5 Tanda Pasangan Membawa Pengaruh yang Tidak Sehat dalam Hubungan

Bertahan sepertinya bukan jadi pilihan yang tepat

Kamu pernah bertanya-tanya nggak apakah pacar atau pasangan kamu sekarang adalah orang yang tepat, seseorang yang bisa membimbingmu jadi lebih baik? Dalam memilih pasangan pasti kita akan bertanya-tanya, apakah pasangan yang kita pilih adalah yang terbaik atau justru sebaliknya.

Tapi nyatanya sangat sulit menebak karakter seseorang itu. Maka biar nggak salah pilih, kenali lima tanda bahwa pasangan membawa pengaruh yang gak sehat dalam hubungan. Penasaran? Simak penjelasannya di bawah! 

1. Menjauhkanmu dari keluarga dan sahabat

5 Tanda Pasangan Membawa Pengaruh yang Tidak Sehat dalam Hubunganpexels.com/Elina Sazonova

Tanda pertama bahwa pasangan membawa pengaruh yang nggak sehat dalam hubungan yaitu, dia menjauhkanmu dari orang-orang tersayang yaitu keluarga dan sahabat. Ngaku deh, ketika terlalu fokus pada pacar, hubunganmu dengan keluarga atau teman semakin berkurang, bukan?

Kamu jadi jarang quality time, dan sulit mencari momen bersama. Oleh karena itu, jangan mau situasi dan kondisinya seperti itu terus menerus. Sebab, kamu juga punya kehidupan sendiri yang harus diurus. 

2. Mengikuti kebiasaan buruk pasangan

5 Tanda Pasangan Membawa Pengaruh yang Tidak Sehat dalam Hubunganpexels.com/Polina Zimmerman

Hal selanjutnya yaitu, kamu jadi mengikuti kebiasaan buruk pasangan. Coba tengok apakah pacarmu memiliki sejumlah kebiasaan buruk? Kamu sebagai pasangan harusnya mengingatkan supaya dia bisa berubah, tetapi kamu malah ikut-ikutan mendukung kebiasaan buruk tersebut.

Hingga, semakin ke sini hubungan kalian menjadi tidak sehat. Awalnya memang kamu nggak sadar, tapi lama kelamaan kamu akan menyadari bahwa pasangan telah mengubah sikapmu. 

3. Dia tidak pernah suportif terhadap hidupmu

5 Tanda Pasangan Membawa Pengaruh yang Tidak Sehat dalam Hubunganunsplash.com/@Andrik Langfield

Punya pacar itu seharusnya bisa saling suportif dan mendukung satu sama lain, tapi dia malah  mengekang dan mengatur hidupmu secara berlebihan. Ketika kamu berbicara tujuan hidup yang hendak kamu capai, dia secara terang-terangan tidak mendukung bahkan nggak peduli akan hal itu.

Bukankah pasangan yang baik itu adalah saling suportif satu sama lain? Tapi sayangnya dia tidak menunjukkan itu.  

Baca Juga: Walau Pasangan Salah, Cowok Punya 5 Alasan untuk Tidak Emosi Berlebih

4. Menjauhkanmu dari impian dan cita-cita

5 Tanda Pasangan Membawa Pengaruh yang Tidak Sehat dalam Hubunganilustrasi pria di depan laptop (unsplash.com/Brooke Cagle)

Selain tanda di atas, ciri selanjutnya bahwa pasangan membawa pengaruh yang nggak sehat dalam hubungan yaitu dia menjauhkanmu dari impian dan cita-cita. Ketika kamu berbicara tentang mimpi dan tujuan hidup yang ingin kamu raih, dia tidak pernah mendukung impian tersebut.

Dia menjauhkanmu dari target yang ingin kamu capai, padahal mimpi itu ada untuk mengubah hidup supaya bisa lebih baik. Tapi, dia beranggapan bahwa kamu akan sulit untuk meraihnya. 

5. Kamu merasa sulit bahagia dalam menjalin hubungan tersebut

5 Tanda Pasangan Membawa Pengaruh yang Tidak Sehat dalam HubunganIlustrasi pria melamun (unsplash.com/williamlaw)

Tanda terakhir bahwa pasangan membawa pengaruh yang nggak sehat dalam hubungan yaitu, selama menjalin hubungan ini kamu sulit sekali merasa bahagia. Dia suka mengatur ini itu dalam hidupmu, harus memenuhi apa yang ia inginkan, menjauhkanmu dari orang-orang tersayang, hingga pada akhirnya kamu sulit menemukan kebahagiaan.

Dulu kamu berpikir dia adalah sosok yang terbaik, tapi ternyata dia hanya memanfaatkan kebaikanmu saja. Hubunganmu mengarah ke toxic relationship, yang akibatnya kamu selalu merasa kesakitan. 

Menjalin hubungan yang nggak sehat dengan seseorang itu bahaya, lho. Maka dari itu berhati-hatilah dalam menempatkan perasaan dan harapan pada arang lain. Selamat mencoba ya, Bro! 

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Gak Boleh Jadi Pria yang Plinplan dalam Bersikap

Ruhil Sabrina Photo Verified Writer Ruhil Sabrina

find me on instagram : @ruhilsabrina

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya