5 Kiat Mencegah Rumah Tangga dari Ancaman Perceraian, Auto Bahagia!

Tips yang patut dicoba biar hubungan makin langgeng, bro!

Jatuh cinta itu mudah, tetapi mempertahankannya yang sulit. Menikah itu gampang, tapi menjaga pernikahan itu tetap langgeng yang susah. Butuh usaha dari suami istri, supaya pernikahan yang tadinya indah, tidak berujung pisah.

Agar rumah tanggamu tetap kuat tak mudah goyah ditimpa masalah, berikut ini beberapa kiat yang bisa kamu terapkan supaya bebas dari perceraian, dan pastinya membuat kamu dan pasangan bahagia. Ini dia tipsnya!

1. Mendengarkan pasangan dan berusaha memenuhi keinginannya

5 Kiat Mencegah Rumah Tangga dari Ancaman Perceraian, Auto Bahagia!pexels.com/@katerina-holmes

Pernikahan menyatukan dua insan yang berbeda. Tak cuma jenis kelaminnya saja yang beda, tapi juga karakter, perangai, kebiasaan, hingga kebutuhan dan keinginannya juga beda.

Supaya pernikahan bisa tetap harmonis dan minim risiko cerai, cobalah mendengarkan kemauan pasangan dan berusaha memenuhi keinginannya. Jangan paksakan keinginanmu padanya, karena bisa jadi yang menurutmu menarik justru bagi dia tidak.

2. Memaklumi kesalahan kecil yang dilakukan pasangan

5 Kiat Mencegah Rumah Tangga dari Ancaman Perceraian, Auto Bahagia!pexels.com/@ba-tik

Sering kali yang memicu pertengkaran antar pasangan, bukanlah perkara besar, melainkan masalah sepele yang umumnya berkaitan dengan kebiasaan pasangan. Lupa meletakkan handuk di jemuran, lupa meletakkan kunci di tempatnya, lupa menutup kloset, adalah contoh kesalahan-kesalahan kecil yang kerap dilakukan pasangan.

Dengan memaklumi kebiasaan tadi, selain bisa membuat pasangan jadi nyaman hidup bersama denganmu, hal itu juga akan menghindarimu dari stres dan terus-terusan jengkel kepada pasangan. Dia juga gak melakukan itu setiap saat, bukan?

3. Mengagendakan kencan sekali seminggu

5 Kiat Mencegah Rumah Tangga dari Ancaman Perceraian, Auto Bahagia!unsplash.com/@rsanchescarvalho

Agar hubungan pernikahan tetap sehat, maka perlu dirawat. Salah satu caranya, dengan mengagendakan kencan, setidaknya sekali seminggu. Walau kiat ini tampak remeh, tetapi tanpa disadari, kurangnya waktu yang dihabiskan hanya berdua saja, membuat ikatan emosional antara pasangan, lama-kelamaan semakin mengendur.

Di acara kencan ini, kamu bisa membicarakan hal-hal menarik atau melakukan aktivitas-aktivitas baru, yang membuat kamu dan pasangan selalu bergairah dalam menjalani pernikahan. Dijamin hubungan kamu akan makin mesra dan langgeng.

Baca Juga: 7 Ciri Hubunganmu dengan Doi Sudah Layak ke Pelaminan, Bikin Tenang!

4. Saling memaafkan dan belajar untuk melupakan

5 Kiat Mencegah Rumah Tangga dari Ancaman Perceraian, Auto Bahagia!unsplash.com/@heftiba

Namanya manusia, pasti pernah melakukan kesalahan. Begitu pun pasangan, yang mungkin di awal tampak seperti sosok sempurna bagimu. Sulit kiranya sebuah rumah tangga bisa bertahan lama, kalau individu di dalamnya memiliki gengsi yang ketinggian.

Saat salah enggan minta maaf, dan terhadap pihak yang melakukan kesalahan enggan untuk melupakan. Karena rumah tangga itu gak cuma berumur setahun dua tahun, tetapi seumur hidup, gak bakal rumah tangga itu berjalan dengan mulus. Pasti masing-masing memiliki cela.

5. Luangkan waktu untuk me-time

5 Kiat Mencegah Rumah Tangga dari Ancaman Perceraian, Auto Bahagia!Ilustrasi pertemanan (pexels.com/@wildlittlethingsphoto)

Setiap hari ketemunya pasangan terus, lama-lama juga bisa bosan. Di sinilah perlunya kamu dan pasangan meluangkan waktu untuk me-time. Melakukan hal-hal yang kalian suka, tanpa bersama pasangan. Selain mencegah bosan dalam hubungan, me-time juga dapat menyebabkan rasa rindu pada pasangan tetap terus terpelihara.

Nah, dari kelima poin di atas, mana saja yang sudah kamu lakukan bersama pasangan di rumah? Ingat, rumah tangga yang harmonis itu gak berjalan otomatis. Harus ada upaya. Jadi, jangan lelah untuk menerapkan kiat di atas bersama pasangan, ya!

Baca Juga: 5 Hal yang Biasanya Bikin Cowok Gak Percaya Adanya Cinta Sejati 

L A L A Photo Verified Writer L A L A

I fear not the man who has practiced 10,000 kicks once, but I fear the man who has practiced one kick 10,000 times (Bruce Lee)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya