5 Godaan Cowok Ketika Dirinya Mulai Ingin Hidup Sederhana, Cek Bro!

Apakah kamu juga begitu?

Ingin hidup sederhana dan sesuai kemampuan terkadang punya banyak tantangan dan godaan yang bisa menghambat semuanya. Tidak hanya dialami oleh cewek, bahkan cowok juga banyak mengalami hal yang seperti ini.

Namun, ketika godaan tersebut bisa ditangani dengan baik, kesuksesan akan bisa dengan mudah didapatkan. Lantas godaannya seperti apa? Daripada penasaran mari kita simak penjelasannya di bawah ini. Keep scrolling!

1. Ajakan teman-teman untuk nongkrong

5 Godaan Cowok Ketika Dirinya Mulai Ingin Hidup Sederhana, Cek Bro!ilustrasi pria (pexels.com/oliadanilevich)

Hidup sesuai kemampuan berarti harus bisa mengontrol apa yang baginya tidak penting dan mengedepankan apa yang baik untuk dirinya. Salah satu hal yang berkaitan dengan hal ini ialah kemampuan dalam hal keuangan.

Memang tidak mudah untuk hidup sederhana sesuai dengan kemampuan yang ada, salah satu godaan yang kerap mengintai bagi seorang cowok ialah adanya ajakan teman-teman mereka untuk nongkrong. Padahal, jika hal ini bisa dikontrol pengeluaran saat nongkrong tersebut bisa direm untuk keperluan yang lainnya.

2. Kebiasaan merokok atau sekadar ngopi di kafe

5 Godaan Cowok Ketika Dirinya Mulai Ingin Hidup Sederhana, Cek Bro!ilustrasi pria (pexels.com/raduflorin)

Godaan lainnya yang sering menghadang ketika seorang cowok ingin memulai kehidupan mereka yang sederhana ialah kebiasaan merokok atau hanya sekadar ngopi di kafe. Pastinya hal ini akan mengurangi uang mereka dan sebenarnya bisa saja dihemat jika mereka mau.

Jika memang tidak bisa menghindari kebiasaan merokok secara cepat, kamu bisa menguranginya perlahan. Untuk meminum kopi di kafe sendiri, bisa diganti dengan membuat dan meminum kopi di rumah supaya lebih hemat.

3. Tuntutan untuk berpenampilan keren

5 Godaan Cowok Ketika Dirinya Mulai Ingin Hidup Sederhana, Cek Bro!ilustrasi pria (pexels.com/mostafasannad)

Adanya tuntutan untuk berpenampilan keren juga salah satu yang kerap menjadi godaan ketika seorang cowok ingin hidup sederhana. Hal ini bisa saja dilakukan jika kamu mau mengurangi kebiasaan boros seperti sering membeli pakaian yang harganya mahal hingga lainnya.

Perhatikan dengan betul kebutuhan yang utama untuk diri kamu sendiri. Jangan sampai menghalangi keinginan untuk bisa hidup sederhana demi masa depan yang lebih baik nantinya.

Baca Juga: 5 Alasan Penting Seorang Pria Harus Menjaga Sikap di Depan Publik

4. Hobi yang membutuhkan biaya

5 Godaan Cowok Ketika Dirinya Mulai Ingin Hidup Sederhana, Cek Bro!ilustrasi pria (pexels.com/prithivirajan)

Hal lainnya yang juga menjadi godaan ketika seorang cowok ingin hidup sederhana ialah hobi yang membutuhkan biaya. Seperti hobi otomotif dan masih banyak lainnya yang memang identik dengan cowok.

Namun, jika memang keinginan hidup sederhana demi kebaikan di masa depan, tidak ada salahnya untuk diusahakan. Tidak harus sepenuhnya meninggalkan hobi, tapi kamu bisa memilihnya mana yang kira-kira bisa dihemat nantinya. 

5. Menyenangkan pacar

5 Godaan Cowok Ketika Dirinya Mulai Ingin Hidup Sederhana, Cek Bro!ilustrasi pasangan (pexels.com/annapou)

Hal lain yang kerap menjadi godaan seorang cowok ketika dirinya ingin hidup sederhana ialah keinginan untuk menyenangkan pacar. Dari mulai hal sederhana seperti mengajaknya makan, jalan-jalan hingga lainya.

Kegiatan ini sebenarnya bisa disiasati supaya bisa sedikit menghemat pengeluaran kamu nantinya. Jangan sampai keinginan untuk hidup sederhana hanya ada di mulut saja ya, Bro!

Tidak mudah memang menghindari godaan yang ada ketika kamu punya keinginan untuk hidup sederhana. Namun, semua usaha yang dilakukan nantinya tidak akan membuat kamu berakhir sia-sia kok, Bro. Tetap semangat! 

Baca Juga: 5 Tips Pria Tampil Keren Tanpa Keluar Uang Banyak, Cobain Bro!

Rinda Ratna  Dewi Photo Verified Writer Rinda Ratna Dewi

IG @rindaratna22

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya