5 Hal yang Biasanya Bikin Cowok Gak Percaya Adanya Cinta Sejati 

Penasaran gak sih alasan mereka gak percaya cinta sejati?

Ada sebagian cowok yang ternyata tidak percaya dengan adanya cinta sejati dalam hidupnya. Entah apa pun itu alasannya, semua itu memang hak setiap orang karena mereka pastinya punya alasan tersendiri.

Banyak hal yang pastinya menjadi penyebab mengapa mereka bersikap demikian. Penasaran? Baca pembahasannya di bawah ini sampai habis!

1. Pernah dikecewakan

5 Hal yang Biasanya Bikin Cowok Gak Percaya Adanya Cinta Sejati ilustrasi sedih (pexels.com/inzmamkhan)

Salah satu alasan yang mendasari mengapa seorang cowok tidak mempercayai adanya cinta sejati karena ia pernah dikecewakan. Entah itu dari pengalaman dirinya dengan pasangan sebelumnya, atau mungkin pengalaman orang-orang yang ia sayangi.

Tidak menjadi masalah jika pemikiran mereka tidak membawa dampak buruk untuk kehidupannya. Jangan sampai pada akhirnya muncul trauma ya, bro!

2. Punya trauma di masa lalu yang belum bisa disembuhkan

5 Hal yang Biasanya Bikin Cowok Gak Percaya Adanya Cinta Sejati ilustrasi sedih (pexels.com/sameelhassen)

Adanya trauma sering kali menjadi alasan mengapa seorang cowok tidak percaya adanya cinta sejati dalam hidupnya. Trauma masa lalu itu membekas hingga ia lebih memilih punya pemikiran yang berbeda dari lainnya.

Bila kamu punya teman seperti ini sebaiknya segera dicarikan jalan keluar. Hal ini supaya tidak membuatnya anti terhadap cewek hingga tidak mau mempunyai pasangan. Pelan-pelan trauma itu pasti hilang, kok. 

3. Melihat orang-orang disekitarnya banyak yang terluka karena cinta

5 Hal yang Biasanya Bikin Cowok Gak Percaya Adanya Cinta Sejati ilustrasi bicara (pexels.com/cottonbro)

Alasan lain yang sering kali menjadi penyebab mengapa seseorang cowok tidak percaya dengan adanya cinta sejati ialah pernah melihat orang-orang di dekatnya yang pernah terluka dengan cinta. Daripada ia ikut merasakan rasa sakit hati tersebut, ia lebih ingin melindungi dirinya.

Rasa tidak ingin merasa disakiti akhirnya membuatnya lebih baik untuk sendiri. Pada akhirnya pilihan untuk tidak percaya dengan adanya cinta sejati itu lebih ia inginkan.

Baca Juga: 5 Pola Pikir yang Harus Dimiliki Pria agar Tidak Dipermainkan Pasangan

4. Belum menemukan pasangan yang pas

5 Hal yang Biasanya Bikin Cowok Gak Percaya Adanya Cinta Sejati ilustrasi pasangan (pexels.com/katerinaholmes)

Ketika cowok belum menemukan pasangan yang pas dalam hidupnya, sering kali ia juga merasa jika dirinya tidak percaya dengan adanya cinta sejati dalam hidup. Namun bisa saja pemikiran itu berubah seketika ketika ia menemukan pendamping yang pas untuk dirinya.

Ia baru benar-benar merasakan jika telah mengalaminya sendiri. Proses yang pada akhirnya akan membuat dirinya mendapatkan cinta sejati di masa mendatang.

5. Tipe orang yang tertutup dan masih ingin fokus pada dirinya sendiri

5 Hal yang Biasanya Bikin Cowok Gak Percaya Adanya Cinta Sejati ilustrasi pria mengendarai mobil (pexels.co/andreapiacquadio)

Seorang cowok yang tertutup dan masih ingin fokus pada dirinya sendiri juga sering kali tidak percaya dengan adanya cinta sejati dalam hidupnya. Hidupnya yang terfokus pada diri sendiri sebenarnya menutup hati dan pikirannya untuk terbuka dengan kemungkinan adanya sebuah cinta pada pasangan. Namun seiring berjalannya waktu, bisa saja pemikiran tersebut berubah lebih baik lagi.

Tidak menjadi masalah jika memang seorang cowok tidak percaya dengan adanya cinta sejati selagi tidak membawa pengaruh buruk untuk dirinya. Sebaiknya kita semua memang perlu menghormati mereka dengan segala keputusannya.

Baca Juga: 5 Cara Menjadi Pria yang akan Selalu Dibutuhkan Pasangan Wanitanya

Rinda Ratna  Dewi Photo Verified Writer Rinda Ratna Dewi

IG @rindaratna22

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya