5 Cara Cowok Mengendalikan Pikiran Negatif agar Tidak Berakibat Buruk

Pikiran negatif seringkali menambah masalah baru lho

Pikiran negatif yang terlalu lama dipelihara memang tidak baik bagi diri seseorang, termasuk cowok. Seberat apapun masalah hidup, mengendalikan pikiran negatif dapat menjadi salah satu jalan untuk meringankan beban. Sebagai seorang cowok, sebaiknya mampu untuk bisa mengendalikan pikiran negatif supaya tidak berakibat buruk.

Banyak cara-cara yang bisa dilakukan seperti pada penjelasan berikut ini. Kamu bisa mencobanya supaya hidup lebih baik kedepannya. Lantas cara apa saja yang bisa dilakukan cowok demi bisa mengendalikan pikiran negatifnya, simak penjelasan berikut ini.

1. Punya pelarian yang tepat

5 Cara Cowok Mengendalikan Pikiran Negatif agar Tidak Berakibat Burukilustrasi pria (pexels.com/lukasrychvalsky)

Ketika seorang cowok terus saja dihantui pikiran negatif dalam dirinya, sudah selayaknya mampu dialihkan ke suatu hal yang positif. Salah satunya dengan cara mempunyai pelarian yang tepat. Misalnya ketika ia sudah lama menganggur dan tak kunjung mendapat pekerjaan, sering terlintas dalam pikiran jika dirinya bisa menjadi beban.

Sembari menunggu dirinya menerima pekerjaan, mereka bisa menekuni kesenangan. Siapa tahu jika hobi yang ia geluti tersebut nantinya bisa membuatnya mendapatkan penghasilan. Jangan terus meladeni pikiran negatif, apalagi terus melamun karenanya.

2. Punya tujuan masa depan yang jelas

5 Cara Cowok Mengendalikan Pikiran Negatif agar Tidak Berakibat Burukilustrasi pria (pexels.com/annanekrashevich)

Cara lain yang dilakukan cowok ketika pikiran negatif selalu menyelimuti, dengan mempunyai tujuan masa depan yang jelas. Jadi tidak ada kesempatan lain di pikirannya untuk suatu yang buruk. Fokusnya sudah pada masa depan lebih baik demi kehidupan yang bahagia nantinya.

Misalnya saja ketika pikiran negatif dalam dirinya mengenai omongan orang yang tidak enak akan usahanya yang baru ia rintis. Karena fokusnya untuk masa depan, ia tidak tertarik untuk meladeni pikiran negatif tersebut. Kelak ketika ia sukses, ia mampu membuktikan jika dirinya mampu.

Baca Juga: 5 Manfaat Jadi Cowok yang Gak Malas untuk Merawat Diri, Jangan Cuek!

3. Percaya akan kuasa Tuhan

5 Cara Cowok Mengendalikan Pikiran Negatif agar Tidak Berakibat Burukilustrasi pria (pexels.com/cottonbro)

Dengan percaya terhadap kuasa Tuhan, menjadi cara selanjutnya yang dilakukan cowok untuk mengendalikan pikiran negatif dalam dirinya. Ia sadar, karena pikiran negatif akan membawa pengaruh buruk untuk kehidupannya. Dari segi kesehatan atau bahkan semua hal yang ingin ia capai ke depannya.

Merasa yakin jika apa yang ia alami dan apa yang terjadi baik buruknya memang sudah kehendak Tuhan. Dengan cara seperti ini, mereka akan mempunyai kekuatan untuk bangkit tanpa terpuruk dalam waktu yang lama. Berdoa untuk kemudian melanjutkan usaha akan membawa pikiran negatif tersebut perlahan hilang. 

4. Mampu menyaring informasi dari luar

5 Cara Cowok Mengendalikan Pikiran Negatif agar Tidak Berakibat Burukilustrasi bicara (pexels.com/nappy)

Sebagai seorang cowok yang pastinya bergaul dengan siapapun di lingkungan mereka, sudah sepantasnya mampu memilah mana yang baik dan buruk. Salah satunya dalam hal informasi yang didapatkan dari sekitar. Kemampuan untuk bisa menyaring informasi dari luar memang sangat penting, terlebih jika orang-orang yang ada disekitar bukan orang-orang baik.

Ketika dirinya mampu menyaring informasi dari luar, perlahan pikiran negatif tersebut bisa perlahan dialihkan ke hal yang positif. Hal ini tidak akan memperburuk keadaan yang sedang dihadapi. Semoga kedepannya jadi lebih baik lagi ya bro! 

5. Punya sikap dewasa dalam hidupnya

5 Cara Cowok Mengendalikan Pikiran Negatif agar Tidak Berakibat Burukilustrasi pria (pexels.com/andreapiacquadio)

Dengan cara mempunyai sikap dewasa, seorang cowok mampu untuk bisa mengendalikan pikiran negatif mereka. Hal ini biasanya terjadi ketika mereka menghadapi suatu masalah dalam hidup. Sikap dewasa tersebut bisa diterapkan dalam segala hal.

Misalnya saja ketika seorang cowok berada dalam keadaan sulit keuangan, sementara ada banyak tanggungan hidup. Sikap dewasa tersebut menghindarkan pikiran negatif untuk melakukan jalan penyelesaian yang pantas. Seperti misalnya mencuri, atau bahkan judi hingga hal negatif lainnya.

Dengan bisa mengendalikan pikiran negatif, seorang cowok mampu menjadi seorang yang bisa diandalkan oleh sekitarnya. Cara-cara seperti tersebut di atas tidak sulit untuk dilakukan kok, yuk coba guys!

Baca Juga: 5 Hal yang Cowok Harapkan di Lingkungan Kerja

Rinda Ratna  Dewi Photo Verified Writer Rinda Ratna Dewi

IG @rindaratna22

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya