahan perawatan kulit. Bahan-bahan cleansing oil diambil dari minyak nabati seperti zaitun, bunga matahari, wijen, almond, atau ekstrak teh hijau, sehingga wajah lebih ternutrisi.

Baca Juga: 6 Kebiasaan Makeup yang Ternyata Bikin Wajah Makin Breakout

Vrisca Angelina Photo Writer Vrisca Angelina

A humble person who loves to write ❤

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya