5 Alasan Mengapa Wanita Juga Harus Mandiri meski Sudah Punya Suami

Kamu gak boleh terlalu bergantung!

Apakah kamu adalah wanita yang berpikiran hidupmu akan terjamin setelah menikah dan menjadi seorang istri? Jika iya, berarti pola pikir tersebut ada baiknya segera kamu benahi. Kamu harus ingat bahwa menjadi seorang istri bukan berarti kamu sepenuhnya bergantung kepada suami.

Hidup ini dipenuhi dengan banyak ketidakpastian. Jika kamu terbiasa bergantung, bagaimana kamu sebagai wanita mampu menghadapi berbagai rintangan hidup seorang diri nantinya? Biar makin jelas, mari simak lima alasan mengapa wanita juga harus mandiri meski sudah punya suami berikut ini. Keep reading! 

1. Perempuan mandiri akan jauh lebih dihargai oleh orang lain

5 Alasan Mengapa Wanita Juga Harus Mandiri meski Sudah Punya SuamiIlustrasi pasangan (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Setelah menjadi istri, wanita memang tidak diharuskan untuk bekerja. Perempuan lebih difokuskan untuk mengurus keluarga dan anak-anak setelah berumah tangga.

Meski begitu, bukan berarti wanita gak boleh untuk mengisi waktu luangnya untuk menghasilkan pundi-pundi rupiah.  Gak bisa dimungkiri, seorang wanita yang bisa bekerja dan menghasilkan uang sendiri nyatanya memang akan jauh lebih dihargai oleh orang lain.

Memiliki semangat untuk berkembang membuat seorang wanita terlihat memiliki nilai. Nilai tersebut membuatnya gak gampang direndahkan atau diinjak-injak oleh orang sekitar. 

2. Suamimu bukan tambang duit meskipun dia bertugas mencari nafkah

5 Alasan Mengapa Wanita Juga Harus Mandiri meski Sudah Punya SuamiIlustrasi pasangan (pexels.com/Jep Gambardella)

Jangan mentang-mentang tugas suami menafkahi istri bukan berarti kamu menjadikan suamimu sebagai tambang duit. Jika kamu punya waktu dan tenaga lebih, gak ada salahnya kalau kamu memanfaatkannya untuk menambah penghasilan.

Lagipula sekarang, sudah banyak jenis pekerjaan yang bisa dilakukan dari rumah tanpa harus keluarga dan meninggalkan tugas dalam keluarga. Kalau kamu mau beli barang-barang mahal sementara suamimu susah payah mencari nafkah, bukankah itu sama saja menjadi beban.

Meski dalam rumah tangga semua sudah punya peran, gak ada salahnya kok kalau kamu juga mencari uang untuk tambahan. Lagipula, uang tersebut bisa kamu pergunakan untuk membeli keperluanmu dan memberikan reward untuk dirimu, 'kan? 

Baca Juga: 5 Alasan Pentingnya Kuasai Basic Life Skill, Jadi Lebih Mandiri

3. Mandiri membuatmu lebih kuat untuk menghadapi banyak kejadian di luar rencana di masa depan

dm-player
5 Alasan Mengapa Wanita Juga Harus Mandiri meski Sudah Punya SuamiIlustrasi wanita sedang berpikir (Pexels.com/orang ketiga)

Siapa yang bisa menjamin kehidupan rumah tanggamu akan langgeng sampai tua? Siapa yang menjamin usia suamimu akan panjang dan bisa terus mencari nafkah? Jika kamu terbiasa untuk bergantung, nantinya kejadian seperti ini akan membuatmu mendadak lumpuh dan kehilangan pegangan. 

Kita memang gak boleh berpikiran buruk, tetapi gak ada salahnya kalau kita lebih dulu mengantisipasi. Kalau sebagai wanita kita terbiasa hidup mandiri, pada akhirnya kita akan jauh lebih kuat meskipun harus mencari nafkah seorang diri. 

4. Bukan gak mungkin kemandirianmu juga membantu perekonomian dalam keluarga

5 Alasan Mengapa Wanita Juga Harus Mandiri meski Sudah Punya SuamiIlustrasi pasangan (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Sekarang sudah banyak wanita yang sadar bahwa bekerja dan mencari uang bukan serta merta melanggar kodrat dan peran sebagai seorang istri. Menjadi istri bukan berarti kamu harus berdiam diri saja dan menengadahkan tangan kepada suami jika kamu punya keinginan. Sebagai wanita sekaligus istri kamu tetap punya hak untuk tetap bekerja dengan catatan suamimu merestui.

Lagi pula jika kamu juga bekerja bukan gak mungkin jika penghasilan yang kamu dapatkan bisa membantu dan memperbaiki kondisi ekonomi dalam keluarga. Bukan hanya itu, kamu juga bisa menyimpan penghasilan yang kamu dapat sebagai tabungan untuk masa depan.

5. Memiliki sifat mandiri membuatmu punya karisma dan energi positif tersendiri

5 Alasan Mengapa Wanita Juga Harus Mandiri meski Sudah Punya SuamiIlustrasi wanita bekerja (pexels.com/Anastasia Shuraeva)

Wanita mandiri itu tampak punya aura positif. Aura positif itu biasanya hadir dari semangat dan power yang dimiliki seseorang. Jika kamu sudah masuk kriteria tersebut, sudah selayaknya kamu mempertahankannya. 

Kemandirian bisa membuatmu menjadi pribadi yang lebih tangguh. Menjadi wanita yang punya pendirian dan berpikiran untuk maju juga membuatmu tampak lebih cemerlang. Coba kamu bandingkan jika kamu  hanya berpangku tangan dan mengandalkan orang lain untuk memenuhi keinginan, tentu terdapat perbedaan yang mencolok bukan? 

 

Mandiri memang gak selalu berkaitan dengan kemampuan mencari uang sendiri. Mampu bertanggung jawab terhadap peran sebagai seorang istri tanpa terlalu membebani suami juga salah satu tanda kamu sudah mandiri.

Ingat ya, jangan jadi wanita yang manja meskipun suamimu kaya raya. Masa depanmu ditentukan dari sikapmu hari ini! 

Baca Juga: 5 Hal yang Hanya Berani Dilakukan Wanita Mandiri, Ada Sikapmu Gak?

Yulia Nor Annisa Photo Verified Writer Yulia Nor Annisa

Tulislah agar tidak melupa | Banjarmasin, South Borneo

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya