5 Tips Grooming Buat Kamu Perokok Berat, Catat Ya!

Bukan cuma perawatan rongga mulut aja!

Bagi sebagian pria, merokok menjadi hal yang tak bisa dilepaskan dari keseharian mereka. Tanpa disadari, rokok bisa menimbulkan aroma yang kurang sedap di tubuh. Hal ini dikarenakan pengaruh nikotin yang berasal dari rokok. Jika tak melakukan perawatan tubuh dengan benar, kemungkinan besar bisa menimbulkan aroma tubuh dan bisa mengganggu orang di sekitarmu. 

Menghilangkan aroma rokok tidak hilang secara instan, namun dengan tips grooming berikut kamu bisa menghilangkan bau rokok dari tubuhmu!

1. Lengkapi dengan mouthwash

5 Tips Grooming Buat Kamu Perokok Berat, Catat Ya!wmsmile.com

Hal pertama yang menjadi perawatan wajib ketika kamu merokok ialah perawatan rongga mulut. Aroma orang yang merokok lebih berpotensi menimbulkan aroma khasnya tersendiri. Menggosok gigi saja tidak cukup, kamu harus melengkapi kebersihan rongga mulut dengan mouthwash.

Fungsi mouthwash tak hanya menghindarkan bakteri dalam  merawat kebersihan rongga mulut, melainkan juga memberikan aroma yang segar pada nafasmu. Gunakan mouthwash dua kali sehari agar mulutmu terasa nyaman dan segar.

2. Semprotkan body cologne

5 Tips Grooming Buat Kamu Perokok Berat, Catat Ya!askmen.com

Jika kamu berpikir menggunakan parfum bisa menghilangkan aroma khas rokok, menghilangkan pemikiran tersebut. Menggunakan parfum saja tak cukup. Kamu butuh body cologne.

Body cologne berbeda dengan parfum yang hanya memberikan aroma wangi pada pakaianmu, namun body cologne langsung mengatasi aroma tak sedap langsung ke tubuhmu. Kandungan essenstial oil-nya mampu membasmi bakteri, sehingga bisa mengatasi aroma yang tak sedap serta tahan lama dibandingkan parfum.

Baca Juga: 7 Tips Grooming Simple ala Chris Evans yang Bisa Diterapkan Semua Pria

3. Usapkan bedak bayi

5 Tips Grooming Buat Kamu Perokok Berat, Catat Ya!metroeve.com

Tak banyak yang menyadari jika sebenarnya aroma rokok pada pakaian bisa diatasi dengan bedak bayi. Tuangkan bedak bayi secukupnya pada telapak tangan, kemudian usapkan pada area baju terutama pada area baju lengan bagian bawah.

Kibaskan hingga merata dan butiran bedak hilang. Pilih bedak bayi yang aromanya tak terlalu kuat agar aroma maskulinmu tetap terjaga.

4. Pakai hand cream

5 Tips Grooming Buat Kamu Perokok Berat, Catat Ya!theidleman.com

Kebiasaan perokok yang sering dilakukan ialah tidak membersihkan tangan setelah merokok. Meski sudah mencuci tangan menggunakan sabun beraroma, adakalanya aroma rokok tetap melekat.

Menggunakan body lotion terkadang bikin cowok sedikit risih. Kamu perlu mencoba hand cream. Kandungan pada hand cream mampu menghilangkan bau rokok dan tak lengket di tangan sehingga membuat kamu percaya diri melakukan aktivitas selanjutnya setelah merokok.

5. Hindari pakai pomade berlebihan

5 Tips Grooming Buat Kamu Perokok Berat, Catat Ya!apetogentleman.com

Bukan hanya tubuh yang menimbulkan aroma rokok, tapi rambut kamu juga punya peranan yang turut menyumbang aroma tak sedap. Apalagi jika rambutmu tergolong rambut yang berminyak, hindari menggunakan pomade berlebihan.

Keramas setiap hari mungkin membuat kamu jenuh, dengan menggunakan dry shampoo bisa menjadi alternatif yang bisa kamu pilih. Semprotkan secukupnya pada rambut sebelum beraktivitas, maka rambutmu bebas bau asap rokok. 

Itu dia 5 hal yang bisa kamu lakukan agar aroma rokok di tubuhmu tak mengganggu orang lain. Meski kamu perokok, tetap jaga agar lingkungan di sekitarmu tetap sehat dengan memberikan suasana yang nyaman.

Baca Juga: 5 Produk Grooming Pria yang Wajib Dicoba, Bikin Kamu Keren! 

AKbar Photo Verified Writer AKbar

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya